Bulan: Januari 2023

Pantai Baron Gunung Kidul, Info Tiket Masuk Dan Fasilitasnya

Tiket masuk pantai baron – Liburan ke Gunung kidul Jogja memang tidak ada habisnya jika Kita membicarakan tempat yang menarik disana. Dan salah satu kawasan wisata pantai yang kini masih banyak dikunjungi karena kindahannya adalah pantai Baron. lokasi pantai baron sendiri berada di kabupaten Gunung Kidul atau jika dari pusat Kota Jogja bisa ditempuh dengan jarak 40KM. Asal mula dan sejarah pantai baron berawal dari seorang bangsawan Belanda yang bernama Baron Skeber. Akses jalan menuju ke pantai tersebut saat ini sudah sangat mulus untuk dilalui kendraan roda dua maupun empat.

Selain rute perjalanan yang sudah mulus untuk menuju objek wisata ini, fasilitas pantai baron juga sudah lengkap, sehingga Kamu tidak perlu khawatir lagi. Adapun beberapa fasilitas yang Kamu dapatkan saat berkunjung ke Pantai baron antara lain.

Hotel di pantai baron yang dekat dengan kawasan wisata
Tempat kuliner dan restoran yang sudah banyak dengan harga murah
Disekitar Pantai juga terdapat Camping Ground
Pemancingan ikan

Tarif masuk pantai Baron

Untuk tarif masuk ke kawasan wisata pantai baron cukup murah meriah, para pengunjung hanya dikenakan biaya tarif masuk pantai baron dengan harga Rp 10.000/orang saja. Dan dengan tiket masuk tersebut kamu juga sudah bisa berkunjung ke tiga kawasan pantai lainnya seperti Pantai Kukup. Pantai Sundak, dan Pantai Krakal. Untuk biaya parkir kamu akan dikenakan tarif sebesar Rp 5000 untuk mobil dan Rp 2000 untuk kendaraan roda dua.

Bagi kamu yang ingin menginap di dekat kawasan wisata tersebut juga sudah banyak penginapan dan hotel dengan fasiitas dan pelayanan terbaik, dan yang pasti harganya juga murah. Hotel di Pantai Baron yang murah antara lain Hotel Dewi Ratih dan hotel Baronsari

Baca Juga:

Keindahan Pantai Baron

obyek wisata pantai baron terkenal dengan keindahan pantainya yang sejuk dan asri. selain itu pantai ini juga diapit oleh dua bukit yang indah. Pasirnya yang berwarna coklat serta perahu nelayan yang berjejer di pinggir pantai menambah pesona keindahan pantai ini. namun yang menjadi ciri khas dan keunikan pantai ini dan wajib tidak boleh kamu lewatkan adalah Sungai di bawah tanah yang mengalir deras mengalir ke laut hingga membentuk sebuah sungai.

Jika kamu ingin menjelajahi pantai tersebut, disana juga telah menyediakan fasilitas sewa perahu bermesin. Bukan itu saja, Kamu juga bisa melihat dan mencicipi makanan dari olahan laut. Kamu juga bisa membeli beberapa ikan ditempat pelelangan ikan. Ikan yang dilelang antara lain bawal putih, tongkol, udang, dan udang windu.

Akses ke pantai baron

Jika kamu tidak membawa kendaraan pribadi, jika Kamu datang memulai perjalanan dari stasiun tugu. transportasi ke pantai baron bisa dilalui dengan naik Trans Jogja jurusan 1A, sesampainya di bandara Adi Sucipto Kamu harus melanjutkan perjalanan dengan pindah jalur Trans Jogja 1A ke jalur 3B. Bus jalur 3B akan langsun menuju ke terminal Giwangan. Sesampainya di Terminal Giwangan, Kamu lanjutkan perjlanan lagi dengan naik minibus jurusan Yogyakarta-Wonosari yang waktu jarak tempuhnya kira kira 1 hingga 2 jam. jika sudah sampai di Wonosari, perjalanan dilanjutkan dengan minibus jurusan pantai Pantai Baron. Namun jika kamu menggunakan kendaraan pribadi lebih baik menggunakan peta yang telah tersedia di Google Map

Info Puncak Bintang Bandung, Tiket Masuk Serta Rute

Puncak Bintang Bandung – Apakah Kamu pernah berkunjung ke Puncak Bintang Bandung? Jika belum maka salah satu wisata alam ini wajib Kamu kunjungi. Puncak Bintang Bandung sendiri awalnya merupakan hutan pinus yang dikembangkan oleh PERHUTANI menjadi tempat wisata alam. Puncak ini resmi didirikan pada tanggal 23 September 2014, jadi memang masih baru objek wisata bandung ini hadir.

Puncak Bintang Bandung memiliki luas tanah 11 hektar, lahan yang luas dengan ketinggian 1.442 Mdpl menjadikan tempat ini tempat yang cocok untuk melihat keindahan Bandung dari atas. Bukan itu saja, diatas puncak bukit Bandung Kamu juga bisa melihat sunset yang cukup indah, kesan romantis juga sangat kental saat kamu melihat sunset di kawasan wisata ini

Selain dapat menikmati keindahan sunset, Puncak Bintang Bandung juga memiliki berbagai fasilitas wisata yang menarik antara lain hiking dengan menjelajahi hutan pinus, serta area perkemahan

Tiket Masuk Serta Lokasi Puncak Bintang Bandung

Tiket masuk puncak bintang bandung cukup murah yakni hanya dengan uang Rp 18.000 kamu sudah bisa menikmati pesona alam yang indah diatas puncak ini.

Lokasi puncak bintang bandung sendiri terletak di kecamatan Cimenya Kabupaten bandung, atau lebih spesifik berada di kampung Kampung Buntis Bongkor. Sangat berdekatan dengan wisata bandung lainya seperti Saung angklung udjo dan caringin tilu.

Baca juga : Pantai Baron Gunung Kidul, Info Tiket Masuk Dan Fasilitasnya

Rute perjalanan yang harus dilalui untuk jalan menuju wisata alam ini dengan melalui rute Padasuka – Cimenyan – Caringin Tilu – Puncak Bintang. Bila Kamu pernah bekunjung ke saung angklung udjo , maka letak puncak bintang berada sudah cukup dekat atau dengan jarak berkisar 8,5 KM dengan waktu tempuh setengah jam. Dan kamu perlu tahu, untuk menuju kesana kamu harus naik kendaraan pribadi, sebab tidak angkutan umum yang menuju kesana, namun ada alternatif lain yakni dengan menyewa sebuah angkot atau pesan go-jek.

Fasiltas Pendukung Puncak Bintang Bandung

Di puncak bitang juga sudah tersedia fasilitas pendukung lainya seperti tempat parkir, mushola, toilet, bumi perkemahan, track hiking hutan pinus, dan yang lebih penting disana juga sudah tersedia warung warung makan yang dikelola oleh warga. Sehingga kamu tidak perlu takut kelaparan atau membawa banyak makanan.

Nah gimana sob, cukup menarik kan wisata puncak bintang Bandung ini? tidak ada salahnya untuk mencoba berkunjung ke puncak di bandung selain puncak di Bogor.

Kalibiru, Wisata Di Kulon Progo Jogja Ini Emang Keren. Simak Perjalanannya

wisata kalibiru – Nih ada salah satu alternatif wisata di Jogja yang tidak boleh kamu lewati yaitu, Kalibiru. kenapa tidak boleh dilewati? karena pemandangan alam di wisata kalibiru sangat keren viewnya. Beralamat di Kulon progo Jogja, dengan wisata ini Kamu bisa melihat pemandangan yang eksotis saat berada di puncaknya.

Diatas puncak Kamu dapat memandangi pemandangan alam seperti bukit menoreh dan waduk sermo. Selain itu, derasnya ombak dari laut pantai selatan juga bisa kamu lihat dari jauh.

Wisata ini sendiri di merupakan kawasan hutan yang dikelola oleh masyarakat sekitar. udaranya yang sejuk dan asri bisa membuat Kamu betah lama lama di area wisata tersebut. Apalagi jika Kamu sudah berada diatas. beh… mantap sekali pemandangannya

Untuk perjalanan menuju kesana, lebih baik terlebih dahulu Kamu masuk ke kawasan wisata waduk Sermo. dengan membayar hanya Rp. 4000 sangat murah bukan. Pemandangan di waduk Sermo gak kalah indah sob, Sambil berjalan menuju Kalibiru Kamu bisa menikmati keindahannya waduk tersebut.

Kamu harus menyiapkan tenaga yang banyak, sebab Perjalanan menuju kalibiru akan terus menanjak dan membuat lelah, namun (kendaraan bermotor bisa masuk juga sih) oia biaya parkirnya pun cukup murah yakni hanya 2 ribu rupiah untuk motor, dan 4 ribu buat mobil.

Saat ingin masuk ke kawasan wisata Kalibiru, Kamu wajib membayar tiket terlebih dahulu. Tiketnya juga murah sob, yakni cuma 5 ribu perak.

baca juga : Info Puncak Bintang Bandung, Tiket Masuk Serta Rute

Di wisata kalibiru Kamu bisa menikmati beberapa olah raga yang cukup membuat jantung berdegup kencang. Fly fox di wisata ini patut dicoba, dan rasakan berada diatas pohon dengan papan yang sudah di sediakan. Pemandangannya amazing sob, pokonya recomended buat kamu yang mau kesini

nah oke kan wisatanya, buat Kamu yang sudah ingin sekali ke wisata ini tapi tidak tahu rute dan peta nya. monggo di simak penjelasan rute perjalanannya dibawah ini. Oia kami kasih gambar peta atau Map nya juga nih

Alamat dan Rute wisata kalibiru Kulon Progo Jogja

– Alamat Kalibiru ada di Kulon Progo JOgjakarta

– Dari Kota Jogja Kamu bisa coba melalui Malioboro, setelah itu ambil jalur yang menuju purworejo, lalu Kamu ikuti aja jalanan itu sampai terminal Wates

– Sampai terminal, lihat penunjuk jalan atau plang yang menuju ke arah waduk Sermo

– Nah sesampai waduk Sermo tanya-tanya aja di situ, karena wisatanya juga menyatu dengan waduk Sermo. Pokonya pas waduk Sermo tanya aja, semua orang juga udah pada tahu tempatnya.

Gimana gampang kan rutenya? Oke sekedar tips dari Kami, sebaiknya saat datang ke Kalibiru usahakan cuaca sedang cerah sekali. Sebab kenapa? kalau tidak cerah maka Kamu tidak akan bisa melihat pemandangan alam yang indah itu dari atas. Jika penjelasan rutenya belum lengkap silahkan lihat map dan petanya dibawah ini

Peta Kalibiru

Canting Mas Puncak Dipowono

Jl. Clereng Tamanan KM. 6, Desa Hargowilis, Kokap, Hargowilis, Kokap, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta 55611, Indonesia

Info Penginapan Pantai Papuma dan Harga Tiket Masuk

Harga Tiket masuk dan Penginapan Pantai Papuma – Tak hanya di Bali. Jawa timur juga punya pantai yang cukup indah sob, namanya pantai Papuma, pantai yang cukup favorit di jawa timur. Lokasi Pantai Papuma Sendiri berada di kabupaten Jember atau tepatnya berada di Ds Lojejer kecamatan Luwuhan yang jaraknya berkisar 40km dari Kota Jember. Untuk menuju lokasi pantai Papuma dari Kota jember biasanya akan memakan waktu hingga sejam lebih.

Asal usul namanya pantai papuma di ambil dari kata akronim yang artinya pasir putih malikan, di mana Pantai ini memiliki pantai yang menjorok ke laut di hiasi dengan putihnya pasir pantai. keindahan pantai Papuma tak hanya pasir putih, di sana juga banyak batu-batuan alami yang memiliki beberapa warna antara lain warna hijau, putih, dan hitam yang berserakan di pesisir pantai. Selain itu jika Kita ke arah timur lagi, kamu bisa melihat pantai yang lain yakni pantai payangan dan Pantai Watu Ulo yang pasirnya berwarna hitam. keren banget kan? sehinga tidak aneh jika lokasi wisata pantai jawa timur ini selalu di padati pengunjung. Lingkungan Pantainya masih sangat asri, tenang di tambah debur ombak dan semilir angin akan membuat otak Kita jadi adem sekali. Di kawasan wisata tersebut juga masih banyak kicauan burung yang merdu, keindahan batu-batunya juga menjadi daya tarik wisatawan lokal maupun mancanegara.

Harga Tiket masuk Pantai Papuma Dan Akses Transportasi

Untuk harga tiket masuk pantai Papuma tergolong murah, kamu hanya perlu membayar tiket seharga Rp 15,000 saja untuk satu orang di hari biasa, sedangkan di hari libur atau weekend di kenai tarif Rp 17,500. bagi yang membawa kendaraan pribadi akan di kenakan biaya parkir tambahan, untuk sepeda motor di kenakan harga Rp 2000 untuk kendaraan mobil Rp 5000, di mana semua harga yang sudah kita bayar sudah meliputi biaya asuransi kecelakaan.

Sampai di pintu masuk bukan berarti pantai papuma sudah sampai, kamu harus melanjutkan perjalanan lagi untuk menuju pantai kira-kira memakan waktu 10 menitan lah dengan medan naik turun bukit. namun perjalanan Kamu tidak akan sia-sia, sebab selama perjalanan Kita akan di suguhkan dengan pemandangan hutan yang asri dan sejuk. Oia jalan yang menuju pantai papuma juga di gunakan menuju ke objek wisata lainnya yakni Guwa lowo dan Gua Jepang. Tidak ada salahnya kamu mampir terlebih dahulu ke goa tersebut.

Baca Juga: Kalibiru, Wisata Di Kulon Progo Jogja Ini Emang Keren. Simak Perjalanannya

Jika Kamu naik pesawat dari jakarta pasti akan tiba di bandara Notohadinegoro jember, nah dari sini kamu bisa sewa mobil biar lebih mudah dan cepat harga sewa mobil berkisar antara 300 ribu hingga 350 ribu untuk 12 jam, saran kami sih mending sewa mobil karena di pantai papuma masih banyak wisata yang wajib kamu explore. Tapi buat backpacker tentunya tidak akan pakai cara ini. tenang saja masih ada cara lain kok. Dari terminal maupun stasiun jember kamu bisa naik ojek, harga ojeknya relatif lebih murah yakni harga mulai dari 30 ribuan saja dengan waktu tempuh 1 hingga 1,5 jam.

Penginapan Di Pantai Papuma

Di Pantai papuma tidak cukup rasanya jika cuma liburan sehari, jadi jika kamu ingin menginap, di sekitar kawasan wisata ini juga sudah banyak tersedia hotel, villa dan penginapan di sekitar Pantai. harganya juga cukup bervariasi dari harga mulai 100 ribu hingga 300 ribu juga ada, tergantung fasilitas yang di bberikan. beberapa penginapan di pantai Papuma seperti penginapan ‘Tepi Laut Cottage’ harganya mulai dari 100 ribu dan jaraknya dekat sekali dengan Pantai papuma hanya 0.42 km.

Itulah info penginapan dan keindahan wisata Pantai Papuma,semoga artikel ini dapat membantu buat kamu yang ingin liburan ke sana.

Tiket Masuk Pantai Sawarna Serta Info Rute Perjalanannya

Tiket masuk pantai Sawarna – Banten merupakan salah satu provinsi yang terkenal memiliki pantai pantai yang paling indah di Indonesia salah satunya Pantai Anyer dan Pantai Carita, Selain kedua pantai tersebut Kamu juga harus tahu di Banten juga ada Pantai yang tidak kalah indah yaitu Pantai Sawarna. Pada awalnya pantai ini belum ramai pengunjung, Namun setelah pantai ini pernah menjadi lokasi syuting Film “Perahu Kertas”, Pengunjung Pantai ini menjadi cukup ramai.

Lokasi Pantai Sawarna berada di Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak atau lebih tepatnya ada di Kampung Gendol desa sawarna. Pantai ini memang cukup indah karena memiliki air laut yang biru dan jernih serta pasir berwarna putih, Areal persawahan dan asrinya desa saat menuju pantai ini juga menjadi daya tarik para wisatawan. Bukan itu saja, Di Pantai sawarna juga terdapat bukit hijau yang menambah keindahan pantai ini, Selain itu Di lokasi wisata ini juga terdapat banyak goa diantaranya goa Cimaul, Goa Sikadir, Goa Lalay, dan Goa Singalong.

Perlu Kamu tahu juga, kalau pantai Sawarna merupakan pantai yang tepat menghadap Samudra Hindia. Sehingga Ombak Di pantai ini cukup kuat dengan ombak yang lumayan besar. Bagi para peselancar hal ini merupakan kesenangan tersendiri, namun tidak untuk kalian yang masih pemula. Sebaiknya berhati-hati saat berenang di pantai tersebut, pasalnya Ombak pantai Sawarna sudah pernah memakan korban.

Pantai Sawarna

Tiket Masuk pantai sawarna

Tiket masuk Pantai Sawarna sangat murah, yakni hanya Rp 5000 per-orang. namun jika kamu membawa kendaraan pribadi, akan dikenakan biaya parkir kendaraan.

Note : harga tiket masuk bisa saja berubah sewaktu-waktu

Baca juga : Info Penginapan Pantai Papuma dan Harga Tiket Masuk

Rute Pantai Sawarna

Kendaraan pribadi:
Untuk menuju lokasi wisata pantai ini dengan kendaraan pribadi, ada beberapa rute alternatif yang bisa kamu pilih, namun jika ingin memilih jalur yang pendek Kami sarankan melalui jalur Jakarta – Serang – Malimping – bayah – dan Sawarna. Rute Pantai Sawarna yang ini cukup sulit karena aspal jalannya sudah banyak yang rusak. untuk lebih jelas serta panduan perjalanannya kami sarankan kamu untuk melihat Google Map ( Peta Google)

kendaraan umum :
Namun jika kamu ingin naik kendaraan umum, rute yang harus dilalui jika dari jakarta adalah dengan memulai dari terminal bus pelabuhan ratu, setelah sampai terminal pelabuhan ratu kemudian perjalanan dilanjutkan dengan naik angkutan umum Elf dengan jurusan Sawarna. Oia Angkutan umum tersebut hanya beroperasi hingga Pkl 17.00 jadi sebaiknya Kamu sampai terminal Pelabuhan ratu Pagi pagi, agar bisa berlama-lama di pantai Sawarna.

Akomodasi dan penginapan Di Pantai Sawarna

Jika Kamu berniat untuk menginap di Lokasi pantai Sawarna, tidak perlu khawatir, karena di sana sudah banyak penginapan dan homestay yang sudah tersedia. Harga penginapan pantai Sawarna sangat bervariasi namun terbilang cukup murah, harga penginapannya berkisar antara Rp 60.000 hingga Rp 200.000 permalam tergantung fasilitas yang disediakan penginapan tersebut.

Di Pantai Sawarna juga sudah banyak tersedia Alfa mart da sejenisnya, jadi kamu tidak perlu takut jika kehabisan makanan. Jika lapar, di lokasi wisata ini juga sudah banyak warung makan yang menyediakan makanan makanan yang khas dan pastinya enak.

Berkunjung ke Pantai sawarna sangat direkomendasikan buat kamu yang menyukai pantai yang masih terjaga keasriannya. Jika ingin berhemat datang ke wisata ini, ala Backpacker bisa menjadi pilihan untuk liburan ke pantai ini, tapi jika ingin kemudahan sebaiknya gunakan paket wisata yang sudah banyak tersedia.

Itulah ulasan lengkap Info Pantai Sawarna, semoga liburan kalian menyenangkan

Bukit Moko, Puncak Tertinggi Bandung Yang Eksotis

Rute dan harga tiket masuk bukit moko – Bukit Moko, Tempat ini diketahui oleh orang bandung dan sekitarnya saja, dan masih belum banyak orang luar yang mengetahuinya. Tempat wisata yang berbukit ini memiliki tinggi sebesar 1500 meter di atas permukaan laut. Bukit moko ini di nobatkan sebagai puncak tertinggi di bandung karena memang merupakan dataran paling tinggi di Bandung. Dikota bandung ini kalian bisa memandang kota bandung dari bukit moko ini secara jelas.

Rute Bukit Moko

lokasi bukit moko letaknya tepat berada di Desa Cimenyan. Cara untuk menuju kebukit moko, sangat sulit untuk menemukan kendaraan umum, jadi salah satu cara untuk menuju kesana dengan naik kendaraan pribadi, seperti mobil, motor, sepeda, bahkan jika ingin lebih sulit lagi untuk menuju kesana sebaiknya anda melewatinya dengan berjalan kaki. lokasi bukit ini tidak jauh dengan terminal cicaheum, arah jalan lurus keatas dinamakan jalan padasuka, kemudian jika kita melanjutkan perjalanan lagi keatas hingga ujung, maka letak bukit moko sudah anda temukan. Jika kalian sudah tidak sabar untuk menuju ke bukit moko dengan cepat, kalian bisa menumpang dengan mobil pick up yang membawa sayur-sayuran.

Baca juga : Tiket Masuk Pantai Sawarna Serta Info Rute Perjalanannya

Saat ke bukit moko, maka di perjalanan anda akan menemukan sebuah lokasi, di caringin tilu terdapat beringin besar, sehingga itulah yang menjadi asal usul nama tempat tersebut menjadi caringin tilu. Saat akhir pekan, caringin tilu menjadi tempat yang cukup populer bagi anak anak muda. Di tempat yang sering kali di tempati oleh para anak-anak muda ini sebenarnya hanya tempat biasa yang di sisi kanan dan kiri nya cuma berdiri warung makan. Bukit moko ini di sukai oleh para anak-anak muda di karenakan ketinggiannya yang membuat mata bisa memandang lepas ke seluruh penjuru Kota Bandung.

Jika kalian terus naik ke atas , di perjalanan kalian akan menemukan Jalan berbatu. Dan sesudah jalur berbatu ini kalian akan menemukan lokasi puncak tertinggi bangdung, yaitu Bukit Moko. Di sana ada warung yang bernama warung daweung. Di bukit moko yang indah ini warung ini adalah satu-satunya warung yang berada, warung ini tepat sekali untuk menikmati keindahan dan keelokan kota bandung. Bahasa indonesia Daweung adalah melamun.

Di bukit moko ini pun ada hutan pinus yang saling berdekatan, hutan pinus ini terletak di sisi belakang warung daweung. sedangkan di sisi kanan dan kiri banyak kebun-kebun penduduk sekitar yang tertata rapih dan bagus.

Tips saat ingin liburan ke Bukit Moko Bandung:

  • Untuk dapat melihat momen-momen indah seperti sunset, dan malamnya kalian bisa melihat
  • Banyaknya cahaya Berkilap dari kota bandung, Datanglah sebelum matahari tenggelam.
  • Jika kalian tidak ingin kerepotan, sebaiknya pakailah mobil yang rada tinggi. dan
  • Janganlah memakai mobil sedan .
  • Untuk persiapan berwisata ke bukit moko, Bawalah makanan secukupnya.
  • Jika kalian menggunakan kendaraaan pribadi, Sebaiknya memastikan dahulu kendaraan itu dalam keadaan layak di pakai.
  • Di bukit moko ini suhunya bisa 15 derajat Celcius. Jadi sebaiknya kalian membawa Jaket atau sejenisnya.

Oia harga tiket masuk ke Bukit Moko cukup murah yakni hanya Rp 10.000 saja untuk satu orang.

Pantai Parangtritis, Tempat Wisata Yang Penuh Sejarah Dan Misteri

Wisata pantai Parangtritis – Jika kamu berwisata ke jogja tidak lengkap rasanya jika belum berkunjung ke pantai Parangtritis, Pantai yang memiliki sejarah dan misteri ratu kidul ini memang sering menjadi tujuan wisatawan. Selain ingin mengenal keindahan alam pantai, misteri dan sejarah pantai ini juga menjadi daya tarik para wisatawan.

Letak serta lokasi pantai Prangtritis berada di 27Km selatan dari pusat kota Jogja. Saat ingin berkunjung ke Pantai Parang tritis disarankan datang menjelang sore, karena letak keindahan pantai terletak pada keindahan sunset yang begitu menakjubkan, selain itu di Pantai ini Kita juga bisa bermain layang – layang, dan naik kereta kuda yang menyusuri sepanjang pantai. Perlu diketahui, menurut masyarakat setempat ada larangan dan mitos yang harus dipatuhi.

Pada malam hari, banyak juga penjual makanan seperti jagung bakar dan Kita bisa sambil menyantapnya nongkrong bareng bersama teman hingga larut malam. Jika Kamu ingin menginap di sekitar Pantai Parangtritis, tidak perlu khawatir karena sudah banyak lossmen dan hotel di sekitar pantai untuk menginap dengan harga yang relatif murah meriah.

Baca Juga: Bukit Moko Puncak Tertinggi Bandung

Sejarah Dan Misteri Pantai Parangtritis

Menurut masyarakat setempat, Pantai Parangtritis merupakan gerbang kerajaan Kanjeng ratu Kidul. Konon katanya ratu Kidul Atau Nyi Roro kidul adalah sang penguasa gaib pada kesultanan Yogyakarta. Sehingga para kesultanan harus menjaga komunikasi dengan penguasa pantai selatan ini. Dan menurut masyarakat setempat ada larangan untuk mengenakan warna baju tertentu di pantai ini, sebab sudah banyak orang yang hilang karena hisapan aneh, namun secara ilmiah sudah dibuktikan doleh para peneliti bahwa orang yang kena hisapan ombak disebabkan oleh Rip Current yaitu arus balik gelombang ombak yang begitu besar di Pantai ini.

Lokasi Pantai Parangtritis

Parangtritis merupakan pantai yang sudah cukup Populer di Jogja, atau tepatnya di Desa Parangtritis , Bantul Yogyakarta. Dengan jarak 27Km dari selatan Kota Jogjakarta.

Harga tiket masuk Pantai Parangtritis

Harga tiket masuk Pantai Parangtritis untuk 1 orang sebesar Rp 3000. cukup murah bukan? namun untuk parkir kendaraan sepeda motor dikenakan biaya Rp 2000, sedangkan mobil Rp. 5000. Kamu ingin naik kereta Kuda? murah kok, cuma Rp.20,000, untuk 1 kali putaran. So, jika kamu penasaran dengan sejarah dan Misteri Pantai Parangtritis, tidak ada salahnya datang ke tempat yang satu ini. Cukup sekian info wisata pantai Parangtritis yang tongkrongin.com bisa sampaikan, semoga liburan Kamu di Jogja menyenangkan

Info Harga Tiket Masuk Situ Patenggang Dan Rute Perjalanannya

Info Harga Tiket Masuk Situ Patenggang Ciwidey – Wisata Situ Patenggang Merupakan sebuah danau yang letaknya ada di kaki Gunung Patuha, nah buat teman-teman tongkrongin wajib nih datang kesini jika kalian sedang ada di Bandung selatan. Pasalnya nih tempat sudah populer sekali di daerah Bandung. berada di ketinggian 1600meter diatas permukaan laut, tempat ini memang sangat di rekomendasikan buat kamu yang mencintai keindahan alam Bandung dan hayatinya.

hamparan kebun teh yang hijau yang luas serta di selimuti dengan udara yang sejuk akan membuat hidup terasa damai. Oia perlu Kamu tahu, sejarah situ patenggang dahulunya adalah sebuah cagar alam, namun sejak tahun 1981 situ patenggang diubah menjadi taman wisata alam nasional.

Saat berada disana kamu akan melihat tenangnya air danau, udara yang sejuk serta kabut tipis yang membuat suasana tentram. Selain itu jika Kamu ingin menyusuri danau yang indah tersebut dan melihat batu cinta, Objek wisata Situ Patenggang juga telah di menyediakan sebuah perahu. kamu bisa menyewa perahu tersebut untuk mengelilingi danau dan pulau yang ada ditengah danau.

Bagi kamu yang memang sedang berencana kesana sebaiknya ketahui dulu harga tiket masuk ke siru patenggan berikut ini.

Harga tiket masuk Situ Patenggang Ciwidey Bandung

Senin – Jumät
Wisatawan Lokal : Rp 18.000
Wisatawan mancanegara : Rp 135.000

Sabtu – Minggu (Weekend)
Wisatawan Lokal : Rp. 20.500
Wisatawan mancanegara : Rp 185.000

Tarif Parkir
Roda 2 : Rp 3.500
Roda 4 : Rp 11.500
Bus/Truk : Rp 22.000

Baca Juga: Pantai Parangtritis Tempat Wisata Yang

Itulah beberapa daftar harga tiket masuk situ patenggang, selanjutnya Kami akan memberikan info lokasi serta rute perjalanan menuju ke situ patenggang berikut ini:

Rute perjalanan menuju Situ Patenggang Ciwidey Bandung

Transportasi Umum
Bagi kamu yang pernah ke kawah putih sebenarnya tidak perlu asing lagi dengan rute yang jarus dilalui, karena situ Patenggang sendiri letaknya cukup dekat dengan objek wisata kawah putih

bagi Kamu yang ingin ke Situ Patenggang dengan transportasi umum tentunya cukup mudah untuk mengetahui rutenya. Misal kamu dari jakarta, Kamu bisa menaiki Bus jurusan Leuwi Panjang Bandung. setelah sampai terminal Leuwi Panjang perjalanan dilanjutkan dengan menaiki Elf/Minibus jurusan leuwi panjang – Ciwidey. Setelah sampai terminal Ciwidey kemudian kamu harus melanjutkan perjalanan lagi dengan naik angkutan umum yang menuju Situ Patenggang. sampai deh

sebenarnya melakukan perjalanan dengan transportasi umum tidak dianjurkan, mengingat masih banyak kawasan wisata di lembang ini yang harus Kamu jelajahi. Sehingga kalau menggunakan transportasi umum tentunya akan menguras uang banyak karena harus naik-turun angkutan.

Kendaraan pribadi
dari Jakarta kamu bisa langsung masuk ke Tol Cipulsrang kemudian Anda keluar melalui pintu Tol Koppo, Selanjutnya menuju Soreang dan mengarak ke selatan Ciwidey, tanya aja di sekitar lokasi menuju ke jalan patenggan, pasti semua sudah pada tahu. atau kalao belom jelas silahkan lihat di peta Disini.

Alamat situ Patenggang

Jln Ciwidey Ranca Bali, Desa Patengan
Kecamatan Ranca Bali
Kabupaten Bandung
Jawa Barat, 40973
Indonesia.

Sekedar saran, jika kamu sudah sampai disana jangan lupa datang ke Bukit Cinta, karena konon katanya jika kalian sama pasangan kesana, maka hubungan kalian akan langgeng, tapi jangan terlalu percaya ya? karena itu hanya mitos saja. hehe

Sekedar info lagi, tidak perlu khawatir dengan makanan yang Kamu bawa, karena di situ patenggang sudah banyak warung-warung yang menjajakan makanannya. Tapi saran kami sih mending bawa bekal sendiri deh, karena makanannya memang agak mahal.

Cukup sekian sob kami informasikan mengenai Objek wisata Situ Patenggang, Semoga liburan kalian menyenangkan. see u

Harga Tiket Masuk Dusun Bambu Lembang Dan Alamat

Harga Tiket masuk Dusun Bambu Lembang – Bandung merupakan kota yang terletak di jawa barat, dan bandungpun terkenal banyak aneka ragam tempat wisata yang masih terbilang alami dan sejuk. Di Kota Bandung Barat ini terdapat tempat wisata yang dikenal masih alami dan udaranya sangat sejuk Tempat ini berada di lembang, didaerah lembang ini mempunyai wisata yang alami, sejuk, fresh, dah dapat mengobati rasa stres dari kegiatan bekerja sehari hari. Tempat ini dikenal dengan nama Dusun Bambu Lembang. Dusun Bambu lembang tempat yang sangat cocok untuk berlibur dan di jadikan tempat rekreasi, Tempat ini terbilang Nyaman dan tenang.

Dusun Bambu lembang ini terletak di daerah Lembang bandung bagian utara. Dan lebih tepatnya lagi Dusun bambu lembang ini berada tepat dikaki gunung burangrang. Jadi sudah pasti dusun bambu ini dikenal masih alami dan sejuk. Tempat ini terbilang banyak yang mengunjunginya untuk Kegiatan Camping atau Kegiatan Outdoor dan Kegiatan lainnya.
Kalau anda ingin menjalankan kegiatan Camping atau kegiatan berlibur tempat wisata ini sangat cocok untuk kegiatan Berlibur.

Walaupun dusun bambu lembang ini terbilang masih baru tetapi sudah banyak dilengkapinya fasilitas dan bisa dikatakan sebagai Tempat ini dibilang tempat wisata yang terlengkap di kota bandung. Selain sebagai Tempat wisata di kota bandung ini Dusun bambu lembang pun dapat di katakan Tempat wisata kuliner,keluarga, Dan tempat perbelanjaan di bandung .

Alamat Dusun Bambu Lembang

Alamat Dusun bambu lembang ini berada di Kota bandung lebih tepatnya lagi di Bandung Barat Cisarua dan Letaknya di Jln.Kertawangi (Komplek Komando) .
Dusun bambu lembang bandung ini juga bisa ditempuh melalui terusan Jl.Kolonel Masturi KM 11. Dengan Rute perjalanan Bagi para Wisatawan yang ingin berkunjung ke sini , sebagai berikut:

– jika keluar dari Tol Pasteur, Lalu ambil jurusan ke arah Ledeng, Lalu sebelah kiri ada Jalan sersan bajuri sampai 11 KM lurus terus masuk ke JL.Kolonel Masturi, dijalan ini kamu akan menemukan banyak plang yang mengarah ke dusun bambu.

– namun jika keluar dari Tol Padalarang, sebaiknya ambil jalur ke arah Cimahi, dan ambil jalan ke arah Kolonel Masturi. di jl kolonel masturi belok kanan, kemudian lurus terus nanti juga ketemu dusun bambu

Untuk mempermudah menemukan alamat dusun bambu sebaiknya Anda menggunakan aplikasi google map atau peta lokasi dusun bambu sebagai panduan.

Baca juga : Info Harga Tiket Masuk Situ Patenggang

Selain wisata keluarga atau wisata bercamping, Dusun bambu ini memiliki banyak sekali tempat Kuliner, diantaranya :

1.Saung Purbasari Restoran

bambu lembang

2.Burangrang Cafe

Burangrang Cafe

Burangrang cafe ini terletak tepat berada di kaki pegunungan burangrang. Jadi Cafe ini dinamakan Burangrang Cafe. Model bangunan di burangrang Cafe ini unik dan eksotis. Burangrang cafe ini sangat memanjakan para pengunjung yang sedang bersantai.

3.Lutung kasarung

Lutung kasarung

Selain di burangrang cafe ini ada lagi tempat wisata kuliner yang sangat unik dan aneh, Tempat wisata ini di desain seperti Sarang burung dan tempat ini dikenal dengan sebutan Lutung Kasarung. Tempat ini sangat cocok untuk menikmati makanan dan minuman yang diiringi dengan hembusan angin-angin Pegunungan yang sangat sejuk.

Saung purbasari Restoran ini Tempat kuliner yang terbilang enak dan harganya terjangkau, Sambil menikmati indahnya suasana alam. Lokasi kuliner ini tak jauh letaknya dari burangrang Cafe. dan tempat ini bisa ditempuh dengan Jalan kaki, atau lebih menantangnya lagi anda bisa menggunakan sampan atau perahu kecil untuk sampai ke Saung purbasari. Karena, saung purbasari ini letaknya dipinggiran kolam yang ada di dusun bambu ini.

4.Vila dusun bambu kampung layung

Vila dusun bambu kampung layung

Vila ini memiliki model bangunan yang khas. Bangunan ini dibuat dengan bahan utama yaitu bambu. Kawasan di sekitar nya pun Serupa dengan pedesaan yang asli.

5.Pasar tradisional

Tidak disangka di dusun lembang bandung ini ada Pasar tradisional. walaupun namanya Pasar tradisional akan tetapi Pasar tradisional ini memiliki Model bangunan yang hampit mirip seperti Swalayan. Di Pasar tradisional ini banyak menjual beraneka ragam Produk makanan tradisional, Souvenir, dan Oleh-oleh.

6.Eagle Camping Ground

Tempat camping ini berada tepat di kaki pegunungan burangrang. Tempatnya ini didesain sangat sensaional dan Background disekelilingnya pun masih sangat alami. Tempat ini sangat cocok untuk dijadikan tempat camping dan suasananya Tenang,sunyi, dan Sejuk.

Eagle camping bandung merupakan bangunan yang berbentuk tenda, akan tetapi di dalam tenda itu sudah disediakan Sleeping bad dengen kapasitas 6 orang dan sudah disediakan kamar mandi masing-masing. Eagle Camping ground ini mempunyai harga sewa sebesar 1,4 juta.

Harga Tiket Masuk Dusun Bambu Lembang

Bagi kamu yang ingin berkunjung kesana, harga tiket masuk Dusun Bambu Lembang cuku murah yakni hanya Rp 15.000/orang.

Kegiatan atau Aktivitas yang ada di Dusun Bambu

1.Bersepeda

Di Dusun Bambu Lembang ini pun kita bisa menjalankan kegiatan Bersepeda, Bersepeda di Dusun bambu Lembang ini sangat berbeda dengan Bersepeda di Perkotaan yang udaranya tidak sejuk, sedangkan Di dusun bambu ini Kegiatan Bersepeda sangat sensasional, dalam menjalankan kegiatan Bersepeda ini kita juga dapat menikmati indahnya pedesaan dan Pemandangannya.

2.Jogging

Untuk yang suka Jogging, Dusun Bambu Lembang ini telah menyediakan tempat yang nyaman dan sehat untuk jalan-jalan. Yang background nya masih pegunungan yang alami dan udaranya pun sejuk. Kegiatan ini pun menjadikan kita lebih sehat lagi dari pada sebelumnya.

Daftar Jurusan di Universitas Negeri Yogyakarta Serta Akreditasi

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) merupakan salah satu perguruan tinggi pendidikan terbaik di Indonesia, namun tidak semua jurusan di UNY merupakan jurusan pendidikan. Sebagian besar jurusan di UNY adalah jurusan IPA dan SMK yang mempelajari pendidikan. Maka tak heran jika PMB UNY tidak hanya diminati oleh calon guru saja, tetapi juga calon mahasiswa yang memang ingin mendalami ilmu-ilmu non kependidikan.

Profil Kampus Universitas Negeri Yogyakarta

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) adalah perguruan tinggi negeri yang berlokasi di Yogyakarta. Kampus yang terletak di Jl. Kolombo No.1 dulunya adalah Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) Yogyakarta yang berdiri pada tanggal 21 Mei 1964.

Universitas Negeri Yogyakarta menjadi universitas favorit dengan julukan The Green Campus karena sebuah pencapaian dalam lingkungan kampus yang asri. Selain itu, dalam misi UNY yaitu menjawab tantangan global, Universitas Negeri Yogyakarta telah siap menjadi World Class University sejak tahun 2008.

Sejarah Universitas Negeri Yogyakarta

Universitas Negeri Yogyakarta berdiri pada tanggal 21 Mei 1964 dengan nama Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) Yogyakarta yang diresmikan langsung oleh Menteri Pendidikan Tinggi dan Ilmu Pengetahuan (PTIP). Berdirinya IKIP Yogyakarta berawal dari adanya Fakultas Pedagogi Universitas Gadjah Mada (UGM) yang dipecah menjadi salah satu Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) dengan peminat yang sangat tinggi, sehingga Institut Pendidikan Guru ( IPG) didirikan. didirikan untuk mengatasi hal ini.

Kemudian pada tanggal 3 Januari 1963 terjadi penyatuan antara IPG dan FKIP menjadi IKIP. Pada awal perkembangannya, IKIP Yogyakarta memiliki 5 fakultas, antara lain Fakultas Keguruan Ilmu Eksakta (FKIE), Fakultas Keguruan dan Ilmu Sosial (FKIS), Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP), Fakultas Keguruan Sastra dan Seni (FKSS ). , dan Fakultas Keguruan (FKT) ). ).

Fakultas Ilmu Pendidikan

Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) UNY memiliki keterkaitan sejarah dengan Fakultas Sastra, Pedagogik dan Filsafat Universitas Gajah Mada (FSPF UGM). Setelah melalui perjalanan panjang, FIP kini menjadi bagian dari UNY. Pada jurusan UNY pada jenjang S1 yaitu:

Program Studi UNY

  • Manajemen Pendidikan (A)
  • Pendidikan non formal (A)
  • Pendidikan luar biasa (A)
  • Psikologi Pendidikan dan Bimbingan (A)
  • Kurikulum Pendidikan dan Teknologi (A)
  • Pendidikan Sekolah Dasar (A)
  • Filsafat dan Sosiologi Pendidikan (A)
  • Pendidikan anak usia dini (A)
  • Psikologi (B)

Fakultas Matematika dan Sains

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) UNY berawal dari Fakultas Pedagogik UGM. Sebelum menjadi Fakultas MIPA seperti sekarang, fakultas ini dulunya adalah Fakultas Keguruan Ilmu Exata (FKIE) IKIP Yogyakarta. Jurusan di UNY, FMIPA untuk tingkat sarjana adalah:

Program Studi UNY

  • Pendidikan matematika (Unggul)
  • Pendidikan Jasmani (A)
  • Pendidikan Kimia (A)
  • Pendidikan Biologi (A)
  • Pendidikan sains (Unggul)

Baca Juga: Daftar 8 Universitas Negeri Malang Jurusan Terfavorit

Fakultas Bahasa dan Seni

Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) UNY semula adalah Fakultas Keguruan Seni (FKSS) IKIP Yogyakarta. Perkuliahan jurusan FBS UNY saat ini sedang berlangsung di kampus terpadu Karangmalang. Apa saja jurusan S1 UNY di FBS?

Program Studi UNY

  • Pendidikan bahasa dan sastra Indonesia (A)
  • Pendidikan Seni Rupa (A)
  • Pendidikan Bahasa Inggris (A)
  • Pendidikan Bahasa Jerman (A)
  • Pendidikan Bahasa Prancis (A)
  • Pendidikan Bahasa Daerah (A)
  • Pendidikan Seni Musik (A)
  • Pendidikan Seni Tari (A)

Fakultas Ilmu Sosial

Fakultas Ilmu Sosial (FIS) UNY adalah Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial (FPIPS) ketika masih menjadi IKIP Yogyakarta. Kini, fakultas ini menaungi beberapa jurusan di UNY pada tingkat sarjana yang meliputi:

Program Studi UNY

  • Ilmu Pemerintahan (Unggul)
  • Pendidikan IPS (A)
  • Pendidikan Sejarah (A)
  • Pendidikan Geografi (Unggul)
  • Pendidikan Kewarganegaraan dan Hukum (A)
  • Pendidikan Sosiologi (A)
  • ilmu Komunikasi (B)

Fakultas Teknik

Fakultas Teknik (FT) UNY pada awalnya didirikan sebagai program studi untuk menunjang ketersediaan tenaga pengajar di sekolah teknik. Setelah melalui perjalanan yang berliku, kini jurusan sarjana UNY di FT adalah:

Program Studi UNY

  • pendidikan teknik elektro (A)
  • Pendidikan Teknik Mekatronika (A)
  • pendidikan teknik elektro (A)
  • teknik Informatika (A)
  • Pendidikan Teknik Otomotif (A)
  • Pendidikan teknik mesin (Unggul)
  • Pendidikan dan Perencanaan Teknik Sipil (Unggul)
  • Pendidikan Kuliner (Unggul)
  • Pendidikan Mode (Unggul)
  • Rekayasa Manufaktur (Baik)
  • Teknik Listrik (Baik)
  • Teknik Sipil (Baik)
  • Teknologi Informasi (Baik)

Selain jenjang S1, FT UNY juga membuka jurusan di jenjang D4 (Sarjana Terapan). Sertakan akreditasi jurusan di UNY pada jenjang D4 yaitu:

Program Studi UNY

  • Teknik Listrik (Baik)
  • Teknik listrik (Baik)
  • Teknik Mesin (Baik)
  • Mesin Otomotif (Baik)
  • Teknik Sipil (Baik)
  • Tata Boga (Baik)
  • Tata Busana (Baik)
  • Tata Rias (Baik)

Fakultas Ilmu Keolahragaan

Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) UNY berdiri sebagai Akademi Pendidikan Jasmani (APD) pada tahun 1950. Sama seperti fakultas-fakultas di atas, FIK juga mengalami perjalanan panjang sehingga kini membawahi beberapa jurusan di UNY:

  • Program Studi UNY
  • Pendidikan Olahraga (A)
  • Pendidikan Jasmani Sekolah Dasar (A)
  • Pendidikan Kepelatihan Olahraga (A)
  • Ilmu olahraga (A)

Fakultas Ekonomi

Fakultas Ekonomi (FE) UNY resmi dipisahkan dari Fakultas Sosial Ekonomi (FISE) pada tahun 2011. Kini, sebagai fakultas mandiri, FE membawahi empat jurusan Universitas Negeri Yogyakarta pada puncak S1:

  • Program Studi UNY
  • Pendidikan Administrasi (A)
  • Pendidikan akuntansi (A)
  • Pendidikan Ekonomi (A)
  • Pengelolaan (A)

Meskipun sebagian besar jurusan di UNY sudah terakreditasi A atau Unggul, namun masih ada bias pada jurusan tertentu. Entah karena preferensi atau preferensi minat, calon mahasiswa memang memiliki kecenderungan untuk memilih jurusan tertentu sehingga seperti di perguruan tinggi lainnya, ada beberapa jurusan yang tidak diminati oleh UNY. (A)

 

Daftar 8 Universitas Negeri Malang Jurusan Terfavorit

Universitas Negeri Malang Jurusan – Jika sebelumnya hanya ada jurusan pendidikan di IKIP Malang, kini sebagai Universitas Negeri Malang jurusan yang tersedia tidak terbatas pada calon guru saja. Jadi, apakah ini berarti jurusan yang kamu tuju adalah Universitas Negeri Malang Sobat tongkrongin? Yuk, cari tahu apa saja jurusan kuliah di UM!

Tentang Universitas Negeri Malang

Perguruan tinggi negeri di Kota Malang ini terkenal dengan singkatan UM yang membedakannya dengan UNM (Universitas Negeri Makassar). Jangan bingung menuliskan dua nama ini sob, apalagi saat mendaftar SNMPTN atau SBMPTN nanti. Sesuai dengan namanya, sekali lagi lokasi kampus Universitas Negeri Malang berada di Kota Malang dan Kota Blitar Jawa Timur. Untuk mengetahui kampus lainnya, Sobat tongkrongin bisa melihatnya di sini.

Fakultas dan Jurusan di Universitas Negeri Malang

Seperti disebutkan sebelumnya, Universitas Negeri Malang dulunya adalah IKIP Malang. Perubahan nama institusi dari institut menjadi universitas terjadi pada tahun 1999. Sebagai universitas, UM terus mengembangkan dan menambah jurusan di bidang non kependidikan. Tiga fakultas yang didirikan setelah universitas negeri ini menjadi universitas adalah Fakultas Ilmu Keolahragaan, Fakultas Ilmu Sosial, dan Fakultas Pendidikan Psikologi. Berikut daftar fakultas dan jurusan di UM Malang beserta akreditasi Sahabat tongkrongin yang akan masuk kuliah.

1. Ilmu Pendidikan

Fakultas ini merupakan cikal bakal, bahkan yang pertama hadir di kampus Universitas Negeri Malang saat ini. Pada awal berdirinya, Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) UM adalah PTPG (Perguruan Tinggi Pendidikan Guru), yang kemudian resmi menjadi FKIP (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan) Universitas Airlangga. FIP kini menaungi enam departemen di UM Malang:

– Bimbingan dan Konseling (A)

– Teknologi Pendidikan (A)

– Administrasi Pendidikan (A)

– (PLA) Pendidikan Luar Sekolah (A)

– Pendidikan Guru SD (A)

– Pendidikan Luar Biasa (A)

2. Sastra

Dua jurusan di Universitas Negeri Malang yang didirikan sebagai bagian dari PTPG dan sekarang menjadi Fakultas Sastra (FS) adalah Bahasa dan Sastra Indonesia dan Bahasa dan Sastra Inggris. Sebelum menjadi Fakultas Sastra seperti sekarang, fakultas ini merupakan Fakultas Keguruan Sastra dan Seni, kemudian menjadi Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni di bawah IKIP Malang. Saat ini FS menaungi tiga program studi setingkat D3 UM, yaitu:

  • – Ilmu Perpustakaan (A)
  • – Game Animasi (B)

Pada tingkat sarjana, jurusan yang ada di Fakultas Sastra UM adalah:

  • – Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah (A)
  • – Bahasa dan Sastra Indonesia (A)
  • – Ilmu Perpustakaan (B)
  • – Pendidikan Bahasa Inggris (Superior)
  • – Bahasa dan Sastra Inggris (A)
  • – Pendidikan Bahasa Arab (Unggul)
  • – Pendidikan Jerman (A)
  • – Pendidikan Mandarin (B)
  • – Pendidikan Seni Rupa (A)
  • – Pendidikan Seni Tari dan Musik (A)
  • – Desain Komunikasi Visual (A)

3. Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam

Berawal dari Jurusan Ilmu Eksakta dengan jumlah mahasiswa hanya 28 orang selama periode PTPG, fakultas ini pernah menjadi Fakultas Keguruan Ilmu Eksakta (FKIE). Kemudian Fakultas MIPA resmi berdiri bersamaan dengan perubahan IKIP Malang menjadi Universitas Negeri Malang. Empat jurusan dari FKIE, yaitu Jurusan Ilmu Eksakta, Ilmu Hayati, Ilmu Pengetahuan Alam, dan Kimia, kini resmi menjadi jurusan di UM:

  • – Pendidikan matematika
  • – Matematika (A)
  • – Pendidikan Fisika (A)
  • – Fisika (A)
  • – Pendidikan Kimia (A)
  • – Kimia (B)
  • – Bioteknologi
  • – Pendidikan Biologi (A)
  • – Biologi (A)
  • – Pendidikan sains
  • 4. Ekonomi

Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Negeri Malang juga menaungi jurusan D3 dan S1. Sahabat cerdas yang akan kuliah perlu tahu bahwa setengah dari prodi UM di FE merupakan jurusan favorit yang setiap tahunnya dibanjiri peminat. Secara rinci, jurusan studi di UM Malang pada Program D3 Fakultas Ekonomi adalah:

  • – Manajemen Pemasaran (B)
  • – Akuntansi (A)

Jurusan Soshum UM pada Program Sarjana Fakultas Ekonomi yaitu:

  • – Ekonomi Pembangunan (A)
  • – Manajemen (A)
  • – Pendidikan Administrasi Perkantoran (A)
  • – Pendidikan Akuntansi (Unggul)
  • – Akuntansi (A)
  • – Pendidikan Ekonomi (A)
  • – Pendidikan Perdagangan (A)

Baca Juga: Apa itu Tri Dharma Perguruan Tinggi? Inilah Pengertiannya

5. Teknik

Pada saat didirikan, fakultas ini bernama Fakultas Keguruan Teknik (FKT) dengan dua jurusan yaitu Teknik Mesin dan Teknik Sipil. Seiring dengan perkembangannya, Fakultas Teknik kini menaungi program D3 dan S1 di Universitas Negeri Malang. Pilihan jurusan di UM Malang pada Program D3 FT adalah:

  • – Mesin Otomotif (B)
  • – Katering (A)
  • – Tata Busana (B)
  • – Teknik Elektro (B)
  • – Teknik Elektronika (B)
  • – Teknik Mesin (B)
  • – Teknik Sipil dan Bangunan (B)

6. Ilmu Olahraga

Ada empat jurusan di Universitas Negeri Malang di Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK). Keempat prodi UM tersebut adalah:

  • – Ilmu Olahraga (A)
  • – Pendidikan Jasmani dan Rekreasi Kesehatan (A)
  • – Pendidikan Kepelatihan Olahraga (A)
  • – Ilmu Kesehatan Masyarakat (B)

7. Ilmu Sosial

Fakultas Ilmu Sosial (FIS) berdiri pada tahun 2009, dengan nama resmi kampus ini adalah Universitas Negeri Malang. Sejak berdiri hingga saat ini, FIS telah menaungi empat jurusan di UM, yaitu Hukum dan Kewarganegaraan, Geografi, Sejarah, dan Sosiologi. Dari empat jurusan tersebut, Sahabat tongkrongin dapat memilih tujuh prodi UM:

  • – Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (A)
  • – Pendidikan ilmu sosial
  • – Geografi (A)
  • – Pendidikan Geografi (Unggul)
  • – Pendidikan Sosiologi (B)
  • – Studi Sejarah (A)
  • – Pendidikan Sejarah (A)

8. Psikologi Pendidikan

Psikologi merupakan satu-satunya prodi UM di fakultas ini. Satu-satunya jurusan di UM Malang di Fakultas Pendidikan Psikologi (FPPsi) memiliki akreditasi B dari BAN-PT.

Itu semua fakultas dan jurusan yang ada di UM. Sudahkah kamu menentukan pilihan utama sobat? Jika kamu masih mempertimbangkan jurusan lain, Sobat tongkrongin bisa menggunakan fitur Cari Jurusan untuk mengetahui lebih jauh tentang jurusan tersebut.

Apa itu Tri Dharma Perguruan Tinggi? Inilah Pengertiannya

Apa itu Tri Dharma Perguruan Tinggi – Perguruan tinggi merupakan wadah atau wadah yang dapat berperan dalam mengembangkan strategi pendidikan. Lembaga tersebut sangat diperlukan dalam membangun peradaban suatu bangsa, terutama bagi generasi penerus.

Mengingat pentingnya pendidikan dalam kehidupan bangsa dan air di Indonesia, maka pemerintah membuat Undang-undang Nomor 22 Tahun 1961 tentang Pendidikan Tinggi. Dalam undang-undang tersebut disebutkan bahwa tujuan perguruan tinggi antara lain membentuk pribadi-pribadi yang bermoral dengan jiwa Pancasila, menyediakan tenaga kerja yang mampu menduduki jabatan-jabatan yang memerlukan pendidikan tinggi, serta melakukan penelitian dan upaya untuk kemajuan di bidang ilmu pengetahuan, budaya, dan sosial. kehidupan.

Pengertian Tri Dharma Perguruan Tinggi

Berikut penjelasan poin ketiga Tri Dharma Perguruan Tinggi dari website Tongkrongin.com:

1. Pendidikan dan Pengajaran

Poin pertama tentang Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu Pendidikan dan Pengajaran. Hal ini sangat perlu dilakukan dalam kelangsungan pendidikan di suatu lembaga pendidikan, baik itu universitas, institut, perguruan tinggi, akademi, atau bentuk lainnya.

Pendidikan dan pengajaran adalah upaya membentuk kepribadian seseorang sesuai dengan pedoman yang berlaku. Selain itu, pendidikan adalah usaha sadar yang dirancang untuk dapat menciptakan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik dapat mengembangkan potensi dirinya.

Sedangkan jika proses belajar mengajar tidak dilakukan dengan baik akan berdampak pada kemajuan bangsa itu sendiri, dimana kualitas sumber daya manusianya sangat minim.
Untuk itu, pendidikan dan pengajaran merupakan poin terpenting yang harus dilaksanakan oleh perguruan tinggi.

2. Penelitian dan Pengembangan

Poin kedua Tri Dharma Perguruan Tinggi adalah melakukan penelitian dan pengembangan. Hal ini untuk mencapai tujuan Perguruan Tinggi yaitu memiliki Sumber Daya Manusia yang kreatif, cerdas dan kritis.

Sebagai contoh, negara-negara maju di dunia sudah memiliki sistem penelitian dan pengembangan yang tinggi. Oleh karena itu, negara-negara yang memiliki tingkat riset yang tinggi kini berkembang sangat pesat baik dari segi teknologi maupun produk lainnya.

Salah satu bentuk kontribusi agar bangsa terus maju dan berkembang adalah dengan melakukan penelitian dan pengembangan. Kedua hal tersebut akan berdampak positif pada sektor ekonomi, pendidikan, sosial dan lainnya.

Oleh karena itu, sebagai mahasiswa dan pendidik harus dibiasakan membuat penelitian, laporan pelaksanaan tugas sesuai bidangnya. Hal ini untuk memajukan pendidikan tinggi agar lebih berkualitas.

Baca Juga: 10 Daftar Universitas Swasta Terbaik di Indonesia Tahun 2023

3. Pengabdian Masyarakat

Selanjutnya poin Tri Dharma Perguruan Tinggi yang terakhir adalah pengabdian kepada masyarakat yaitu dengan terjun langsung ke lapangan untuk membantu masyarakat tertentu dalam beberapa kegiatan.

Salah satu contoh untuk bisa mengabdi kepada masyarakat adalah mengadakan workshop atau seminar. Dimana dalam pengadaan workshop atau seminar harus memiliki team yang solid dan tujuan yang sama.

Tanpa jiwa dan semangat pengabdian masyarakat, tentu tidak ada artinya. Mahasiswa hanya menjadi cikal bakal manusia yang egois dan tidak peduli masyarakat. Hal ini tentu bukan sesuatu yang baik, dimana mahasiswa merupakan harapan besar bangsa ini dan diharapkan mampu tumbuh, berkembang, dan menjadi harapan masa depan bangsa.

Itulah beberapa penjelasan tentang tiga butir Tri Dharma Perguruan Tinggi, semoga bermanfaat.

10 Daftar Universitas Swasta Terbaik di Indonesia Tahun 2023

Lembaga pemeringkatan perguruan tinggi dunia, UniRank 4 International Colleges and Universities (4ICU), telah menerbitkan daftar pemeringkatan perguruan tinggi negeri dan swasta terbaik di Indonesia tahun 2023. Dalam pemeringkatan UniRank tersebut, terdapat 582 perguruan tinggi di Indonesia yang telah memenuhi pemeringkatan tahun 2022. peringkat. .

Pemeringkatan ini diurutkan oleh UniRank dan dicatat dalam Observatorium IREG dari lima metrik web independen yang tidak mendukung universitas tertentu. Dari sekian banyak perguruan tinggi di Indonesia, hanya 582 universitas Indonesia yang memenuhi kriteria seleksi uniRank.

Dari data tersebut, 100 perguruan tinggi mendapatkan peringkat terbaik, yang terdiri dari 52 kampus negeri dan 48 kampus swasta. Di urutan teratas adalah Universitas Indonesia (UI). UI berada di peringkat 398 dunia. Universitas Gadjah Mada (UGM) di posisi kedua dan UB di posisi ketiga.

Merangkum data resmi 4ICU UniRank, berikut daftar 8 Perguruan Tinggi Swasta Terbaik di Indonesia Tahun 2021 yang kualitasnya tak kalah dengan Perguruan Tinggi Negeri (PTN):

1. Bina Nusantara (BINUS)

BINUS memiliki beberapa fakultas yaitu Fakultas Bisnis, Komunikasi, Hotel & Pariwisata, Teknik, Humaniora, Ilmu Komputer, Sistem Informasi, dan Desain. Kabar baiknya, Universitas Bina Nusantara juga menawarkan kelas belajar online untuk pembelajaran yang lebih fleksibel. Selain itu, ada program sarjana dan gelar ganda internasional yang memungkinkan Anda belajar di 2 program sekaligus.

2. Universitas Telkom (Tel-U)

Universitas Telkom menduduki peringkat sebagai kampus swasta terbaik kedua di Indonesia yang berlokasi di Buahbatu, Bandung. Terdiri dari Fakultas Teknik Elektro, Fakultas Informatika, Fakultas Komunikasi & Bisnis, Fakultas Teknik Industri, Fakultas Ekonomi & Bisnis dan Fakultas Ilmu Terapan. Tidak perlu khawatir soal biaya, karena Tel-U memiliki berbagai alternatif beasiswa. Oh iya, di tahun pertama perkuliahan, mahasiswa diharuskan tinggal di asrama yang disediakan pihak kampus.

3. Universitas Katolik Atmajaya, Jakarta

Kampus yang sering disingkat UNIKA Atmajaya ini sudah ada sejak tahun 1960 lho. Meski namanya ‘Katolik’, kampus ini menerima mahasiswa dari berbagai suku, ras, dan agama. Di sini, Anda dapat menemukan Sekolah Ekonomi & Bisnis, Administrasi Bisnis & Komunikasi, Pendidikan & Bahasa, Teknik, Hukum, Kedokteran & Ilmu Kesehatan, Psikologi, dan Teknologi untuk tingkat Sarjana.

4. Universitas Islam Indonesia (UII)

Kampus swasta yang berlokasi di Yogyakarta ini mengambil alih pada posisi 4 Universitas Swasta Terbaik Di Indonesia. UII memiliki program studi D3, S1 dan S1 Terapan. Ada fakultas bisnis & ekonomi, hukum, psikologi & sosial budaya, teknologi industri, teknik sipil & perencanaan, kedokteran, ilmu agama islam dan MIPA. Semua prodi terakreditasi A! Ada total 10 miliar beasiswa untuk 1.500 siswa setiap tahun.

5. Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY)

Dijuluki sebagai kota pelajar, Yogyakarta juga memiliki kampus swasta yang bisa Anda jadikan alternatif tempat belajar. Di UMY terdapat Fakultas Agama Islam, Ekonomi & Bisnis, Fisipol, Kedokteran & Ilmu Kesehatan, Pendidikan Bahasa, Pertanian, dan Vokasi. Total terdapat 23 program studi sarjana dan 3 program studi diploma. Ada juga kelas internasional untuk jurusan Hukum, Akuntansi, Manajemen, Tata Kelola, Hubungan Internasional, Komunikasi, dan Komunikasi Penyiaran Islam.

Baca Juga: Daftar 8 Universitas Terbaik Di Dunia Terbaru Tahun 2023

6. Universitas Atmajaya Yogyakarta (UAJY)

Nggak cuma di Jakarta, Brainies. Universitas Atmajaya juga memiliki kampus di Yogyakarta. Mulai dari S1 Akuntansi, Arsitektur, Biologi, Teknik Sipil, Komunikasi, Ekonomi Pembangunan, Teknik Industri, Informatika, Sistem Informasi, Hukum, Manajemen, dan Sosiologi. Terdapat kelas S1 Internasional untuk jurusan Manajemen Bisnis, Akuntansi, Teknik Sipil, Teknik Industri, dan Komunikasi.

7. Universitas Parahyangan (UNPAR)

Mari berkenalan dengan kampus-kampus berprestasi di kota Bandung! Mahasiswa UNPAR kerap menorehkan prestasi di bidang akademik maupun non akademik, seperti olahraga, seni, dan sastra. Di sini terdapat Fakultas Ekonomi, Hukum, Teknik, FISIP, Filsafat, Teknologi Industri, Teknologi dan Sains Informasi, dan Vokasi Manajemen Perusahaan.

8. Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS)

Geser sedikit ke Jawa Tengah, ada kampus swasta yang tak kalah keren. UMS memiliki 12 fakultas dengan akreditasi A, yaitu Fakultas Kedokteran, Kedokteran Gigi, Farmasi, Ilmu Kesehatan, Keguruan & Ilmu Pendidikan, Agama Islam, Hukum, Teknik, Psikologi, Geografi, Komunikasi & Informatika, Ekonomi & Bisnis, dan Sekolah Vokasi. Terdapat 6 pilihan beasiswa yang mencakup biaya kuliah, biaya hidup, dan biaya wisuda.

9. Universitas Pelita Harapan (UPH)

Kampus bergengsi di Tangerang ini memiliki program S1 Reguler dan S1 Kelas Karyawan. Jadi, buat kamu yang ingin kuliah sambil bekerja, nggak perlu khawatir! UPH memiliki banyak pilihan program studi, mulai dari bidang Bisnis, Teknik, Hukum, Kedokteran & Ilmu Kesehatan, Pendidikan, Psikologi, Desain, Ilmu Sosial, Perhotelan, hingga Musik.

10. Universitas Tarumanegara (UNTAR)

Selanjutnya, ada kepentingan swasta di Jakarta Barat yang juga masuk dalam penilaian PTS terbaik di Indonesia. UNTAR memiliki Fakultas Ekonomi & Bisnis, Hukum, Teknik, Psikologi, Kedokteran, Teknologi Informasi, Komunikasi, dan Seni Rupa & Desain. Asyiknya lagi, kamu berkesempatan untuk mengikuti pertukaran pelajar atau study exchange, lho!

Daftar 8 Universitas Terbaik Di Dunia Terbaru Tahun 2023

Universitas Terbaik Di Dunia – Pendidikan merupakan sesuatu yang cukup penting bagi sebagian orang di dunia. Bukan suatu alasan kenapa beberapa orang rela mengeluarkan biaya lebih untuk mendapatkan pendidikan dan ilmu yang terbaik. Meski harus berpisah dengan keluarga untuk belajar di luar negeri, itu tidak masalah.

Beberapa mungkin menjelaskan mengapa jika mereka hanya belajar di daerah tempat tinggal mereka, mereka tidak akan mendapatkan pendidikan dengan wawasan yang luas dari beberapa universitas terbaik di dunia ini. Semua alasan itu sah-sah saja.

Untuk mendukung hal tersebut, pemerintah negara bahkan memberikan hibah atau beasiswa bagi mereka yang ingin dan mampu secara intelektual untuk melanjutkan studi ke luar negeri. Beberapa dari beasiswa ini bahkan mencakup biaya hidup di luar negeri.

Pendidikan memang merupakan aset yang sangat berharga sehingga pemerintah banyak mengeluarkan dana untuk beasiswa dengan harapan anak bangsa kembali membangun negaranya agar dapat berkembang dan maju, tidak kalah dengan negara maju seperti Amerika dan Jerman.

Berikut beberapa destinasi universitas terbaik di dunia yang kerap menjadi impian para mahasiswa di seluruh dunia:

1. Massachusetts Institute of Technology (MIT)

MIT merupakan lembaga penelitian dan universitas swasta yang berlokasi di Cambridge, Massachusetts dengan Skor: 100. Kampus ini memiliki 5 fakultas dari sebuah kolase yang mencakup setidaknya 32 departemen yang berspesialisasi dalam penelitian sains dan teknologi.

MIT terpilih menjadi anggota Asosiasi Universitas Amerika pada tahun 1934 dan berfungsi sebagai universitas riset dengan tingkat kegiatan penelitian tertinggi di dunia. Bahkan pemerintah federal kerap merekrut calon karyawan dari universitas ini, termasuk Departemen Kesehatan dan Layanan Kemanusiaan, Departemen Pertahanan, Departemen Energi, National Science Fundation, hingga NASA.

2. Standford University

Terletak sekitar 60 kilometer tenggara San Francisco. Kampus ini di kenal sebagai kampus terbesar kedua di dunia yang terdiri dari fakultas teknik, kedokteran, pendidikan, hukum, ilmu kebumian, bisnis, sains, dan humaniora dengan total Skor: 98,5. Universitas bahkan memiliki sejumlah program pengajaran dan rumah sakit.

Universitas Stanford secara konsisten menempati peringkat di antara 10 universitas terbaik dunia untuk pendidikan dan penelitian.

3. Harvard University

Harvard University adalah perguruan tinggi swasta yang berlokasi di Cambridge, Massachusetts, Amerika Serikat yang di dirikan pada tanggal 8 September 1636 dengan luas kampus sekitar 2.000 hektar. Universitas Harvard adalah salah satu kampus bergengsi dunia dengan pendapatan terbesar di antara universitas di seluruh dunia dengan total Skor: 97,6.

Salah satu universitas terbaik di dunia ini memiliki lebih dari 9 fakultas, antara lain Fakultas Seni dan Sains, Fakultas Kedokteran, Harvard Divinity School, Harvard Law School, Harvard Business School, Harvard Graduate School of Design, Harvard Graduate School of Education, Sekolah Kesehatan Masyarakat Harvard, dan Sekolah Pemerintahan Kennedy.

4. California Institute of Technology

Institut Teknologi California, juga di kenal sebagai Caltech, adalah universitas swasta yang terbuka untuk pria dan wanita. Kampus ini terletak di Pasadena, California, Amerika Serikat. Caltech cukup terkenal sebagai salah satu universitas untuk kegiatan penelitian yang tinggi dengan total Skor: 97.

Caltech mempertahankan penekanan kuat pada ilmu alam dan teknik serta memiliki dan mengoperasikan kompleks penerbangan luar angkasa terkemuka di dunia yang di kenal sebagai Jet Propulsion Laboratory.

Baca Juga: 7 Daftar Jurusan Kuliah Untuk Anak IPA Yang Menjamin Masa Depan

5. Universitas Oxford

University of Oxford adalah universitas berbahasa Inggris tertua yang terletak di kota Oxford, Inggris. Universitas terdiri dari berbagai institusi, termasuk dalam skor tertinggi yaitu Skor: 98,4, perguruan tinggi konstituen dari berbagai departemen akademik.

Bersama dengan University of Cambridge, University of Oxford secara teratur mendapat peringkat di antara universitas terbaik dunia. Beberapa jurusan yang ditawarkan oleh University of Oxford antara lain arsitektur, bangunan dan perencanaan, bisnis dan manajemen, hukum, humaniora, ilmu komputer, dan masih banyak lagi.

6. University of Cambridge

Ini adalah universitas tertua kedua di Inggris dengan persyaratan masuk paling ketat di Inggris. University of Cambridge dikenal memiliki sejarah persaingan yang panjang dengan University of Oxford dan dipandang sebagai universitas paling elit dan bergengsi di Inggris dengan skor hampir sempurna yaitu 98,8.

Cambridge adalah bagian dari jaringan besar universitas yang diarahkan oleh penelitian Inggris yang dikenal sebagai Russell Group. Kampus ini juga menjadi anggota Coimbra Group yang merupakan asosiasi universitas terkemuka di Eropa dan anggota LERU atau Liga Universitas Riset Eropa.

7. Institut Teknologi Federal Swiss Zurich, Swiss

Ini adalah universitas gabungan antara dua institusi pendidikan tinggi, yaitu yang ada di Zurich dan Laussane. ETH Zurich adalah universitas teknik, teknologi, sains, dan matematika. Universitas ini didirikan oleh pemerintah federal Swiss pada tahun 1855 dan memiliki misi untuk mendidik ilmuwan dan ilmuwan serta menjadi pusat keunggulan nasional dan sains dan teknologi.

8. Imperial College, London, Inggris Raya

Imperial College juga dikenal sebagai ‘The Imperial College of Science, Technology, and Medic’. Kampus ini terletak di London, Inggris, dan abadi dalam bidang sains, teknik, kedokteran, dan bisnis yang memilikiSkor: 97.

ICL selalu masuk dalam daftar universitas terbaik dunia tahun 2015 dan menjadi pusat utama penelitian biomedis dengan melakukan penelitian kesehatan biologis. ICL juga merupakan anggota pendiri Francis Crick Institute dan Imperial College Healthcare.

7 Daftar Jurusan Kuliah Untuk Anak IPA Yang Menjamin Masa Depan

Jurusan Kuliah Untuk Anak IPA – Untuk siswa kelas 12 yang memiliki minat pada sains, mungkin ada yang masih bingung memilih jurusan perguruan tinggi mana nanti. Tapi ingat, Anda tidak bisa hanya memilih. Sesuaikan dengan kemampuan dan keuangan keluarga. Jangan menyesal, agar kuliah Anda tidak sia-sia. Ayo, ini jurusan kuliah favorit mahasiswa lainnya:

Daftar Jurusan Saintek Kuliah Untuk Anak IPA

1. Obat-obatan

Selalu ada banyak mahasiswa kedokteran setiap tahun. Kamu bisa bekerja di instansi rumah sakit, puskesmas, Kementerian Kesehatan,
atau mendirikan klinik Anda sendiri. Jika dihitung dari perkuliahan, KoA, dan magang, dibutuhkan minimal 7 tahun untuk mendapatkan izin praktek atau STR. Sudah lama, tapi itu bernilai uang. Apalagi jika Anda terus belajar bidag saintek kedokteran spesialis. Bisa puluhan juta per bulan!

2. Kedokteran gigi

Kesehatan mulut sama pentingnya dengan organ lain dalam tubuh. Ribuan siswa memilih untuk mengambil jurusan kedokteran gigi. Sama seperti kedokteran, Anda harus belajar selama 7 tahun. Jika Anda ingin mengambil spesialis juga bisa. Dokter gigi (Sp.KG) yang fokus mempelajari estetika gigi, seperti pemutihan atau penskalaan.

3. Ilmu Gizi

Jurusan Ilmu Gizi ini ada kaitan nya dengan nutrisi, pertumbuhan, produktivitas, dan kualitas manusia. Pada mata kuliah jurusan GIZI seperti Biokimia, Ekonomi Pangan, Manajemen Pelayanan pangan, hingga gizi olahraga. Peluang kerja setelah lulus dari jurusan ini adalah sebagai ahli gizi, staf BPOM, quality control, PNS, dan pengusaha di bidang kuliner.

4. Kesehatan dan keselamatan kerja

Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) adalah jurusan yang mempelajari bahaya dan risiko yang ada di tempat kerja atau proyek.
Cara mengatasi bahaya di tempat kerja dipelajari di perguruan tinggi. Demikian juga, tindakan pencegahan untuk meminimalkan kecelakaan kerja dan risiko lain yang dapat terjadi di lokasi proyek atau tempat kerja.

Baca Juga: Inilah 10 Daftar Perguruan Tinggi / Universitas Terbaik di India

5. Bioteknologi

Jurusan Bioteknologi adalah sebuah cabang dari jurusan biologi yang mempelajari penggunaan teknologi pada makhluk hidup. Perguruan Tinggi dengan jurusan Bioteknologi adalah UGM, UB, ITB, Universitas Pelita Harapan, atau Universitas Atmajaya. Prospek pekerjaan sendiri untuk ada ipa dari jurusan ini termasuk peneliti, ahli makanan, dan karir di industri kesehatan.

6. Teknik Informatika

Informatika mempelajari pemrograman, teori dan algoritma, kecerdasan buatan dan pengembangan perangkat lunak. Lulusan Teknik Informasi akan sangat membutuhkan mereka sebagai pengembang aplikasi, desainer web, atau konsultan ti.

7. Astronomi

Jurusan astronomi di bagi menjadi tiga spesialisasi mulai dari ahli fisika bintang dan galaksi, tata surya dan juga kosmologi. Setelah lulus kamu bisa menjadi seorang astronom, peneliti atmosfer, peneliti luar angkasa, dan sebagainya.

Inilah 10 Daftar Perguruan Tinggi / Universitas Terbaik di India

Universitas Terbaik di India – India memiliki sejumlah kampus yang layak untuk Anda pilih sebagai tujuan pendidikan Anda. Pada tahun 2018, sistem pendidikan di India menduduki peringkat 26 terbaik di dunia menurut QS Higher Education System Strength Ranking. Nah, sebagai negara yang tidak terlalu jauh dari Indonesia, India bisa menjadi alternatif selain Eropa, Amerika, atau Australia.

Selain itu, bagi Anda yang ingin memperdalam ilmu teknologi atau memiliki ketertarikan pada dunia teknologi, ada banyak pilihan universitas yang fokus pada bidang tersebut. India adalah negara yang memiliki banyak institut teknologi. Kampus mana yang harus Anda pilih? Lihat daftar rekomendasi di bawah ini.

Perguruan Tinggi Terbaik di India

1. Institut Teknologi India Delhi (IITD)

Kualitas pendidikan di IITD terlihat dari lulusannya yang menjadi pemimpin dunia, mulai dari ilmuwan, pebisnis, profesor, hingga novelis. Kampus ini juga aktif mengadakan berbagai event berskala internasional dan mengirimkan mahasiswa untuk melakukan penelitian kerjasama dengan mahasiswa dari kampus luar negeri.

2. Institut Teknologi India Bombay (IITB)

Kampus ini merupakan salah satu yang tertua di India yang berdiri sejak tahun 1958. Jurusan favorit di IITB adalah teknik kimia. Selain menjadi favorit calon mahasiswa, jurusan ini juga berhasil menjadi yang terbaik di India berturut-turut. Sejauh ini IITB telah menghasilkan 19.000 insinyur dan lulusan yang handal.

3. Institut Teknologi India Kanpur (IITK)

Sarana dan prasarana merupakan sarana penunjang yang mampu melahirkan mahasiswa berprestasi seperti IITK. Kampus ini memiliki laboratorium yang canggih, tak heran berbagai karya telah di hasilkan oleh para lulusannya. Beberapa jurusan penting di IITK adalah ilmu sosial, desain, dan departemen interdisipliner.

4. Institut Teknologi India Madras (IITM)

Dengan lingkungan kampus yang asri, mahasiswa akan nyaman belajar selama di kampus. Itu yang bisa kamu rasakan jika kuliah di IITM. Di kampus ini mahasiswa akan belajar banyak tentang teknologi dan engineering. Selain di dukung sarana dan prasarana, kampus ini juga mendukung mahasiswa dengan menjalin kerjasama dengan kampus-kampus ternama di Amerika.

5. Institut Teknologi India Kharagpur (IITKGP)

Di antara universitas lain yang berfokus pada teknologi di India, IITKGP memiliki area terluas. Soal kualitas pendidikan, kampus ini telah melahirkan 50 tokoh berpengaruh di dunia. Penerimaan mahasiswa baru juga di seleksi secara ketat. Usia kampus ini juga terbilang cukup tua yaitu berdiri pada tahun 1951.

Baca juga: 4 Universitas Swasta Terbaik Di Sukabumi, Adakah Kampusmu?

6. Institut Teknologi India Roorkee (IITR)

Kualitas pendidikan di IITR di dukung oleh tenaga pengajar yang kompeten dan fasilitas pendukung yang modern. Seleksi masuk kampus ini juga cukup ketat karena di perebutkan oleh jutaan calon mahasiswa setiap tahunnya. Berkat sistem pendidikannya yang berkualitas, IITR kerap masuk dalam daftar 10 universitas terbaik di India.

7. Universitas Delhi

Nama-nama besar yang lahir dari kampus ini adalah Amitabh Bachchan, Aung San Suu Kyi (peraih Nobel Perdamaian dari Myanmar), dan Rahul Bajaj (kepala perusahaan Bajaj Group). Kampus yang juga disebut Delhi University (DU) ini juga telah diakui kualitas pendidikannya di India.

8. Institut Teknologi India Guwahati

Salah satu kampus terbaik di India ini berhasil menembus 100 besar dunia, apalagi setelah menggelar berbagai event teknologi berskala internasional. Institut Teknologi India Guwahati adalah cabang dari Institut Teknologi India yang terkenal dengan kualitas pendidikannya.

9. Universitas Kalkuta

Ini merupakan salah satu kampus tertua di India yang telah berdiri sejak tahun 1857. Kampus ini juga di kenal banyak menghasilkan sarjana dan ilmuwan handal. Peningkatan kualitas pendidikan di kampus juga masif. Pada tahun 2011, universitas ini menduduki peringkat 600 teratas di QS Ranking. Namun, satu tahun kemudian mampu menembus peringkat 150 besar.

10. Universitas Mumbai

Pada tahun 2012 University of Mumbai masuk dalam daftar kampus teknik terbaik yang di rilis oleh Business Insider. Maka tak heran jika jurusan teknik di Universitas Mumbai menjadi yang paling di minati. Sebagai salah satu dari tiga universitas tertua di India, kampus ini memiliki banyak pengalaman dalam mendidik dan mencetak tokoh-tokoh penting di India.

Itulah daftar kampus terbaik di India. Jika Anda tertarik belajar di Negeri Bollywood, jangan khawatir kekurangan uang. Ini karena Topremit selalu dipercaya dalam pengiriman uang ke luar negeri. Layanan Topremit telah dipercaya selama lebih dari 10 tahun.

4 Universitas Swasta Terbaik Di Sukabumi, Adakah Kampusmu?

Universitas Swasta Terbaik Di Sukabumi – Sukabumi merupakan wilayah yang memiliki kabupaten terbesar di Jawa Barat dengan luas wilayah 4.146 km2. Namun, Kota Sukabumi sendiri hanya memiliki luas sekitar 48,33 km dengan jumlah penduduk 348.945 jiwa. Yang berarti luas kota dan Kabupaten Sukabumi memiliki ukuran yang berbeda.

Namun, tidak menutup kemungkinan daerah Sukabumi tidak memiliki tempat yang dapat menampung lulusan SMA/SMK/MA untuk belajar dan melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Daerah Sukabumi merupakan daerah yang memiliki cukup banyak kampus yang beredar di sana. Mulai dari, perguruan tinggi negeri (PTN) dan perguruan tinggi swasta (PTS).

Daftar Perguruan Tinggi Swasta Terbaik Di Sukabumi

1. Universitas Muhammadiyah Sukabumi

Kampus swasta pertama di Sukabumi adalah Universitas Muhammadiyah Sukabumi yang berlokasi di jalan Syamsudin, SH. 50. Kota Sukabumi. Universitas yang sering disebut UMMI ini didirikan pada tanggal 13 Juni 2003 dengan izin operasional menteri Pendidikan Nomor 81/D/0/2003.

Visi kampus swasta di Sukabumi ini adalah ‘terwujudnya Universitas Muhammadiyah Sukabumi yang unggul dalam sains dan Islam pada tahun 2022’. Dengan membuka Program Magister tujuh satu (s2). Diantaranya adalah Fakultas Sains dan Teknologi, Fakultas Ekonomi, Fakultas Ilmu Administrasi dan Ilmu Budaya, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Fakultas Pertanian, Fakultas Hukum, Fakultas Kesehatan, Fakultas Kesehatan. Nah, bagi teman-teman sekolah yang memiliki cita-cita yang cocok dengan beberapa kelompok sains di atas, bisa bergabung dengan kampus swasta ini dengan mencari informasi lebih lanjut di https://www.ummi.ac.id/.

2. Universitas Nusa Putra

Kemudian, kampus kedua di Sukabumi adalah Universitas Nusa Putra, kampus yang membuka dua sekolah kejuruan dan satu sekolah kejuruan terletak di Jl. Raya Cibolang No. 21 bumi. Dimana pada Fakultas pertama yaitu Fakultas Teknik, Komputer dan desain terdapat mata kuliah Teknik Sipil, Teknik Elektro, Teknik Elektronika, Teknik Mesin, Desain Komunikasi Visual, Teknik Informatika dan Sistem Informasi.

Sedangkan di Fakultas Bisnis dan humaniora terdapat Mata Kuliah Hukum, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Manajemen dan akuntansi. Untuk informasi lebih lanjut, Anda dapat mengunjungi situs web resmi di https://nusaputra.ac.id/en/.

Baca Juga: Daftar 8 Universitas Terbaik di Bekasi Dari Negeri Hingga Swasta

3. Kampus Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) Sukabumi

Kampus ini terkenal dengan tagline ” kuliah..? Hanya BSI ajah!!”sudah banyak perubahan  pada tahun 2018 Menjadi Universitas Informatika Bina Sarana. Sejak itu, semua kursus juga berubah. Tidak hanya program studi yang berubah, tetapi juga Fakultas. Sebanyak tiga dan dua puluh Program Studi berlokasi di seluruh kampus Universitas BSI.

Tepat pada tahun 2018, kampus yang sering di sebut UBSI ini telah membuka cabang di mana-mana, termasuk di Sukabumi. Perguruan Tinggi Swasta di Sukabumi ini memiliki fokus pada Fakultas Teknik dan Informatika. Kampus ini dikenal sebagai kampus Cyber. Yang selalu menerapkan teknologi informasi dalam kegiatan di kampus.

4. STIE Pasim Sukabumi

Kampus yang berfokus pada ekonomi ini didirikan pada tahun 1996 di bawah naungan Yayasan Pengembangan Sistem Informasi (YAPASIM). Namun, karena Yayasan membuka universitas baru di tempat yang sama, kampus STIE Pasim di pindahkan ke jalan Prana No. 8A Kota Sukabumi dengan Surat Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia No. 201 / D/O / 2007.

Kampus ini memiliki visi untuk menjadi kampus unggulan dan pilihan pertama di Jawa Barat dalam bidang Manajemen dan akuntansi pada tahun 2022. Untuk mewujudkan visi tersebut, sebuah kampus swasta di Sukabumi memiliki misi, termasuk menyelenggarakan tri dharma perguruan tinggi. pendidikan tinggi. pendidikan tinggi yang mampu menghasilkan lulusan yang berprestasi di bidangnya, menyelenggarakan tata kelola pendidikan tinggi yang berorientasi pada pelayanan prima, meningkatkan kerjasama dengan berbagai lembaga lokal dan nasional serta meningkatkan sumber daya dan infrastruktur akademik.

Daftar 8 Universitas Terbaik di Bekasi Dari Negeri Hingga Swasta

Universitas Terbaik di Bekasi – Kota bekasi memang terletak cukup jauh dari hiruk pikuk ibu kota Jakarta. Namun bukan berarti pilihan tempat belajar terbatas. Buktinya, banyak perguruan tinggi di Bekasi yang bangunannya sudah mapan sejak belasan tahun lalu dengan sigap dan siap memberikan ilmu kepada mahasiswanya.

Bahkan, masih ada perguruan tinggi negeri yang sudah memulai kegiatan belajar mengajar di Bekasi. Namun, kampus swasta yang sudah memiliki akreditasi yang sangat baik dan siap menghasilkan lulusan yang kreatif, kompeten, dan siap bersaing di dunia kerja dengan lulusan dari kampus bergengsi lainnya.

1. Bina Nusantara ( BINUS )

Kampus yang sering di panggil Binus ini juga memiliki kampus di Summarecon, Bekasi. Kampus Bekasi yang resmi beroperasi pada tahun 2016 ini sudah memiliki akreditasi A dan lokasinya sangat strategis. Suasana modern memungkinkan mahasiswa mendapatkan fasilitas yang mumpuni dan berkualitas. Kampus digital ini memiliki banyak pilihan jurusan dan arsitektur dari berbagai disiplin ilmu.

2. Institut Komunikasi dan bisnis LSPR

Institut, yang berfokus pada Ilmu Komunikasi dan bisnis, sebelumnya di sebut London School of Public Relations. PTS di Bekasi ini sudah memiliki standar internasional yang diakui. Anda bisa mendalami ilmu Desain Komunikasi visual, Pariwisata, Manajemen, hingga komunikasi.

3. Universitas Bhayangkara, Jabodetabek

Kampus 2 Universitas Bhayangkara Jabodetabek terletak di Bekasi Utara. Universitas di Bekasi ini telah membuktikan kualitas dan kompetensinya jika di bandingkan dengan kampus swasta lainnya. Bangunan yang luas dan nyaman akan mendukung proses belajar mengajar yang di lakukan setiap hari.

4. Universitas Esa Unggul

Jika Anda tinggal di daerah pedesaan, Anda tidak perlu pergi jauh untuk mendapatkan gelar sarjana. Ada Universitas Esa Unggul yang dapat di gunakan sebagai pusat pembelajaran di perguruan tinggi. Ada beberapa jurusan yang ingin Anda pilih sesuai dengan keterampilan dan keahlian yang akan di asah di masa depan. Dari yang tepat hingga seni, semuanya tersedia.

5. Universitas Gunadarma

Di Kalimalang, ada satu universitas di Bekasi yang telah di akui kualitasnya sangat bagus. Universitas Gunadarma berlokasi di Jalan K. H. Noer Ali. Di Bekasi, terdapat Kampus J1, J2, dan j3 yang siap menyambut mahasiswa berprestasi di setiap tahun ajaran baru.

Baca Juga: 6 Daftar Universitas Terbaik di Pangandaran Jawa Barat Terbaru

6. Universitas Islam 45 Bekasi

Jika Anda merasa lebih nyaman melanjutkan pendidikan di Madrasah, Anda bisa mencoba mendaftar di Universitas Islam 45 Bekasi. Di kampus yang terletak di Jalan Cut Mutia Raya ini, Anda dapat memilih salah satu jurusan dan program studi dari banyak pilihan dari beberapa yang terakreditasi sangat baik. Publik telah membuktikan nilainya.

7. Universitas Islam Syafiiyah

Selain 45 Universitas Islam Bekasi, ada juga sebagai Universitas Islam Safiiyah yang dapat di gunakan sebagai tempat untuk mendapatkan pendidikan di lembaga-lembaga berbasis Islam. Kampus yang terletak di salah satu kampus di Pondokgede ini memiliki beberapa pilihan Arsitektur. Mulai dari Islam, pelatihan guru, IPTEK, ekonomi, hukum, hingga kesehatan.

8. Universitas Krisnadwipayana

Tertarik untuk melanjutkan pendidikan di bidang ekonomi, teknik, hukum, dan Administrasi, ada Universitas Krisnadwipayana yang bisa menjadi pilihan utama Anda. Kampus yang terletak di Pondokgede ini menempati posisi ranking yang cukup tinggi dan menjadi favorit para prajurit yang melanjutkan pendidikannya.

6 Daftar Universitas Terbaik di Pangandaran Jawa Barat Terbaru

Universitas Terbaik di Pangandaran – Banyak universitas di Pangandaran, Jawa Barat, telah didirikan. Dengan banyaknya kampus di Pangandaran, Kabupaten ini tidak hanya identik dengan pariwisata, namun warna pendidikannya juga cukup baik.

Bagi calon mahasiswa di Pangandaran, tidak perlu jauh-jauh untuk belajar. Perguruan tinggi di Pangandaran juga bisa menjadi pilihan utama untuk menimba ilmu dan mengejar prestasi akademik.

Inilah Rekomendasi 6 Universitas Terbaik di Pangandaran Paling Baru

1. Universitas Padjajaran (PSDKU )

Nama kampus pertama di Kabupaten Pangandaran adalah PSDKU Unpad Pangandaran. Universitas ini sering disebut Universitas Padjajaran. Visi pendiriannya adalah untuk memberikan pengalaman belajar yang berkualitas seperti Universitas Padjadjaran di Bandung.

Kampus yang didirikan pada tahun 2016 ini mengusung 5 arsitektur. Seperti Fakultas Administrasi Bisnis, Ilmu Komunikasi, Peternakan, Perikanan dan yang tak kalah pentingnya, Keperawatan. Semuanya difasilitasi dengan peralatan belajar yang lengkap.

PSDKU Unpad Pangandaran diharapkan dapat menjadi solusi pendidikan. Dengan demikian, kecerdasan masyarakat meningkat, kesejahteraannya juga meningkat. Oleh karena itu, semua lulusan diharapkan dapat bekerja untuk lingkungannya. Perguruan tinggi PSDKU Unpad berlokasi di Desa Cintaratu, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.

2. Poltekkppangandaran (Poltekkppangandaran)

Perguruan tinggi ini merupakan salah satu perguruan tinggi yang menyelenggarakan pendidikan vokasi sesuai dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) dengan tujuan mengembangkan soft skill dan hard skill berupa pengetahuan, skill dan karakter berbasis militer. Tidak mengherankan jika mahasiswa yang belajar di universitas ini tidak hanya memiliki pengetahuan umum, tetapi juga memiliki karakter yang kuat melalui sistem militer di universitas ini.

3. Perguruan tinggi Tarbiyah Nahdlatul Ulama (STITNU) Al-Farabi Pangandaran

Perguruan tinggi ini merupakan salah satu perguruan tinggi swasta yang berada di bawah naungan Nahdlatul Ulama (NU) yang berlandaskan Islam. Meskipun tidak banyak program studi di universitas ini, kampus ini telah terakreditasi di BAN-PT. STITNU merupakan salah satu perguruan tinggi swasta yang cukup baik dan banyak diminati oleh calon mahasiswa.

4. Universitas Saleh Budiman

Universitas di Pangandaran, Jawa Barat ini mengandalkan Pengembangan Sumber Daya Manusia dan memajukan program yang direncanakan, yaitu program infrastruktur, kesehatan dan pendidikan. Perguruan tinggi ini didirikan di bawah Yayasan HS Budiman sehingga perguruan tinggi ini berasal dari Universitas Saleh Budiman. Meskipun universitas swasta, Program Studi di universitas ini cukup untuk mengakomodasi calon mahasiswa yang ingin belajar dan mengembangkan kemampuan mereka.

Baca Juga:10 Daftar Universitas Terbaik di Jawa Tengah Akreditas A Versi Unirank

5. Universitas Galuh Cabang Pangandaran

Mengapa perguruan tinggi ini dimulai dengan Universitas Galuh cabang Pangandaran? Perguruan tinggi ini adalah Kampus 2 yang merupakan cabang dari Pangandaran. Sedangkan kampus 1 terletak di Ciamis, Jawa Barat. Universitas di Pangandaran, Jawa Barat ini adalah universitas swasta dengan banyak program studi terakreditasi dan sering memenangkan penghargaan. Banyak kegiatan kemahasiswaan dan kerjasama dengan perguruan tinggi lain. Hal ini menjadikan Universitas salah satu kampus paling populer bagi calon mahasiswa.

6. Universitas Galuh Pangandaran

Daftar nama kampus berikutnya di Kabupaten Pangandaran adalah Universitas Galuh. Universitas unggulan yang siap bersaing di Jawa Barat. Diharapkan kampus ini akan menghasilkan sumber daya manusia Pangandaran yang tidak hanya berpengetahuan tetapi juga bermoral.

Kampus Unigal menyediakan banyak arsitektur terbaik. Misalnya Fakultas Pertanian, FKIP, FISIP, Ilmu Kesehatan dan masih banyak lainnya. sebagian besar diajarkan untuk jalur S1. Sedangkan untuk program sarjana, ada kelas khusus.

10 Daftar Universitas Terbaik di Jawa Tengah Akreditas A Versi Unirank

Universitas Terbaik di Jawa Tengah – Bagi Anda yang sedang mencari universitas terbaik di Jawa Tengah, artikel ini cocok untuk Anda. Jika saat ini kamu kelas 12, dan sedang mencari perguruan tinggi negeri di Jawa Tengah, saya akan membantumu dengan memberikan daftar 10 perguruan tinggi negeri dan swasta di Jawa Tengah.

Banyak sekali perguruan tinggi di Jawa Tengah yang terakreditasi A yang bisa anda pertimbangkan sesuai dengan minat dan kemampuan serta jurusan yang anda inginkan.

Banyak perguruan tinggi negeri di Jawa Tengah yang memiliki popularitas tinggi, dan tentunya banyak indikator yang menjadikannya terbaik. Antara lain: kualitas manajemen, tenaga pengajar, kualitas penelitian dan publikasi, serta akreditasi dan juga mahasiswa.

Hal ini mendorong Menristekdikti, Unirank, dan Webometrics meluncurkan pemeringkatan perguruan tinggi untuk memudahkan calon mahasiswa menentukan PTN atau PTS terbaik.

Rekomendasi 10 Universitas Terbaik di Jawa Tengah Akreditasi A

1. Universitas Diponegoro

Universitas Diponegoro, juga dikenal sebagai Undip, adalah universitas terbaik di jawa tengah yang berstatus negeri. Undip terletak di Semarang, Jawa Tengah dan menduduki peringkat 8 universitas terbaik nasional.

Beberapa prodi di Undip telah mendapatkan akreditasi internasional. Prodi yang telah mendapatkan akreditasi AUN-QA (ASEAN University Network-Quality Assurance) antara lain Teknik Kimia, Teknik Mesin, Kesehatan Masyarakat, dan Ekonomi Pembangunan.

2. Universitas Negeri Semarang

Universitas Negeri Semarang atau yang juga di kenal dengan Unnes mendapat persetujuan dari Kementerian Riset dan Teknologi. Kisaran tingkat penerimaan adalah 10-20%. Unnes memiliki keanggotaan dalam Asosiasi Institusi Pendidikan Tinggi Asia Tenggara.

Empat program studi di Universitas Negeri Semarang (Unnes) kini telah bersertifikasi internasional, yaitu: Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI/Fakultas Bahasa dan Seni), Pendidikan Biologi (FMIPA), Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi (PJKR/Fakultas Ilmu Keolahragaan), dan  Ekonomi Pembangunan (PE/Fakultas Ekonomi).

3. Universitas Sebelas Maret

Universitas Sebelas Maret (UNS) merupakan universitas terbaik di jawa tengah status negeri yang terletak di Surakarta, Jawa Tengah. UNS berantakan bagi siswa dan bantuan keuangan. Tak hanya itu, UNS juga memiliki fasilitas yang menunjang kegiatan belajar mengajar yang lengkap.

Terdapat lima program studi (prodi) di Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta yang telah mendapatkan akreditasi internasional. Empat di antaranya sudah memiliki sertifikat dari ASEAN University Network-Quality Assurance (AUN-QA).

Satu program studi di sertifikasi oleh The Alliance on Business Education and Scholarship for Tomorrow, sebuah organisasi abad ke-21 (ABEST21). Empat prodi lainnya yang mendapatkan sertifikasi AUN-QA pada tahun 2018 adalah Sarjana Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Sarjana Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Sarjana Teknik Mesin Fakultas Teknik ( FT), dan Sarjana Teknik Sipil. FT.

4. Universitas Muhammadiyah Surakarta

Universitas Muhammadiyah Surakarta atau juga di kenal dengan UMS adalah perguruan tinggi swasta. Perguruan tinggi dengan basis agama Islam ini mempunyai kebijakan penerimaan yang selektif. Anda harus mengikuti ujian masuk untuk belajar di sini. Di UMS juga banyak mahasiswa internasional yang mendaftar studi formalnya. UMS meraih akreditasi internasional versi AUN-QA, antara lain Teknik Arsitektur, Farmasi dan Keperawatan.

5. Universitas Jenderal Soedirman

Universitas Jenderal Soedirman atau yang juga di kenal dengan Unsoed adalah sebuah universitas negeri yang terletak di Purwokerto, Jawa Tengah. Unsoed memiliki beberapa kampus yang berlokasi di Grendeng, Blater, Kalibakal, Berkoh, dan Karangwangkal.

Baca Juga: Peringkat 7 Universitas Terbaik di Jawa Timur Bagi Calon Mahasiswa

6. Universitas Dian Nuswantoro

Di dirikan pada tahun 1990, Universitas Dian Nuswantoro di kenal sebagai Dinus dan berlokasi di Jawa Tengah, Semarang, Indonesia. Setelah mendapat izin dari Kementerian Riset dan Teknologi, dan menjadi perguruan tinggi di Jawa Tengah yang terakreditasi A.

7. Universitas Muhammadiyah Semarang

Kalau urutan pertama adalah Undip yang merupakan PTN di Semarang, untuk PTS ada Unimus. Singkatan dari Universitas Muhammadiyah Semarang adalah Unimus sob. Untuk UMS untuk universitas Muhammadiyah Surakarta.

Universitas Muhammadiyah Semarang memiliki tiga akademi ternama, yaitu Akademi Keperawatan, Akademi Analis Kesehatan, dan Akademi Gizi. Universitas ini memiliki beberapa kampus antara lain di Kedungmundu, Wonodri, Kasipah.

8. Universitas Kristen Satya Wacana

UKSW atau Universitas Kristen Satya Wacana adalah salah satu universitas swasta paling tua di Indonesia. Universitas terbaik di jawa tengah yang berlokasi di Salatiga  ini juga di kenal dengan nama UKSW.

9. Universitas Islam Negeri Walisongo

Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang merupakan salah satu perguruan tinggi negeri di Indonesia yang memiliki afiliasi khusus dengan Islam. Dari berbagai perguruan tinggi Islam yang ada di Indonesia, UIN Walisongo merupakan salah satu perguruan tinggi yang memiliki predikat tidak kalah dengan perguruan tinggi negeri lainnya. UIN Walisongo Semarang telah mendapatkan akreditasi A pada tahun 2019 menurut BAN-PT.

10. Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) telah mendapatkan akreditasi B dari BAN-PT sejak tahun 2020. UMP menduduki peringkat 2 Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM) terbaik di Jawa Tengah, dan peringkat 6 se-Indonesia.

Peringkat 7 Universitas Terbaik di Jawa Timur Bagi Calon Mahasiswa

Universitas Terbaik di Jawa Timur- Daerah Jawa Timur memiliki sejumlah universitas terbaik untuk calon mahasiswa. Sebagian universitas tersebut juga telah meraih peringkat perguruan tinggi terbaik versi Webometrics dan QS World University Ranking. Jika kamu calon mahasiswa baru yang ingin melanjutkan studi di daerah Jawa Timur, berikut ini adalah informasi daftar 7 universitas terbaik di Jawa Timur beserta profil singkatnya sebagai referensi memilih perguruan tinggi.

Semua lembaga di bawah ini mempunyai sistem beasiswa yang membuatnya untuk siswa yang memiliki kesulitan keuangan. Beberapa dari mereka juga mempunyai program pertukaran pelajar yang akan membantu setiap mahasiswa mempelajari bahasa baru. Jadi, Anda harus memeriksa daftar ini dengan cermat dan kemudian memilih satu universitas yang layak tempat Anda dapat belajar.

Daftar 7 Universitas Terbaik di Jawa Timur Yang Menjadi Unggulan

Universitas Airlangga (UNAIR)

Mengutip dari situs resmi Universitas Airlangga, unair.ac.id, Universitas Airlangga merupakan perguruan tinggi negeri yang di resmikan oleh Presiden Ir. Soekarno pada tanggal 10 November 1954 Universitas Airlangga menyelenggarakan program pendidikan bagi mahasiswa yang meliputi program diploma (D3 dan D4), sarjana (S1, pasca sarjana (S2 dan S3), program profesi dan spesialis, termasuk menyelenggarakan program internasional.

Universitas Brawijaya (UB)

Universitas Brawijaya adalah perguruan tinggi yang terletak di Kota Malang, Jawa Timur. Berdasarkan informasi dari situs resmi Universitas Brawijaya, ub.ac.id. saat ini UB merupakan salah satu universitas terkemuka di Indonesia yang menyelenggarakan berbagai program pendidikan. Di antaranya adalah program vokasi, sarjana, magister, doktoral, profesi, dan spesialis.

Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)

Menurut informasi dari website its.ac.id, Institut Teknologi Sepuluh Nopember merupakan perguruan tinggi yang menduduki peringkat ke-3 perguruan tinggi terbaik di Indonesia versi Times Higher Education (THE) World University Ranking selama 3 tahun berturut-turut, 2019 hingga 2021. ITS juga meraih peringkat nasional seperti Peringkat 1 Sinta Awards dari Kemenristekdikti Tahun 2019, dan Peringkat 2 Perguruan Tinggi Pembiayaan PKM terbanyak di Indonesia tahun 2021.

Baca Juga: Inilah 8 Universitas dengan Biaya Termurah di Indonesia

Universitas Negeri Malang (UM)

Menurut situs um.ac.id, UM merupakan perguruan tinggi di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan di bawah binaan Ditjen Dikti yang berkedudukan di Kota Malang dan Kota Blitar Provinsi Jawa Timur.
Universitas Negeri Jember (UNEJ)
Berdasarkan website unej.ac.id, Universitas Jember mempunyai tugas pokok menyelenggarakan pendidikan tinggi dan menyelenggarakan pendidikan berbasis budaya Indonesia secara ilmiah yang meliputi pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya (UINSA)

UINSA terletak di pusat Kota Surabaya, Jawa Timur. Menurut website uinsby.ac.id, dalam sistem pembelajarannya, UINSA menawarkan rangkaian program studi pilihan yang terakreditasi secara nasional dan sesuai standar internasional dalam penyelenggaraan pendidikan tinggi dan manajemen.

Inilah 8 Universitas dengan Biaya Termurah di Indonesia

Universitas Dengan Biaya Termurah di Indonesia – Melanjutkan kuliah memang menjadi impian semua pelajar yang ingin meraih cita-citanya di masa depan. Namun, dengan faktor biaya yang tidak mencukupi, impian tersebut mulai memudar. Mungkin itu yang Anda pikirkan sebelum membaca artikel ini, karena di sini Tongkrongin ingin menghidupkan kembali impian Anda. Biaya kuliah yang murah, bukan berarti tidak mendapatkan pendidikan yang optimal. Justru dengan biaya kuliah yang murah, setiap mahasiswa bisa mendaftar tanpa memandang masalah biaya.

Jika kamu ingin mencari biaya kuliah termurah tapi berkualitas, berikut rekomendasi universitas yang bisa kamu pilih. Berikut adalah 8 Universitas Dengan Biaya Termurah di Indonesia yang bisa Anda daftarkan:

Rekomendasi Universitas dengan Biaya Termurah di Indonesia Yang Terbaik

1. Sekolah Tinggi Ekonomi Mahardhika

Sekolah Tinggi Ekonomi Mahardhika, mahasiswa cukup membayar Rp 100.000,00 – Rp 300.000,00 per semester. Jika total biaya Rp 800.000,00 menjadi Rp 2.400.000,00 untuk belajar selama 4 tahun atau 8 semester.

2. Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Universitas Muhammadiyah Yogyakarta disingkatUMY menjadi pilihan kedua dalam universitas swasta termurah di Indonesia. Biaya kuliah di UMY sekitar Rp 12.000.000. Universitas ini adalah salah satu perguruan tinggi dengan biaya yang rendah dan terbaik di Indonesia.

UMY terletak di Jalan Brawijaya, Kasihan, Bantul, Yogyakarta. Universitas ini menyediakan berbagai 8 fakultas yang bisa Anda pilih sesuai dengan minat Anda.

3. Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Kumala

Biaya STKIP berkisar antara Rp. 125.000,00 menjadi Rp. 400.000,00 per semester. Oleh karena itu, orang-orang dari semua lapisan masyarakat dapat mendaftar. Tak heran jika cukup banyak peminat untuk masuk ke kampus ini.

Sekolah Tinggi Keguruan dan Pendidikan Kumala terletak di daerah perkotaan. Alamat lengkapnya Jalan Brigjend Sutiyoso, Kota Metro, Lampung. Jika ingin mengetahui informasi lebih lanjut, langsung saja survey ke sana.

4. Universitas Bung Karno (UBK)

UBK merupakan perguruan tinggi swasta yang berlokasi di DKI Jakarta. Universitas ini berdiri sejak tahun 1999. Besaran biaya kuliah di sini bervariasi, mulai dari Rp 3 juta – Rp 8 juta dan sudah termasuk semua biaya.

5. Universitas Selamat Sri (UNISS) Kendal

Universitas ini dikelola oleh Yayasan Selamat Rahayu Wakaf. Yayasan mematok biaya rendah sehingga bisa menjangkau semua kalangan masyarakat. Biaya yang perlu dikeluarkan hanya Rp 250.000,00 per semester! Jika kamu belajar selama 4 tahun atau 8 semester, total biayanya hanya Rp 2.000.000,00! Hal ini sangat meringankan siswa.

Baca Juga: Rekomendasi 10 Perguruan Tinggi Terbaik di Jawa Barat 2022

6. Universitas Muhammadiyah Malang

Universitas Muhammadiyah Malang atau UMM merupakan salah satu perguruan tinggi swasta termurah di Indonesia. Rata-rata biaya kuliah di UMM sekitar Rp 10.000.000. Selain harga kuliah yang terjangkau, UMM juga merupakan salah satu PTS terbaik di Jawa Timur.

Universitas Muhammadiyah Malang memiliki 10 fakultas dengan 35 program studi yang bisa Anda pilih sesuai keinginan. Ada pula 10 fakultas, 5 di antaranya adalah kedokteran, ekonomi dan bisnis, ilmu sosial dan ilmu politik, pertanian dan peternakan, serta hukum.

7. Universitas Pelita Bangsa (UPB)

UPB terletak di kawasan Cikarang, Bekasi. Universitas Pelita Bangsa juga merupakan perguruan tinggi baru hasli dari penggabungan antara Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) dan Sekolah Tinggi Teknik (STT). Biaya yang harus di bayar mahasiswa disini berkisar antara Rp 350.000 – Rp 700.000 per bulan sesuai dengan fakultas yang dipilih.

8. Universitas Pamulang (UNIPAM)

Siswa hanya perlu membayar Rp 600.000,00 per bulan. dan biaya ini dapat di bayar dengan mencicil. Mereka bisa membayar Rp. 100.000,00 per bulan. Cara ini sangat cocok untuk mahasiswa yang tidak bisa membayar kuliah sekaligus.

Rekomendasi 10 Perguruan Tinggi Terbaik di Jawa Barat 2022

Perguruan Tinggi Terbaik di Jawa Barat Tahun 2022 – Ada berbagai macam perguruan tinggi di Jawa Barat. Ada yang swasta, ada yang negeri, ada yang pusat, dll. Jadi jika anda ingin mencari universitas terbaik dan terbaik untuk anda di jawa barat akan sedikit sulit. Biar lebih aman buat kamu, berikut kami daftar universitas di Jawa Barat.

Di luar rekor universitas adalah peringkat teratas dengan sorotan terbaik. Dengan mencentang universitas tersebut, kami menambahkan nomor fakultas, nomor mahasiswa, jabatan, jenis kelulusan, dan situs web. Jika Anda tertarik untuk diterima di universitas di Jawa Barat, maka postingan singkat Tongkrongin akan memberi tahu Anda.

Daftar Universitas Terbaik Di Jawa Barat Yang Menjadi Favorit Siswa

1. Universitas Indonesia

Universitas Indonesia adalah universitas pertama dalam catatan ini. Lembaga ini telah mempertahankan segala sesuatu yang harus dicoba oleh universitas untuk membenarkan peningkatan kualitas kondisi pembelajaran. Presentasi untuk penerimaan di sini sekitar 0 hingga 10%. Jadi bisa dibilang sulit untuk masuk ke sini.

2. Universitas Pendidikan Indonesia

Universitas kedua dalam catatan ini adalah Universitas Pendidikan Indonesia. Pada tahun 1954, lembaga ini didirikan. Kementerian Studi dan Teknologi/Badan Riset dan Inovasi Republik Indonesia telah menyetujui lembaga pembelajaran besar ini. Anda harus lulus tes masuk untuk masuk ke sini.

3. Institut Pertanian Bogor

Berlandaskan kajian pertanian, Institut Pertanian Bogor atau yang juga dikenal dengan nama IPB University didirikan. Ada banyak peluang yang akan memudahkan Anda untuk belajar dan menyelesaikan penelitian Anda yang lebih besar dengan mudah. Juga, Anda akan mendapatkan beberapa sumber akademik dan non-akademik dari sini.

4. Universitas Padjajaran

Berikut kami perkenalkan satu lagi akademi negeri besar di Jawa Barat yang memiliki sebutan internasional. Pada tahun 1955, itu berkontribusi pada tempat Konferensi Asia-Afrika. Institusi ini adalah yang terbaik dalam segala hal yang dapat Anda pikirkan. Mulai dari transportasi hingga sarana lainnya.

Baca Juga: Informasi Kampus Teknik UNHAS Gowa Memiliki Jurusan Lengkap

5. Institut Teknologi Bandung

Institut Teknologi Bandung memiliki latar belakang sejarah. Ini telah menjadi studi bersama dengan universitas studi. Sejak berdiri pada tahun 1920, bisa dibilang ini adalah salah satu universitas tertua di Indonesia. Itu juga salah satu universitas paling bergengsi di sini. Mereka memiliki banyak fakultas di sini.

6. Universitas Gunadarma

Di Universitas Gunadarma, Anda akan menemukan setiap fasilitas yang dapat Anda cari. Kisaran tingkat penerimaan lembaga-lembaga ini adalah 10-20%. Jadi bisa dibilang institusi itu sangat selektif. Secara keseluruhan, kualitas dan semuanya mengarah ke sini. Sehingga lembaga pembelajaran yang besar ini menjadi lebih baik dan layak untuk masuk dalam catatan ini.

7. Universitas Telkom

Telkom University menduduki peringkat 1 diantara semua akademi swasta besar di Indonesia. Baru 7 tahun lembaga ini berdiri. Tapi itu telah meyakinkan nilainya. Kementerian Studi dan Teknologi/Badan Riset dan Inovasi Republik Indonesia telah menyetujui lembaga ini. Kisaran tingkat penerimaan hanya 20-30%.

8. Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati

UIN Sunan Gunung Djati merupakan lembaga pendidikan Islam dimana Anda akan mendapatkan pembelajaran yang berkaitan dengan nilai-nilai Islam. Anda dapat menyelesaikan gelar sarjana, magister, dan doktoral dari universitas ini. Kementerian Studi dan Teknologi/Badan Riset dan Inovasi Republik Indonesia telah menyetujui lembaga ini.

9. Universitas Pasundan

Universitas Pasundan adalah universitas swasta. Dari lokal hingga asing, semua jenis siswa diterima di sini. Mereka memiliki 32 guru besar tetap, 85 dosen tetap, dan lain-lain yang menjadikan lembaga ini salah satu yang terbaik di Jawa Barat. Ada berbagai fakultas untuk mahasiswa yang menjadikan institusi ini lebih baik.

10. Universitas Komputer Indonesia

Universitas Komputer Indonesia ini selalu memastikan untuk memberikan pembelajaran terbaik bagi seluruh mahasiswa disini. Ini adalah institusi swasta tetapi tidak menguntungkan bagi semua siswa di sini. Kementerian Kajian dan Teknologi/Badan Riset dan Inovasi Republik Indonesia telah memberikan persetujuan terhadap lembaga ini. Kisaran tingkat penerimaan lembaga-lembaga ini adalah 60 hingga 70%.

Informasi Kampus Teknik UNHAS Gowa Memiliki Jurusan Lengkap

Kampus teknik UNHAS Gowa bisa kamu jadikan pilihan jika ingin kuliah. Universitas Hasanuddin sudah memiliki akreditasi A. Kampus ini memiliki prestasi yang sangat baik dan merupakan salah satu universitas negeri di Makassar yang menjadi favorit banyak mahasiswa.

Didirikan pada 10 September 1956, perguruan tinggi ini mulai mengembangkan diri dan memberikan pendidikan berkualitas yang nyaman bagi setiap mahasiswanya. Awal mulanya universitas ini adalah Fakultas Ekonomi dari Universitas Indonesia. Ini terjadi saat Bung Hatta masih menjabat sebagai wakil presiden.

Tetapi  kali ini UNHAS sudah mempunyai banyak sekali fakultas dan meningkatkan kualitasnya. Salah satu fakultas yang banyak peminatnya adalah teknik.

Mengenal Kampus Teknik Gowa (Universitas Hasanuddin)

Fakultas Teknik Universitas Hasanuddin sudah menjadi kepercayaan dari setiap mahasiswa dalam melanjutkan pendidikan lebih lanjut. Fakultas ini telah berhasil mengembangkan jaringan dan menjalin kerjasama secara nasional dan internasional.

Termasuk fakultas ke-4 di Universitas Hasanuddin dan berdiri pada tahun 1960. Untuk Awal fakultas ini cuman memiliki tiga jurusan, seperti teknik sipil, teknik perkapalan, dan teknik mesin. Namun saat ini sudah banyak jurusan yang bisa kamu pilih di Fakultas Teknik UNHAS.

Saat ini anda bisa memilih jurusan pada fakultas teknik UNHAS layaknya Teknik Informatika, Teknik Industri, Teknik Kelautan, Pembangunan Kawasan Perkotaan, Teknik Perkapalan, Teknik Sipil, Teknik Elektro, Teknik Perkapalan, Teknik Mesin, Teknik Lingkungan, Teknik Geologi, Teknik Pertambangan dan Arsitektur.

Sejarah

Fakultas Teknik Universitas Hasanuddin (UNHAS) didirikan pada tahun 1960. Sebelumnya, fakultas ini didirikan untuk memberikan kesempatan kepada anak-anak setempat untuk belajar di universitas dan bertemu dengan para profesional teknik. Kemudian fakultas ini terus berkembang dengan berdirinya jurusan atau departemen baru hingga sekarang.

Lokasi

Fakultas Teknik UNHAS terletak di Kabupaten Gowa tepatnya di Jl. Poros Malino, km. 6, Bontomarannu, Kabupaten Gowa, Provinsi Sulawesi Selatan.

Daftar Department Atau Jurusan Kampus Teknik Gowa (UNHAS)

Di Fakultas Teknik Universitas Hasanuddin (UNHAS) terdapat berbagai jurusan atau jurusan dan berbagai jenjang mulai dari program Sarjana, Magister, hingga Doktor, berikut rincian lengkapnya.

1. Teknik Sipil

  • Program Sarjana Teknik Sipil
  • Program Magister Teknik Sipil
  • Program Doktor Teknik Sipil

2. Teknik Elektro

  • Program Sarjana Teknik Elektro
  • Program Magister Teknik Elektro
  • Program Doktor Teknik Elektro

3. Teknik Mesin

  • Program Sarjana Teknik Mesin
  • Program Magister Teknik Mesin
  • Program Doktor Teknik Mesin

4. Teknik Geologi

  • Program Sarjana Teknik Geologi
  • Program Magister Teknik Geologi
  • Program Doktor Teknologi Bumi dan Lingkungan

Baca Juga: Rekomendasi 4 Universitas Di Sumedang Lengkap Dengan Alamatnya

5. Teknik Perkapalan

  • Program Sarjana Teknik Kelautan
  • Program Magister Teknik Kelautan

6. Arsitektur

  • Program Sarjana Arsitektur
  • Program Magister Arsitektur
  • Program Doktor Arsitektur

7. Teknik Informatika

  • Program Sarjana Teknik Informatika
  • Program Magister Teknik Informatika

8. Teknik Industri

  • Program Sarjana Teknik Industri
  • Program Magister Teknik Industri

9. Teknik Pertambangan

  • Program Sarjana Teknik Pertambangan
  • Program Magister Teknik Pertambangan

10. Teknik Kelautan

  • Program Sarjana Teknik Kelautan

11. Rekayasa Sistem Pelayaran

  • Program Sarjana Teknik Kelautan

12. Rekayasa Perencanaan Wilayah Kota

  • Program Sarjana Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota
  • Program Magister Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota

13. Teknik Lingkungan

  • Program Sarjana Teknik Lingkungan
  • Program Magister Teknik Lingkungan

Rekomendasi 4 Universitas Di Sumedang Lengkap Dengan Alamatnya

Universitas di Sumedang – Pada kesempatan kali ini kami akan membagikan daftar Perguruan Tinggi yang ada di Kabupaten Sumedang. Selain nama perguruan tinggi, daftar berikut juga di lengkapi dengan alamat, kontak yang dapat di hubungi seperti nomor telepon, email, dan juga website universitas yang bersangkutan.

Informasi ini akan sangat bermanfaat bagi calon mahasiswa yang sedang mencari informasi tentang perguruan tinggi di Kabupaten Sumedang. Namun perlu di perhatikan bahwa ke depan daftar perguruan tinggi dapat berubah, karena selalu ada kemungkinan lahirnya perguruan tinggi baru di Sumedang.

Daftar Universitas di Sumedang Paling Terbaik

Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STIMK)

Alamat : Jl. Situ Anggrek No.19, Situ, Kec. Sumedang Utara, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat 45621
Telepon: (0261) 207395
Email: [email protected]

STMIK merupakan universitas di sumedang yang relatif baru di . Karena universitas ini di bangun pada tahun 1999. Namun prodi yang di sediakan sangat bagus dan berkualitas, bahkan prodi Manajemen dan Teknik Informatika sudah terakreditasi. Perguruan tinggi ini adalah solusi terbaik bagi Anda yang ingin menjelajahi dunia digital lebih dalam. Hal inilah yang membuat kampus ini peminatnya cukup banyak sehingga kampus ini terkenal di Kabupaten Sumedang.

Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Sumedang

Alamat : Jl. No.19, Jl. Anggrek, Situ, Kec. Sumedang Utara, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat 45621
Telepon: (0261) 210223

STKIP merupakan universitas swasta di Kabupaten sumedang. Perguruan tinggi ini di dirikan dan di kelola oleh Yayasan Pendidikan Sebelas April (YPSA) Sumedang. Saat ini STKIP sendiri memiliki beberapa program studi yang di tawarkan yaitu Program Studi Sastra, Pendidikan Matematika, Teknik Mesin dan masih banyak lagi. Nah untuk lokasinya Jalan Angkrek Situ No 19 Sumedang Jawa Barat.

Baca Juga: 5 Daftar Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta Terbaik di Cianjur

Universitas Padjajaran (UNPAD)

Alamat : Jl. Raya Bandung Sumedang KM. 21, Hegarmanah, Kec. Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat 45363
Telepon: (022) 842 88888
Email: [email protected]

Ada dua Universitas Padjajaran. Yang pertama akan di bangun adalah di Bandung. Satu lagi di dirikan di Jatinangor, Kabupaten Sumedang. Nah untuk UNPAD Jatinangor, Anda bisa memilih arsitektur sesuai dengan keinginan dan bakat Anda. Di antaranya Fakultas Kedokteran Gigi, Fakultas Geologi, Fakultas Peternakan, Fakultas Psikologi, Fakultas MIPA, Fakultas Kedokteran dan masih banyak lagi.

Universitas Winaya Mukti (UNWIM)

Alamat : Jl. Bandung-Sumedang No. 29, Gunungmanik, Kec. Tanjungsari, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat 45362
Telepon: 022) 7912585
Email: [email protected]

Merupakan universitas di sumedang, Jawa Barat. Pemberian nama Winaya Mukti merupakan ide dari Pak HR. Moch Yogie, SM yang pada saat itu menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat 1. Program studi UNIWM memiliki 4 fakultas yaitu Pertanian, Kehutanan, Teknik dan Ekonomi.

5 Daftar Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta Terbaik di Cianjur

Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta Terbaik di Cianjur – Kabupaten Cianjur menjadi salah satu wilayah administrasi di Provinsi Jawa Barat. Daerah yang terkenal dengan wanginya nasi pandan dan roti manis ini juga mempunyai  banyak universitas unggulan. Ada banyak universitas berkualitas yang masuk dalam daftar nama kampus di Kabupaten Cianjur.

Daftar Kampus Perguruan Tinggi Negeri Terbaik di Cianjur

Perguruan tinggi terbesar di Cianjur berada di bawah pengelolaan swasta, sementara beberapa di antaranya berada pada bawah pengawasan langsung Pemerintah Kabupaten. Meski tidak memiliki kampus milik negara atau pusat pemerintahan, persoalan kualitas pendidikan bukanlah hal yang perlu diperdebatkan.

Daftar Alamat Kampus di Kabupaten Cianjur

Bagi yang ingin melanjutkan pendidikan di sekitar Kabupaten Cianjur, daftar kampus dan alamat lengkapnya adalah rekomendasi terbaik:

Universitas Suryakancana

Berlokasi di Jalan Pasirgede Raya, Bojongherang, universitas ini menjadi rekomendasi pertama dari daftar nama kampus unggulan di Kabupaten Cianjur. Ada lima jenjang S-1 dan satu lulusan. Program studi favorit universitas adalah Fakultas Hukum.

Universitas Putra Indonesia

Universitas Putra Indonesia Cianjur terletak di Jalan Dr. Muwardi No. 66, Muka. Perguruan tinggi ini merupakan kampus pertama yang berdiri di Kabupaten Cianjur. Maka tak heran jika hingga saat ini tetap menjadi favorit. Tingkat pendidikan D-3 dan S-1. Secara teknis, fokus kampus adalah program studi Bahasa, Manajemen dan Teknik.

Akademi Keperawatan (AKPER) Cianjur

Akademi Keperawatan Cianjur merupakan perguruan tinggi yang berada di bawah pengelolaan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cianjur.

Alamatnya Jalan Pasir Gede Raya No 19, Bojongherang. Program studi di akademi ini hanya Diploma III Keperawatan. Namun, mudah bagi alumni untuk mencari pekerjaan di sektor pemerintah dan swasta.

Baca Juga: 10 Daftar Jurusan Kuliah Yang Cocok Untuk Anak IPS Berpenghasilan Tinggi

Akademi Kebidanan (AKBID) Cianjur

Penyelenggaraan program studi D-3 Kebidanan di Akademi Kebidanan Cianjur dikelola oleh pihak swasta. Alamatnya Jalan Pangeran Hidayatullah No. 105, Lapangan Besar. Alumni universitas ini dapat berpraktik secara mandiri atau bergabung dengan institusi pemerintah dan swasta.

Perguruan Tinggi Teologi Cipanas

Universitas yang masuk dalam daftar Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta Terbaik di Cianjur di Kabupaten Cianjur adalah Sekolah Tinggi Teologi Cipanas. Lokasinya di Jalan Gadog No. 136, Cipanas, Sindanglaya. Kampus ini untuk mereka yang ingin menjadi pendeta Kristen yang berpengetahuan luas. Ada tahapan S-1, S-2, dan S-3 Teologi disini.

10 Daftar Jurusan Kuliah Yang Cocok Untuk Anak IPS Berpenghasilan Tinggi

Jurusan Kuliah Yang Cocok Untuk Anak IPS – Jika Anda seorang calon mahasiswa jurusan IPS saat duduk di bangku SMA, sangat penting untuk mengetahui jurusan kuliah mana saja yang memiliki gaji tertinggi. Karena Anda sangat familiar dan memiliki minat tinggi pada ilmu sosial, pastikan jurusan tersebut memberikan prospek kerja yang tinggi.

Tak kalah dengan bidang ilmu, ada banyak sekali daftar pilihan jurusan IPS yang bisa menawarkan gaji tinggi di Indonesia. Jika saat ini kamu duduk di bangku kelas 12 SMA, berikut daftar pilihan jurusan yang bisa kamu pertimbangkan agar perencanaan kuliahmu berjalan lancar.

Daftar Pilihan Jurusan Kuliah Yang Cocok Untuk Anak IPS Gaji Tinggi

Simak salah satu mata kuliah Ilmu Sosial bergaji tinggi berikut ini agar tidak salah pilih jurusan. Selalu ingat kenapa dan apa tujuan kamu memilih jurusan tersebut agar kamu bisa fokus menyelesaikan kuliah dari awal hingga akhir semester.

1. Jurusan Hubungan Internasional

Hubungan internasional adalah Jurusan Kuliah Yang Cocok Untuk Anak IPS pertama  memberikan gaji tinggi bagi mahasiswa pascasarjana. Karena itulah jurusan ini masuk dalam daftar jurusan Ilmu Sosial yang paling banyak diincar mahasiswa.

Di jurusan ini, kamu bisa belajar banyak hal, antara lain hubungan dan interaksi antar negara, ekonomi luar negeri, ilmu sosial, atau diplomasi. Setelah lulus, Anda bisa bekerja di berbagai pilihan pekerjaan dengan gaji yang cukup tinggi meski masih berada di posisi entry level.

Beberapa contoh pekerjaan setelah lulus adalah menjadi diplomat di Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia, administrasi perdagangan luar negeri, politisi, eksportir, atau konsultan pendidikan.

2. Hukum

Pilihan selanjutnya adalah hukum jurusan Ilmu Sosial dan memiliki prospek kerja bergaji tinggi. Seperti namanya, Anda juga mempelajari sistem hukum dan seperti apa kehidupan masyarakat.

Dengan jurusan hukum, wawasan tentang hukum, dasar hukum, dan hukum internasional adalah contoh mata pelajaran yang akan Anda pelajari. Itu sebabnya Anda harus meningkatkan keterampilan menghafal Anda karena ada banyak hukum dan aturan yang harus Anda kuasai.

Setelah lulus kuliah, jurusan hukum memberikan banyak pilihan karir. Beberapa di antaranya adalah studi di tingkat profesional atau Magister, misalnya dengan mengambil pendidikan khusus profesi advokat jika ingin menjadi seorang pengacara.

3. Ilmu Komunikasi

Jurusan studi sosial bergaji tinggi berikutnya adalah ilmu komunikasi di mana Anda akan belajar tentang aspek kehidupan manusia. Anda akan mempelajari semua tingkat komunikasi dalam kursus ini termasuk komunikasi individu, komunikasi media massa, komunikasi antar budaya, atau media dan periklanan.

Karier yang paling umum setelah lulus dari komunikasi adalah hubungan masyarakat, tetapi Anda juga dapat mempelajari periklanan, penyiaran, atau pemasaran. Atau bisa juga mendaftar menjadi pegawai sebuah instansi pemerintah dengan gaji yang menjanjikan. Jika Anda lebih tertarik di bidang media, Anda bisa menjadi seorang account executive, content writer, video editor, atau lainnya.

4. Ilmu Politik

Pilihan berikutnya untuk jurusan studi sosial bergaji tinggi adalah jurusan ilmu politik. Secara umum, Anda akan belajar tentang politik dunia serta berbagai masalah sosial. Ilmu yang dipelajari adalah demokrasi, partisipasi politik, ideologi atau budaya politik dan sosialisasi politik.

Setelah lulus, Anda bisa mengambil kesempatan kerja menjadi politikus atau bekerja di bidang pemerintahan seperti PNS. Selain itu, Anda juga bisa memanfaatkan peluang kerja untuk mengisi posisi wartawan, kritikus, atau pengamat politik.

Baca juga: 6 Daftar Universitas Jurusan Teknik Sipil Terbaik di Indonesia

5. Manajemen dan Bisnis

Apakah Anda tertarik mendengar kisah para pebisnis sukses? Anda dapat memperdalam jurusan bisnis dan manajemen Anda ke dalam ilmu sosial dengan gaji tinggi. Kursus ini tidak pernah sepi peminat karena menjanjikan prospek karir yang tinggi.

Pelajari manajemen dan bisnis jika Anda memiliki minat di bidang keuangan, bisnis, kewirausahaan, atau inflasi. Selain itu, Anda juga bisa mencoba berkarir di berbagai bidang lain seperti analisis investasi, konsultan keuangan, pengusaha, atau lainnya.

6. Ekonomi Pembangunan

Pilihan jurusan IPS dengan gaji tinggi selanjutnya adalah di bidang pengembangan bisnis, keuangan, serta perbankan. Di jurusan ini juga akan mempelajari analisis perkembangan sektor ekonomi.

Selama kuliah, Anda dididik agar mampu terlibat dalam perencanaan dan pembangunan ekonomi, termasuk berperan untuk pembangunan negara serta kesejahteraan seluruh rakyatnya. Setelah lulus kuliah, Anda bisa menjadi seorang ekonom, pengusaha, penelitian dan pengembangan, peneliti, dan lain-lain.

7. Kriminologi

Jurusan perguruan tinggi anak IPS bergaji tinggi berikutnya adalah jurusan kriminologi untuk mempelajari faktor pendorong munculnya kejahatan, serta faktor lain yang berkaitan dengan tindak pidana. Selama kuliah kamu akan belajar sosiologi, psikologi, ekonomi, biologi, antropologi hukum hingga jurnalistik.

Maka, jangan heran jika nantinya Anda akan menemukan banyak sekali pelajaran dalam disiplin ilmu lain seperti sosiologi, psikologi, psikiatri, ekonomi, sejarah, biologi, antropologi, politik, hukum, hingga jurnalistik. Setelah lulus dari departemen kriminologi, Anda dapat bekerja di lembaga kepolisian, pengadilan, atau kejaksaan. Atau bisa juga bekerja di Badan Intelijen Negara, Komisi Pemberantasan Korupsi, atau Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia.

8. Psikologi

Jurusan IPS berikutnya dengan gaji tinggi adalah psikologi, mempelajari perilaku, mentalitas dan perilaku manusia. Departemen ini membekali mahasiswanya untuk dapat membaca dan mengamati perilaku manusia di sekitarnya.

Setelah lulus, Anda bisa bekerja sebagai peneliti, atau mengisi posisi HRD perusahaan. Pilihan lainnya adalah mengambil jurusan Psikologi untuk menjadi seorang psikolog.

9. Bisnis Fashion

Dunia fashion terus berkembang setiap jamannya dan dengan mengambil jurusan fashion, kamu bisa mendapatkan prospek kerja yang cerah dengan gaji yang tinggi. Di jurusan ini, Anda tidak membutuhkan banyak teori yang akan Anda pelajari.

Hal ini dikarenakan bisnis utama fashion lebih condong pada bagaimana mengelola peluang bisnis sekaligus melihat perilaku konsumen terhadap trend fashion. Jika Anda telah lulus dengan jurusan bisnis fashion, Anda dapat bekerja sebagai fashion entrepreneur, designer, fashion stylist, atau visual merchandiser

10. Aktuaria

Jurusan aktuaria juga merupakan salah satu jurusan studi sosial bergaji tinggi untuk anak-anak. Pendidik profesional siap memberikan edukasi tentang peluang statistik, keuangan, serta pemrograman komputer untuk mengelola risiko keuangan di masa depan. Jika Anda sangat menyukai matematika maka jurusan ini adalah pilihan yang tepat.

Jurusan aktuaria memang masih belum populer di Indonesia namun jika Anda berhasil menyelesaikan studi dan menyandang gelar sarjana aktuaria, akan sulit bagi Anda untuk mencari pekerjaan dengan gaji yang cukup tinggi.

Itulah informasi lengkap yang bisa Anda simak mengenai apa saja jurusan IPS dengan gaji tinggi. Berbicara mengenai nominal gaji, semua tergantung dari kemauan Anda sendiri untuk bisa berkembang serta kemampuan Anda melihat peluang dalam memilih pekerjaan yang Anda inginkan.

Jika Anda berusaha lebih keras dan ingin melanjutkan pendidikan dengan mengambil jurusan kuliah ke jenjang pendidikan pelatihan, maka Anda memiliki peluang lebih besar untuk bekerja di posisi yang menghasilkan gaji lebih tinggi. Misalnya, perusahaan akan cenderung memilih karyawan dengan riwayat pendidikan magister daripada sarjana karena pendidikan mereka yang lebih spesifik dan keterampilan yang lebih tinggi.

6 Daftar Universitas Jurusan Teknik Sipil Terbaik di Indonesia

Universitas Jurusan Teknik Sipil Terbaik di Indonesia – Teknik sipil adalah ilmu teknik yang mempelajari bagaimana merancang, membangun, mengembangkan (tidak hanya bangunan dan infrastruktur), tetapi lingkungan untuk kehidupan manusia menjadi lebih baik. Seiring dengan perkembangan yang terus berlangsung, alumni di jurusan ini seringkali di butuhkan di berbagai bidang. Lulusan teknik sipil tidak perlu dipertanyakan lagi karena sudah ada beberapa profesi yang membutuhkan keahlian Jurusan Teknik Sipil.

Di jurusan ini, Anda akan belajar tentang teknik, khususnya di bidang desain bangunan atau konstruksi bangunan atau infrastruktur. Penilaian universitas dengan mengukur kinerja universitas dalam 4 penilaian yaitu pengajaran, penelitian, pengetahuan, dan pandangan internasional. Berikut ringkasannya:

Universitas Jurusan Teknik Sipil Terbaik di Indonesia

1. Institut Teknologi Bandung

Institut Teknologi Bandung (ITB) merupakan salah satu perguruan tinggi yang telah terakreditasi secara internasional. Raihan akreditasi dari Badan Akreditasi Teknik Dan Teknologi yang disingkat ABET menjadi bukti bahwa universitas ini memiliki kualitas terbaik.

  • Skor keseluruhan: 20,4-28,3
  • Citation (kutipan): 30,3
  • Pendapatan industri: 87,0
  • Tampilan internasional: 51.3
  • Penelitian: 19.5
  • Pengajaran: 22.9

2. Universitas Gadjah Mada

Teknik Sipil Universitas Gadjah Mada telah beroperasi sejak tahun 1946. Jurusan Teknik Sipil dan Lingkungan merupakan salah satu dari empat prodi yang meraih akreditasi ABET di UGM, namun juga menjadi salah satu prodi yang paling di minati dalam seleksi calon mahasiswa baru. .

  • Skor keseluruhan: 14,4-20,3
  • Citation (kutipan): 20,2
  • Pendapatan industri: 59,7
  • Prospek internasional: 31,0
  • Penelitian: 9,2
  • Pengajaran: 17.9

3. Institut Teknologi 10 November

Institut Teknologi Sepuluh Nopember atau di singkat ITS memberikan jurusan teknik sipil berikutnya. Universitas Negeri di Surabaya menawarkan jurusan Teknik Sipil yang berada di bawah Fakultas Teknik Sipil, Lingkungan dan Kebumian atau disingkat FTSLK.

  • Skor keseluruhan: 14,4-20,3
  • Kutipan (citation): 15,8
  • Pendapatan industri: 53,6
  • Pandangan internasional: 31,8
  • Penelitian: 9.6
  • Pengajaran: 18.1

Baca Juga: 4 Daftar Jurusan Teknik dengan Prospek Kerja Tinggi

4. Universitas Indonesia

Jurusan Teknik Sipil Universitas Indonesia terletak di Fakultas Teknik yang menjadi tujuan utama sebagian besar calon mahasiswa yang mendaftar. Jurusan Teknik Sipil di UI juga memiliki gelar dari BAN-PT.

  • Skor keseluruhan: 20,4-28,3
  • Kutipan (citation): 15,6
  • Pendapatan industri: 87,5
  • Pandangan internasional: 48,6
  • Penelitian: 15.2
  • Pengajaran: 28.8

5. Universitas Brawijaya (UB)

Jurusan teknik sipil UB menempati urutan ketiga terbaik di Indonesia. Untuk jurusan teknik sipil di perguruan tinggi, jurusan yang satu ini juga menjadi favorit lulusan SMA di Indonesia.

  • Skor keseluruhan: 10.3-25.0
  • Pengajaran: 16.9
  • Penelitian: 8.7
  • Kutipan (citation): 10.2
  • Pendapatan industri: 36,3
  • Pandangan internasional: 21.9

6. Universitas Diponegoro

UNDIP selalu membuka pendaftaran bagi calon mahasiswa yang ingin mengambil jurusan Teknik Sipil dengan tahapan SNMPTN atau SBUB. Syaratnya calon mahasiswa jurusan Teknik Sipil harus dari jurusan IPA.

  • Skor keseluruhan: 9.2-14.3
  • Kutipan: 15.0
  • Pendapatan industri: 33,0
  • Pandangan internasional: 25.1
  • Penelitian: 7.0
  • Pengajaran: 14.6

4 Daftar Jurusan Teknik dengan Prospek Kerja Tinggi

Jurusan Teknik dengan Prospek Kerja Tinggi – Pilihan Jurusan Teknik banyak peminatnya dan menjadi salah satu jurusan favorit di perguruan tinggi di Indonesia. Jurusan ini sangat direkomendasikan sebagai jurusan dengan lulusan yang memiliki prospek kerja menjanjikan di masa depan.

Namun jika Anda ingin memilih jurusan maka carilah yang paling sesuai dengan minat Anda. Jika kamu ingin kuliah teknik, berikut daftar fakultas teknik di Indonesia, serta 4 rekomendasi jurusan teknik yang cocok untukmu. Kamu bingung jurusan teknik kerja apa? Berikut Jurusan Teknik dengan Prospek Kerja Tinggi:

1. Teknik Sipil

Teknik Sipil merupakan jurusan teknik pertama yang sangat terkenal mempelajari infrastruktur bangunan. Saat memilih jurusan ini, Anda akan mempelajari tahapan proses perancangan, pembangunan, dan renovasi gedung, jalan, jembatan, dan infrastruktur di setiap gedung.

Prospek pekerjaan bagi para lulusan ini sangat banyak, seperti bekerja di berbagai perusahaan properti, konstruksi atau pengembang lainnya. Anda juga bisa bekerja di instansi pemerintah seperti BUMN, Badan Perencanaan Nasional (BPN), Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), dan pekerjaan lain di bidang konstruksi.

2. Teknik Elektro

Jurusan Teknik Elektro adalah Teknik Elektro/Elektronik. Jurusan ini merupakan bagian dari bidang teknik atau rekayasa yang mempelajari, merancang dan mengaplikasikan komponen dan sistem yang memanfaatkan kelistrikan, elektronika dan elektromagnetisme.

Prospek kerja lulusan Teknik Elektro juga bisa masuk ke industri telekomunikasi, otomotif, minyak dan gas, hingga perusahaan multinasional, karena jurusan ini sangat dibutuhkan.

Baca Juga: 6 Daftar Universitas Jurusan Teknik Mesin Terbaik Di Indonesia Tahun 2022

3. Teknik Industri

Lulusan jurusan teknik industri menjadi incaran perusahaan karena skill dan pengetahuannya yang luas dalam suatu industri. Dalam teknik industri, Anda akan mendapatkan pengetahuan di bidang Manajemen, Fisiologi, Psikologi dan Teknik Mesin.

Sarjana dari jurusan ini dapat bekerja di industri kecil hingga besar di setiap negara. Ada banyak divisi yang bisa ditempati oleh peminat teknik industri seperti divisi produksi, divisi engineering, divisi perencanaan biaya, dan HRD.

4. Teknik Mesin

Teknik mesin menjadi favorit karena memiliki prospek kerja yang sangat luas dengan perkembangan mesin yang semakin hari semakin meningkat. Jika Anda mengambil kursus teknik ini, Anda pasti akan mempelajari prinsip-prinsip fisika yang diterapkan dalam analisis, desain, manufaktur, dan pemeliharaan mesin. Materi tentang mekanika, kinematika, teknik material dan termodinamika juga akan diperdalam disini.

Lulusan teknik akan banyak diminati di berbagai industri, mulai dari manufaktur, teknologi, otomotif, pertambangan, dan lainnya.

6 Daftar Universitas Jurusan Teknik Mesin Terbaik Di Indonesia Tahun 2022

Universitas Jurusan Teknik Mesin  – Teknik mesin adalah suatu jurusan penerapan prinsip-prinsip fisik untuk analisis, desain, dan pembuatan dan pemeliharaan sistem mekanik. Teknik Mesin membutuhkan konsep terdalam tentang kinematika, Mekanika, Teknik Material, dan termodinamika. Untuk menunjang bidang keilmuan teknik mesin, pengetahuan dasar seperti Matematika, Fisika, Kimia, dan Teknologi Informasi.

Daftar Kuliah Jurusan Teknik Mesin Terbaik Di Indonesia

Indonesia memiliki banyak kampus yang tersebar dari Sabang hingga Merauke. Mulai dari kampus negeri dan swasta. Ada banyak jurusan operasi di setiap kampus. Selain itu, kami juga menyediakan jasa pembuatan website yang berkualitas. Pengalaman di bidang Sales:

1. Institut Teknologi Bandung

Menjadi bagian dari FTMD (Fakultas Teknik Mesin dan Dirgantara), tidak heran jika Prodi Teknik Mesin ITB mendapat akreditasi A dari BAN PT.

Di Universitas Jurusan Teknik Mesin ITB, Anda akan belajar tentang konversi energi yang terkonsentrasi di mesin seperti mesin pembakaran, sistem termal, cairan mesin. Selain itu, dalam mempelajari program ini, Anda akan belajar tentang desain mesin yang efisien, mulai dari gambar teknik, pemodelan, simulasi hingga prototipe mesin.

  • Peringkat dunia: 601-800
  • Kutipan: 29.0
  • Pendapatan Industri: 95.0
  • Pandangan Internasional: 29.3
  • Penelitian: 21.4
  • Pengajaran: 20.1
  • Skor Total: 23,7-29,8 2

2. Universitas Indonesia

Teknik mesin UI merupakan bagian dari Fakultas Teknik UI. Program studi ini telah mendapatkan akreditasi A dari BAN PT.
Selain itu, universitas jurusan teknik mesin UI juga telah mendapatkan akreditasi internasional dari ASEAN University Network (aun) pada tahun 2008 di bawah Departemen Teknik Sipil.

Teknik mesin UI juga menyelenggarakan program jalur cepat untuk siswa yang akan menyelesaikan pendidikan sarjana dan balap dalam waktu 5 tahun.

  • Peringkat dunia: 601-800
  • Kutipan: 13.0
  • Pendapatan Industri: 81.6
  • Pandangan Internasional: 50.8
  • Penelitian: 16.8
  • Pengajaran: 29.1
  • Skor Total: 23,7-29,8 3.

3. Universitas Gadjah Mada

Universitas Gadjah Mada (UGM) kembali menunjukkan kualitas pendidikan di bidang teknik dengan memperoleh Akreditasi Internasional, yaitu Badan Akreditasi teknik dan Teknologi (ABET). Ada 4 Program Studi universitas jurusan teknik mesin yang telah mendapatkan akreditasi dari ABET, diantaranya Program Studi Teknik Mesin.

  • Peringkat dunia: 801 – 1000
  • Kutipan: 15.8
  • Pendapatan Industri: 67.0
  • Pandangan Internasional: 29.6
  • Penelitian: 13.9
  • Pengajaran: 16.3
  • Skor Total: 17.1-23.6

4. Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya

Teknik Mesin ITS dapat menjadi pilihan calon mahasiswa baru untuk mendaftar di sini karena telah mendapatkan akreditasi A dari BAN PT.

Bidang konversi energi mempelajari bagaimana mengubah energi dari sumbernya menjadi energi yang dapat digunakan. Jurusan desain mempelajari cara mendesain peralatan mesin pada universitas jurusan teknik mesin. Bidang teknik produksi mempelajari bagaimana menghasilkan benda atau bagian Mesin dari perspektif teknik, proses dan manajemen.

Baca Juga: 5 Daftar Universitas Terbesar di Indonesia, Sampai Ratusan Hektar!

  • Peringkat dunia: 801 – 1000
  • Kutipan: 37.0
  • Pendapatan Industri: 34,5
  • Pandangan Internasional: 38.7
  • Penelitian: 8.1
  • Pengajaran: 12.5
  • Skor Total: 17.1-23.6

5. Universitas Sebelas Maret

UNS yang merupakan salah satu kampus favorit di Kota Solo juga memiliki Program Studi Teknik Mesin dan Pendidikan Teknik Mesin. Kedua Prodi tersebut juga telah mendapatkan akreditasi A dari BAN PT.

Program Studi Teknik Mesin yang telah mendapatkan akreditasi A dari BAN PT.

Peringkat dunia: 801 – 1000
Kutipan: 13.5
Pendapatan Industri: 57.1
Pandangan Internasional: 38.1
Penelitian: 12.3
Pengajaran: 17.0
Skor Total: 17.1-23.6

6. Universitas Diponegoro (UNDIP)

Universitas Diponegoro memiliki program studi terakreditasi internasional, salah satunya adalah jurusan teknik mesin. Prestasi ini diberikan oleh badan akreditasi internasional ASEAN University Network-Quality Assurance (AUN-QA).

  • Peringkat dunia: 1001+
  • Kutipan: 7.5
  • Pendapatan Industri: 35.0
  • Pandangan Internasional: 24.9
  • Penelitian: 6.5
  • Pengajaran: 13.9
  • Skor Total: 8.8-17.0

5 Daftar Universitas Terbesar di Indonesia, Sampai Ratusan Hektar!

Universitas Terbesar di Indonesia – Masuk ke universitas terbesar di Indonesia akan menjadi kebanggaan tersendiri bagi para mahasiswanya. Ada beberapa perguruan tinggi di Indonesia yang memiliki lahan paling luas diantara perguruan tinggi lainnya. Lahan yang luas tentunya dapat membuat mahasiswa nyaman dalam belajar dan fasilitas yang tersedia di kampus. Karena didukung dengan berbagai fasilitas seperti jalan raya hingga transportasi ataupun bus, mahasiswa menjadi lebih nyaman saat belajar. Jika penasaran, berikut adalah 5 universitas di Indonesia yang memiliki luas lahan terluas.

Kumpulan 5 Universitas Terbesar Di Indoneisa Dan Asia Tenggara

1. Universitas Indonesia

Salah satu kampus terbesar di Indonesia dan universitas terbaik dan prestisius di Indonesia. Dengan universitas terbesar di Indonesia sepanjang 320 hektar, Universitas Indonesia dinobatkan sebagai kampus terluas dan terhijau di Indonesia. Sebanyak 75 persen lahan Universitas Indonesia dijadikan hutan kota dan memiliki 8 danau alami.

2.Universitas Sriwijaya

Universitas negeri di Sumatera Selatan ini memiliki kampus terbesar di Indonesia. Pada awal sejarahnya, universitas negeri ini memiliki kampus di kawasan Bukit Besar, Palembang. Kemudian pada tahun 1982 ia melakukan pembangunan universitas terluas di asia tenggara dengan mengakuisisi tanah seluas 712 hektar, di Indealaya, Kabupaten Ogan Komering Ilir (sekarang Ogan Ilir).

3. Universitas Riau

Universitas Riau (UNRI) menduduki peringkat ketiga sebagai universitas negeri dengan kampus terbesar. Luas kampus Unri menjadi ketiga sebagai universitas terluas di asia tenggara mencapai 700 hektar. Universitas UNRI bertempat di Kampus Bina Widya Km 12,5 Simpang Baru Pekanbaru. Kampus UNRI memiliki beberapa fakultas seperti MIPA, FISIP, Teknik, Kedokteran, Pertanian, Ekonomi & Bisnis. Menariknya, Unri juga memiliki Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan.

Baca Juga: Rekomendasi 6 Universitas Terbaik Di Bogor, Siap Mendaftar?

4. Universitas Andalas

Kampus ini memiliki luas sekitar 500 hektar. Sejarah Universitas Andalas dimulai pada tahun 1948 ketika beberapa kampus didirikan di Sumatera Barat. Kampus Universitas Andalas tersebar di berbagai daerah. Penggabungan kampus telah dilakukan sejak tahun 1960-an. kemudian pada tahun 1986 mulai dibangun kampus di kawasan perbukitan Limau Manis, Kabupaten Pauh, sekitar 15 km dari Padang, ibu kota Sumatera Barat.

5. Universitas Sumatera Utara

Universitas Sumatera Utara memiliki total luas 426 hektar dan menjadi universitas terluas di asia tenggara. USU adalah salah satu yang paling populer dan dihormati di pulau Sumatera. Dengan kampus yang cukup luas, universitas ini menyediakan bus bernama Linus di kampus Padang Bulan. Ada 8 bus dengan 16 halte yang disebut Zona Lintas USU.

Rekomendasi 6 Universitas Terbaik Di Bogor, Siap Mendaftar?

Universitas Terbaik Di Bogor – Mempunyai beragam kuliner dan tempat wisata yang murah dan menarik, Bogor merupakan salah satu daerah yang paling banyak dikunjungi. Tidak hanya untuk liburan, Bogor juga menjadi tempat favorit untuk melanjutkan kuliah. Nah, bagi anda yang tertarik untuk belajar di Bogor, berikut 6 universitas terbaik di bogor yang bisa anda pilih:

1. Universitas IPB

Institut Pertanian Bogor (IPB) atau Universitas IPB menjadi universitas terbaik di bogor pertama. Kampus ini didirikan sekitar tahun 1963 silam.

Universitas IPB saat ini terdiri dari 9 fakultas, antara lain: Fakultas Pertanian, Fakultas Kedokteran Hewan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Fakultas Peternakan, Fakultas Kehutanan, Fakultas Teknologi Pertanian, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Ekonomi dan manajemen, dan Fakultas Ekologi Humaniora. 9 fakultas dibagi menjadi 1  Pascasarjana, 1 Bussines school dan Program Diploma.

Saat ini Universitas IPB mempunyai 9 fakultas dengan banyak program studi pada setiap fakultas terbaik nya mulai dari Diploma hingga doktor. Sembilan fakultas tersebut adalah:

  • – Fakultas Pertanian
  • – Fakultas Kedokteran Hewan
  • – Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan
  • – Fakultas Peternakan
  • – Fakultas Kehutanan
  • – Fakultas Teknologi Pertanian
  • – Fakultas Matematika dan Sains
  • – Fakultas Ekonomi dan manajemen
  • – Fakultas Ekologi Manusia

2. Universitas Pakuan

Universitas Pakuan Bogor (Unpak) terletak di Jalan Pakuan, Tegallega, Kota Bogor, Jawa Barat dan telah berdiri sejak tahun 1980. Kampus swasta ini memiliki 3 Program Studi, antara lain: Sekolah Kejuruan, Program Sarjana, dan Sekolah Pascasarjana.

Dari fakta lain, Universitas Pakuan mempunyai 6 fakultas, yaitu Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Fakultas Ekonomi, Fakultas Hukum, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) dan Fakultas Ilmu Sosial dan budaya (FISIB ) dan Fakultas Teknik.

Saat ini Universitas Pakuan Bogor mempunyai 6 fakultas dengan total sekitar 36 program studi. Program studi yang ditawarkan berkisar dari program vokasi (Diploma) hingga Program Doktor. Keenam fakultas tersebut adalah:

  • – Fakultas Hukum
  • – Fakultas Ekonomi
  • – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
  • – Fakultas Ilmu Sosial dan budaya (FISIB)
  • – Fakultas Teknik
  • – Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA)

3. Universitas Ibn Khaldun

Universitas Ibnu Khaldun Bogor (UIKA) merupakan salah satu kampus Islam yang didirikan pada tahun 1961 di bawah naungan Yayasan Pendidikan Islam Ibnu Khaldun Bogor. Kampus ini memiliki konsistensi dalam melakukan perbaikan di beberapa daerah. Kampus ini memiliki 6 fakultas yang dapat Anda pilih sesuai dengan keinginan anda, yaitu Fakultas Agama Islam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Fakultas Hukum, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Ilmu Kesehatan dan Fakultas Ilmu Kesehatan. Fakultas Ilmu Kesehatan. Fakultas Teknik dan Sains.

Saat ini UIKA memiliki 6 fakultas dengan total sekitar 22 Program Studi. Program studi termasuk program master atau pascasarjana. Keenam fakultas tersebut adalah:

  • – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
  • – Fakultas Hukum
  • – Fakultas Ekonomi dan bisnis
  • – Fakultas Studi Islam
  • – Fakultas Teknik dan Sains
  • – Fakultas Ilmu Kesehatan

4. Universitas Djuanda

Universitas Juanda atau Unida sudah berdiri sejak 21 Maret 1987. Kampus ini terletak di Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Kampus ini memiliki program sarjana (S1) dengan 7 fakultas dan 16 Program Studi dan Program Magister (S2) Hukum, Administrasi Publik dan Teknologi Pangan. Fakultas sarjana adalah Fakultas Pertanian, Fakultas Ilmu Pangan Halal, Fakultas Ekonomi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Fakultas Hukum dan Fakultas Ekonomi Islam.

Baca Juga: Daftar 6 Fakultas Sisfo Bina Darma Terbaru

Saat ini, UNIDA telah membuka 7 fakultas dengan total sekitar 16 Program Studi. Program Studi dari program sarjana hingga doktoral. Ketujuh fakultas tersebut adalah:

  • – Fakultas Pertanian
  • – Fakultas Ilmu Makanan Halal
  • – Fakultas Ekonomi
  • – Fakultas Ilmu Sosial dan Politik
  • – Fakultas Hukum
  • – Fakultas Ekonomi Islam
  • – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

5. Universitas Terbuka Bogor

Universitas Terbuka atau UT adalah salah satu perguruan tinggi negeri yang diselenggarakan oleh Presiden Soeharto berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 41 tahun 1984. UT merupakan kampus yang menyelenggarakan kegiatan belajar mengajar dengan sistem perkuliahan online. Kota Bogor merupakan salah satu unit pembelajaran jarak jauh Universitas Terbuka (UPBJJ-UT) yang melayani beberapa kota/kabupaten, yaitu Sukabumi, Cianjur, Depok, Bogor, dan Kabupaten Bogor. Kampus ini terletak di jalan KH. Sholeh Iskandar No. 234, Kota Bogor, Jawa Barat. Bertanggung jawab terhadap proses produksi, produksi, produksi, produksi, produksi, produksi, produksi, produksi, produksi, produksi, produksi, produksi, produksi, produksi, produksi, produksi, produksi dan produksi. Ekonomi (FEKON), Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP).

Ut Bogor berlokasi di Jl. Sholeh Iskandar No. 234, Kedungbadak, Kec. Tanah Sereal, Kota Bogor, Jawa Barat. Saat ini UT memiliki 4 fakultas dengan total sekitar 38 program studi. Program studi yang ditawarkan berkisar dari Program Diploma hingga Program Doktor. Mampu mengoperasikan komputer (MS. Office):

  • – Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
  • – Fakultas Ekonomi
  • – Fakultas Sains dan Teknologi
  • – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

6. Universitas Nusa Bangsa (UNB)

Daftar dari universitas terbaik di bogor terakhir  adalah Universitas Nusa Bangsa (UNB). UNB didirikan pada tahun 1987 di bawah naungan Yayasan Pengembangan kemampuan dan Kualitas hidup Nusantara (YPKMK) yang menempuh pendidikan di Jakarta. Universitas ini berlokasi di JL. KH Sholeh Iskandar KM.4, Tanah Sareal, Kota Bogor, Jawa Barat.

Saat ini, UNB mempunyai 4 fakultas dengan total sekitar 9 Program Studi. Program Diploma untuk Program Pascasarjana. Mampu mengoperasikan komputer (MS. Office):

  • – Fakultas Pertanian
  • – Fakultas Ekonomi dan bisnis
  • – Fakultas Matematika dan Sains
  • – Fakultas Kehutanan

Daftar 6 Fakultas Sisfo Bina Darma Terbaru

Sisfo Bina Darma – Meskipun Universitas Sisfo Bina Darma telah lama dikenal oleh mahasiswa yang ada, namun tidak semua individu memahaminya dengan baik. Oleh karena itu, untuk mengetahui fakultas apa saja yang ada di bina darma sisfo ini, berikut ulasannya.

Profil Universitas Bina Darma

Dalam perkembangannya, segala upaya dan capaian seluruh unsur di ketiga SMA dibawah naungan Yayasan Bina Darma yaitu Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Bina Darma, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Bina Darma dan Sekolah Tinggi Bahasa Asing (STBA) Darma Bina Darma dilebur menjadi Universitas berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor: 112/D/0/2002 tanggal 7 Juni 2002 tentang Penggabungan 3 ( 3) SMA menjadi Perguruan Tinggi dan penambahan Izin Penyelenggaraan Program Studi Baru yang diselenggarakan oleh Yayasan Bina Darma di Palembang.

Daftar Fakultas dan Jurusan Universitas Bina Darma

Universitas Sisfo Bina Darma menyediakan berbagai jurusan yang ada. Ini bukan hanya tentang informatika dan manajemen komputer yang sah. Seiring dengan perkembangannya, perguruan tinggi swasta ini saat ini memiliki program penelitian Pascasarjana. Berikut fakultas dan jurusan yang ada di Universitas Bina Darma.

1. Fakultas Vokasi

  • Program Studi Tingkat
  • D3 administrasi bisnis
  • Komputerisasi Akuntansi D3
  • D3 Manajemen Informatika
  • D3 Manajemen Perusahaan
  • D3 Teknik Komputer
  • Manajemen Perhotelan D4

2. Fakultas Teknik

  • S1 Teknik Elektro
  • S1 Teknik Industri
  • S1 Teknik Sipil

3. Fakultas Psikologi

  • S1 Psikologi

4. Fakultas Ilmu Komunikasi

  • S1 Ilmu Komunikasi

Baca Juga: Rekomendasi 6 Dari Fakultas Sisfo UNISBA Terlengkap

5. Fakultas Keguruan, Ilmu Pendidikan dan Bahasa

  • S1 Pendidikan Bahasa Indonesia
  • Pendidikan Olahraga S1
  • Sarjana Sastra Inggris

6. Fakultas Ekonomi dan Bisnis

  • S1 Akuntansi
  • S1 Manajemen

7. Fakultas Ilmu Komputer

  • S1 Sistem Informasi
  • S1 Teknik Informatika

8. Program Pascasarjana

  • Magister Manajemen S2
  • Magister Teknik Informatika S2
  • Magister Ilmu Komunikasi S2
  • Magister Teknik Sipil S2

Demikian penjelasan lengkap beberapa jurusan di Universitas Bina Darma terbaru yang telah dikelompokkan menjadi beberapa fakultas. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi website resmi Bina Darma untuk mendapatkan informasi pendaftaran siswa baru baik melalui tes, umum, snmptn dan lain sebagainya.

Rekomendasi 6 Dari Fakultas Sisfo UNISBA Terlengkap

Sisfo UNISBA – Walaupun Sisfo UNISBA cukup terkenal, nyatanya tidak semua orang memahami fakultas ini dengan baik. Oleh karena itu, untuk mengetahui pilihan fakultas apa saja yang ada di sini, yuk ikuti ulasan lengkapnya di sini!

Profil Dari Perguruan Tinggi UNISBA

Universitas Islam Bandung mulai Tahun Akademik 2013/2014 membuka Program Studi Sarjana Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PG-PAUD) berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor: 183/E/O/ 2013 tentang Izin Penyelenggaraan Program Studi PG-PAUD di Unisba. Selanjutnya pada tahun 2015 PGPAUD Unisba telah mengajukan akreditasi, dan dinyatakan terakreditasi peringkat C dengan nilai 289 dengan SK BAN-PT Nomor: 1262/SK/BANPT/Acred/S/XII/2015 tanggal 29 Desember 2015.

Daftar Fakultas dan Jurusan Universitas Islam Bandung ( UNISBA )

Sisfo UNISBA  menyediakan berbagai jurusan. Tidak hanya terkait dengan pelatihan atau pembelajaran guru. Seiring dengan perkembangannya, universitas swasta ini saat ini memiliki program penelitian pascasarjana. Berikut fakultas dan jurusan yang ada di Sisfo  UNISBA .

1. Fakultas Ilmu Komunikasi

  • Jurusan Manajemen Komunikasi
  • Jurusan Jurnalistik
  • Jurusan Hubungan Masyarakat

2. Fakultas Kedokteran

  • Jurusan Pendidikan medis
  • Jurusan Pendidikan Profesi Kedokteran

3. Fakultas Syariah

  • Jurusan Pengadilan Agama
  • Jurusan Keuangan Perbankan

4. Fakultas Dakwah

  • Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam

5. Fakultas Tarbiyah

  • Jurusan Pendidikan Agama Islam (dengan Kompetensi Plus)
  • Jurusan PG PAUD

6. Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam

  • Jurusan Statistik
  • Jurusan Matematika
  • Jurusan Farmasi

7. Fakultas Teknik

  • Jurusan Teknik Industri
  • Jurusan Teknik Pertambangan
  • Jurusan Perencanaan Kota & Teknik Perencanaan Kota

Baca Juga: 20 Daftar Universitas Swasta Terbaik di Indonesia Versi Unirank 2022

8. Fakultas Hukum

  • Jurusan ilmu Hukum

9. Fakultas Ekonomi

  • Jurusan Ekonomi
  • Jurusan Akuntansi
  • Jurusan Pengelolaan

10. Fakultas Psikologi

  • Jurusan Psikologi

Magister S2

1. Ilmu Hukum

Konsentrasi Hukum Islam
Hukum Pidana
Hukum Administrasi

2. Manajemen Pendidikan Islam

Manajemen Pendidikan Islam,
Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD)

3. Ilmu Komunikasi

Komunikasi Bisnis
Komunikasi Politik
Komunikasi Dakwah

4. Profesi Psikologi

Konsentrasi Psikologi Klinis
Psikologi Pendidikan.

5. Manajemen

Konsentrasi Keuangan & Perbankan
Kepemimpinan
Kewirausahaan
Rumah Sakit

S3 dokter

ilmu Hukum

Nah seperti di atas adalah beberapa jurusan di Universitas Islam Bandung paling baru yang sudah dikelompokkan menjadi beberapa fakultas, silahkan kunjungi website resmi UNISBA Bandung untuk mendapatkan informasi pendaftaran mahasiswa baru baik melalui tes, umum, snmptn dan sebagainya. .

20 Daftar Universitas Swasta Terbaik di Indonesia Versi Unirank 2022

Universitas Swasta Terbaik di Indonesia Versi UniRank 2022 bisa menjadi rekomendasi untuk melanjutkan studi Anda. Daftar universitas swasta (PTS) yang masuk dalam peringkat UniRank tersebar di seluruh Indonesia.

Lembaga pemeringkat Unirank 4 International Colleges and Universities (4ICU) telah merilis daftar universitas terbaik di dunia untuk periode Agustus 2022. Kali ini, 582 universitas  di Indonesia masuk dalam penilaian.

UniRank adalah lembaga pemeringkat universitas dunia yang mengukur popularitas universitas berdasarkan ketenaran atau Popularitas situs web mereka. UniRank menetapkan tiga kriteria untuk menentukan kategori universitas terbaik.

Tiga kriteria penilaian UniRank 2022, yaitu:

1. Universitas yang masuk dalam pemeringkatan telah diakui dan dilisensikan atau diakreditasi oleh lembaga yang berwenang di Indonesia.
2. Memberikan setidaknya gelar sarjana atau gelar khusus (master atau doktor) selama minimal empat tahun.
3. Melakukan kuliah terutama dalam format pendidikan tradisional, tatap muka, dan jarak jauh atau online.

Kumpulan Universitas Swasta Terbaik di Indonesia 2022

Dikutip dari situs resminya, berikut adalah perguruan tinggi swasta yang masuk dalam daftar 20 terbaik UniRank Periode Agustus 2022.

1. Universitas Bina Nusantara

Peringkat dunia: 836

2. Telkom University

Peringkat Dunia: 1.145

3. Universitas Teknokrat Indonesia

Peringkat Dunia: 1.658

4. Universitas Gunadarma

Peringkat Dunia: 1.886

5. Universitas Islam Indonesia

Peringkat Dunia: 2.187

6. Universitas Muhammadiyah Malang

Peringkat dunia: 2.302

Baca Juga:

7. Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Peringkat dunia: 2.461

8. Universitas Dian Nuswantoro

Peringkat dunia: 2.556

9. Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka

Peringkat dunia: 2.675

10. Universitas Mercu Buana

Peringkat dunia: 2.733

Baca Juga: 6 Daftar Fakultas Sisfo PGRI Palembang Terlengkap

11. Universitas Medan

Peringkat dunia: 2.848

12. Universitas Ahmad Dahlan

Peringkat dunia: 2.898

13. Universitas Muhammadiyah Surakarta

Peringkat dunia: 2.989

14. Universitas Kristen Petra

Peringkat dunia: 3.023

15. Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Peringkat dunia: 3.065

16. Universitas Pamulang

Peringkat ke-47 di Indonesia

17. Universitas Islam Malang

Peringkat ke-48 di Indonesia

18. Universitas Esa Unggul

Peringkat ke-52 di Indonesia

19. Universitas Sanata Dharma

Peringkat ke-53 di Indonesia

20. Universitas Surabaya

Peringkat ke-56 di Indonesia

Ini adalah daftar perguruan tinggi swasta terbaik di Indonesia menurut peringkat UniRank tahun ini. Masyarakat tongkrongin dapat menggunakannya sebagai referensi untuk seleksi mahasiswa baru tahun depan.

6 Daftar Fakultas Sisfo PGRI Palembang Terlengkap

Sisfo PGRI Palembang – Walaupun Sisfo Universitas PGRI Palembang cukup terkenal, namun nyatanya tidak semua orang memahami fakultas ini dengan baik. Oleh karena itu, untuk mengetahui pilihan fakultas apa saja yang ada di sini, yuk ikuti ulasan lengkapnya di sini!

Profil Universitas PGRI Palembang

Universitas PGRI sebagai pengembangan Sekolah Tinggi Ilmu Keguruan dan Ilmu Pengetahuan (STKIP) yang mendapat izin dari Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Nomor. 97/ D/ O/ 2000 bertepatan pada tanggal 9 Juni 2000 terdapat 5 fakultas dan 1 pascasarjana.

Berbagai Sisfo Fakultas Universitas PGRI Palembang

Sisfo Universitas PGRI Palembang menyediakan berbagai jurusan. Tidak hanya terkait dengan pelatihan atau pembelajaran guru. Seiring dengan perkembangannya, universitas swasta ini saat ini memiliki program penelitian pascasarjana. Berikut fakultas dan jurusan yang ada di Universitas PGRI Palembang.

1. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pengetahuan

Sebelumnya Sisfo Universitas PGRI Palembang adalah STKIP PGRI Palembang. Mulai beroperasi pada tahun 1984, setelah itu pada tahun 2000 berubah menjadi Universitas PGRI Palembang.

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pengetahuan merupakan fokus bidang studi yang diberikan. Sesuai dengan visi dan misi utama Universitas. Ini terdiri dari 5 jurusan dan 8 program penelitian. Dilengkapi dengan sarana olah raga, kesehatan, kerohanian serta ruang kegiatan kemahasiswaan.

2. Fakultas Ekonomi

Menyediakan 2 jurusan yaitu manajemen dan akuntansi. Pada awal pendiriannya pada tahun 2000 bertempat di lantai 2 gedung rektorat. Setelah itu, pada tahun 2004 mereka pindah menempati gedung D dan F Fakultas. Setelah itu sejak tahun 2012 hingga sekarang menempati lantai 4 gedung Gram.

Visi ke depan Fakultas adalah menjadi penyedia pembelajaran terkemuka di bidang ekonomi dan bisnis. Dengan misi meningkatkan fasilitas bagi seluruh civitas akademika secara berkesinambungan. Sehingga menciptakan lulusan yang siap kerja di masa depan.

3. Fakultas Teknik

Menjadi unggul dan berdaya adalah visi dan misi Fakultas Metode Universitas PGRI Palembang. Untuk itu, Fakultas menghimbau agar mahasiswa lulus tepat waktu dan memiliki kompetensi untuk terjun ke dunia kerja.

Dibuka jurusan Metode Kelistrikan, Metode Sipil, Metode Kimia dan yang terbaru Teknologi Data. Mengikuti tren zaman, Fakultas membekali mahasiswa dengan ilmu berbasis teknologi.

4. Fakultas MIPA

Universitas Sisfo PGRI Palembang juga membuka Fakultas MIPA. Menyediakan 2 jurusan yaitu Kehidupan dan Fisika. Area kampus dilengkapi dengan fasilitas seperti laboratorium dan bibliotek.

FMIPA bekerjasama dengan pihak universitas menyalurkan beasiswa sebagai bentuk dukungan kepada mahasiswa. Setiap mahasiswa dapat mendaftar sebagai penerima beasiswa melalui jurusan masing-masing.

Baca juga: Kumpulan Jurusan Universitas Terbuka Lengkap Dengan Cara Daftar nya

5. Fakultas Perikanan

Fakultas Perikanan menyediakan 2 program penelitian untuk jenjang Diploma III dan Strata 1. Yakni D-III Perikanan Budidaya dan S1 Ilmu Perikanan. Meski hanya menyediakan 2 jurusan, Fakultas ini cukup diminati karena kedua jurusan tersebut merupakan disiplin ilmu terapan yang bisa langsung dipraktekkan setelah lulus. Terlebih lagi fakultas juga menyediakan fasilitas yang cukup sesuai standar universitas sehingga dapat meningkatkan semangat belajar mahasiswa.

6. Pascasarjana

Tidak hanya program Diploma III dan Sarjana, Universitas PGRI Palembang juga membuka program pascasarjana. Terdiri dari 2 jurusan yaitu Magister Pembelajaran Bahasa Inggris dan Magister Pembelajaran Bahasa Indonesia.

Mengingat perkembangan dunia pembelajaran saat ini, tidak menutup kemungkinan dalam beberapa tahun ke depan akan dibuka program pascasarjana dari disiplin ilmu lain. Untuk memantau data lengkap alur pendaftaran Sisfo di universitas PGRI Palembang dapat mengakses web tongkrongin. com

Kumpulan Jurusan Universitas Terbuka Lengkap Dengan Cara Daftar nya

Jurusan Universitas Terbuka-batas usia tidak mempengaruhi calon mahasiswa yang belajar di Universitas Terbuka (UT), Tahun diploma, lama studi, waktu aplikasi, atau frekuensi mengikuti ujian. Satu-satunya persyaratan bagi pelamar adalah telah lulus dari sekolah menengah (SMA) atau yang setara.

Daftar Universitas Terbuka

Calon mahasiswa dapat mengunjungi unit program pembelajaran jarak jauh UT (UPBJJ) di kota Anda. Daftar kantor dan alamat layanan mereka dapat diakses di www.ut.ac.id.

Sebagai informasi, saat ini untuk negara, Universitas Terbuka telah didukung oleh 39 kantor cabang yang berperan dalam meningkatkan penjangkauan kepada masyarakat. Selain itu, UT juga memiliki 869 jaringan Kelompok Studi (Pokjar) dan 50 Pusat Layanan Universitas Terbuka (Salut) di seluruh Indonesia.

Pelamar wajib membawa berkas persyaratan pendaftaran seperti formulir data pribadi yang dapat diunduh di www.ut.ac.id.

Kemudian lakukan pendaftaran kursus dan dapatkan Lembar Informasi Pembayaran Pendaftaran (LIP-R) yang terdiri dari biaya pendaftaran, biaya pendaftaran kursus, biaya bahan ajar dan biaya pengiriman dalam satu pembayaran LIP.

Pembayaran SPP dapat dilakukan melalui Bank BTN, BRI, Mandiri, BNI, Alfa Group atau Tokopedia terdekat.

Pelamar akan menerima kartu ID siswa elektronik dan file pendaftaran dalam bentuk buku saku, kalender akademik dan selebaran.

Daftar Universitas Terbuka Online

Bagi yang mendaftar secara online, langkah-langkahnya adalah:

  • Isi formulir data pribadi
  • Unggah dokumen persyaratan pendaftaran untuk calon mahasiswa
    Pendaftaran kursus
  • Cetak LIP-R yang terdiri dari biaya pendaftaran, biaya pendaftaran kursus, biaya bahan ajar dan biaya pengiriman dalam satu pembayaran LIP.
  • Pembayaran SPP dapat dilakukan melalui Bank BTN, BRI, Mandiri, BNI, Alfa Group atau Tokopedia terdekat.
  • Pelamar akan menerima kartu ID siswa elektronik dan file pendaftaran dalam bentuk buku saku, kalender akademik dan selebaran.
  • Dokumen Pendaftaran Universitas Terbuka

Saat mendaftar, Anda akan diminta untuk melampirkan sejumlah dokumen yang diperlukan. Dia:

Formulir data pribadi

  • Salinan ijazah yang disahkan oleh otoritas yang berwenang
  • Fotokopi transkrip nilai (untuk lulusan diploma dan sarjana)
  • Sertifikat mengajar sebagai guru (khususnya Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan)
  • Foto paspor hitam putih ukuran 3 ^ 4 cm sebanyak 2 lembar dan ukuran 4 ^ 6 cm sebanyak 1 lembar
  • Fotokopi KTP dan KK
  • Biaya Kuliah Universitas Terbuka

Besarnya biaya kuliah di Universitas Terbuka tergantung pada skema layanan yang dipilih oleh mahasiswa, yaitu Skema Layanan Sistem Paket Semester (sipas) atau skema non-sipas (per kredit).

Di luar 2 skema, biaya kuliah juga bervariasi berdasarkan fakultas dan program studi yang dipilih. Biaya kuliah termurah adalah Rp 1.150.000 dan yang paling mahal adalah Rp 3.650.000.

Berikut adalah rincian biaya kuliah di Universitas Terbuka oleh Fakultas:

  • FKIP Rp 1.300.000-Rp 3.300.000
  • Fakultas Sains dan Teknologi Rp 1.300.000-Rp 2.400.000
  • Fakultas Ekonomi Rp 1.300.000-Rp 3.400.000
  • Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Rp 1.300.000-Rp 2.400.000.

Baca Juga: 5 Universitas Jurusan Akuntansi Terbaik Di Indonesia 2023

Fakultas dan program akademik di Universitas Terbuka

UT memiliki fakultas dan program pascasarjana yang menawarkan lebih dari 30 program studi termasuk Program Magister (s2), Sarjana (S1), Program diploma (d1, d2, d3, dan D4), dan program sertifikat. Ini adalah data lengkap dari Universitas Terbuka yang menjadi pilihan banyak calon mahasiswa. seperti :

Fakultas Hukum, Ilmu Sosial, dan Ilmu Politik (FHISIP)

  • Gelar Sarjana (S1)
  • Gelar Sarjana (S1)
  • Gelar Sarjana (S1)
  • Pendidikan Minimal S1 Akuntansi
  • Pendidikan Minimal S1 Akuntansi
  • Gelar Sarjana (S1)
  • S1 Sastra Inggris
  • Gelar Sarjana (S1) Dalam Administrasi Bisnis
  • Gelar Sarjana (S1)
  • D4 Archives
  • Pendidikan Minimal D3 Akuntansi

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)

  • Pendidikan minimal S1 Akuntansi
  • Gelar sarjana (S1) di jurusan apa pun
  • Pendidikan minimal S1 Akuntansi
  • Pendidikan Minimal S1 Akuntansi
  • Pendidikan Minimal S1 Akuntansi
  • Pendidikan Minimal S1 Akuntansi
  • Gelar sarjana (S1) Di Bidang Akuntansi
  • Pendidikan Minimal S1 Akuntansi
  • Pendidikan Minimal S1 Akuntansi
  • Pendidikan Minimal S1 Akuntansi
  • Pendidikan Minimal S1 Akuntansi

Fakultas Ekonomi (FE)

  • Gelar Sarjana (S1)
  • Manajemen Keuangan & Perbankan Syariah
  • Gelar Sarjana (S1) Di Bidang Akuntansi
  • Akuntansi Sektor Publik
  • Gelar Sarjana (S1) Di Bidang Akuntansi
  • Gelar Sarjana (S1)
  • Ekonomi Islam dan Perbankan
  • Gelar Sarjana (S1) Di Bidang Ekonomi
  • Gelar Sarjana (S1)

Fakultas Sains dan Teknologi (FST)

  • Gelar Sarjana (S1)
  • Gelar Sarjana (S1)
  • Gelar Sarjana (S1)
  • S1 Statistik
  • Gelar sarjana (S1)
  • S1 Biologi
  • Pendidikan minimal S1 Akuntansi

5 Daftar Universitas Jurusan Akuntansi Terbaik Di Indonesia 2023

Universitas Jurusan Akuntansi Terbaik Di Indonesia – Jursan akuntansi adalah salah satu dari juruan yang sering di pilih oleh mayoritas siswa dan masih dalam proses menjadi seorang akuntan. Secara umum, akuntansi adalah seni mengabaikan, meringkas, menganalisis, dan melaporkan data yang terkait dengan transaksi keuangan dalam bisnis atau perusahaan.

Untuk pembahasan Ilmu Akuntansi kita menberdasarkan dari 5 Indikator antara lain situasi, pendapatan industri, Outlook internasional, penelitian dan pengajaran. Ini adalah data terbaru 2023 yang di kumpulkan :

Kumpulan Universitas Jurusan Akuntansi Terbaik di Indonesia

1. Universitas Gadjah Mada

Penyedia akuntansi menyediakan dua program dalam hal ini, baik internasional maupun Reguler. Program sarjana menyediakan kursus yang memungkinkan siswa untuk memperoleh teori, konsep dan studi kasus di bidang Akuntansi, Ekonomi dan manajemen.

2. Universitas Indonesia

Untuk program akuntansi saat memasuki UI akan berada di Fakultas Ekonomi dan bisnis, dengan program sarjana sendiri. Ada program akuntansi dengan gelar sarjana.E. karir di Akuntan UI adalah akuntan publik, Auditor Internal, Akuntan Manajemen, Staf Keuangan, Sistem Informasi analis, manajer pajak, akuntan Islam, dan akuntan sektor publik.

3. Universitas Brawijaya

Jika Anda tertarik untuk mengejar program gelar akuntansi, Anda dapat mengambil program Fakultas Akuntansi serta Fakultas Ekonomi dan bisnis. Empat Konsentrasi Akuntansi UB seperti Akuntansi Pajak, Sistem Informasi Keuangan dan Sektor Publik, Akuntansi Keuangan Syariah, dan akuntansi bisnis.

Baca juga: 8 Daftar SMK Terbaik di Jakarta tahun 2022, Ada Sekolahmu?

4. Universitas Diponegoro

Fakultas Ekonomi dan bisnis di universitas terakreditasi. Pemilih juga bekerja sama dengan lembaga asing yang mendukung Program Studi Akuntansi. Departemen akuntansi menawarkan empat bidang konsentrasi, seperti Akuntansi Keuangan (Penelitian), Akuntansi Manajemen, Akuntansi Pemerintah, dan Akuntansi Forensik.

5. Universitas Sebelas Maret

Ini memiliki mahasiswa akuntansi rata-rata yang bekerja di Akuntansi Publik, Akuntansi swasta, dan akuntansi pemerintah. Jurusan ini memiliki akuntan alumni termasuk akuntan, auditor, supervisor, manajer, direktur keuangan, staf, Kepala Bagian, Kepala Bagian, atau Kepala Bagian.

8 Daftar SMK Terbaik di Jakarta tahun 2022, Ada Sekolahmu?

SMK Terbaik di Jakarta – Inilah kumpulan 8 Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Terbaik di DKI Jakarta yang masuk dalam 1000 sekolah teratas berdasarkan lembaga Tes Masuk Perguruan tinggi (LTMPT) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Tahun 2022.

Pendidikan Vokasi merupakan unit pendidikan formal yang menyelenggarakan pendidikan vokasi, pada jenjang pendidikan menengah sebagai kelanjutan dari pendidikan SMP / MTS. Beberapa keunggulan SMK adalah lulusan SMK siap memasuki dunia kerja, karena dalam pendidikan SMK mahasiswa dibekali dengan keahlian khusus, baik secara teoritis, teknis maupun praktis sesuai dengan program keahlian yang dipilih.

Ada baiknya sebelum orang tua ingin menyekolahkan anaknya ke sekolah kejuruan terbaik, baik negeri maupun swasta, simak rujukannya di akhir artikel ini. Kita dapat memilih sekolah kejuruan mana yang cocok untuk putra dan putri kita sesuai dengan minat masing-masing. Di DKI Jakarta sendiri ada beberapa pilihan vokasi yang bisa dijadikan referensi.

Juara 1 diraih SMK Negeri 48 Jakarta dengan skor 531.052, juara 2 diraih SMK Negeri 26 Jakarta dengan skor: 526.113, dan juara 3 diraih SMK Negeri 42 Jakarta dengan skor: 525.277.

SMK Terbaik di Jakarta Versi PPDB ltmpt versi 2022

Berikut adalah daftar 8 SMK Terbaik di DKI Jakarta .

1. SMK 48 Jakarta

Skor: 531.052

Kota Jakarta Timur, DKI Jakarta

2. SMK 26 Jakarta

Skor: 526,113

Kota Jakarta Timur, DKI Jakarta

3. SMK 42 Jakarta

Skor: 525.277

Kota Jakarta Barat

4. SMK 8 Jakarta

Skor: 520,678

Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta

Baca juga: Kumpulan 8 SMA Terbaik di Bogor Rekomendasi LTMPT Tahun 2022

5. SMK 25 Jakarta

Skor: 516,227

Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta

6. SMK 41 Jakarta

Skor: 515,529

Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta

7. SMK 6 Jakarta

Skor: 514.547

Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta

8. SMK 13 Jakarta

Skor: 523,197

Kota Jakarta Barat

Kumpulan 8 SMA Terbaik di Bogor Rekomendasi LTMPT Tahun 2022

SMA Terbaik di Bogor – Silahkan simak daftar peringkat sekolah menengah terbaik di Kabupaten Bogor dari daftar 1000 sekolah terbaik yang dirilis oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan tinggi (LTMPT). SMA Kristen PENABUR meraih juara 1 SMA terbaik di Kabupaten Bogor Tahun 2022 menurut LTMPT.

Peringkat ini diambil dari total 23.657 SMA peserta UTBK 2022 dengan nilai rata-rata tertinggi di Indonesia. Sebagai catatan, peringkat sekolah menengah terbaik hanya gambaran peringkat nasional karena tidak semua siswa mengikuti UTBK 2022.

Dari rekomendasi sekolah menengah terbaik, siswa akan dapat memilih sekolah menengah terbaik mana yang akan menjadi pilihannya. Selain itu, ada sekolah menengah unggulan lainnya di Bogor yang bisa dilihat di artikel ini. Posisi terbaik ini diambil berdasarkan nilai Ujian Tertulis berbasis komputer atau UTBK dari situs resmi LTMPT.

Daftar SMA Terbaik di Bogor Yang Di Rekomendasikan LTMPT

1. SMA Negeri 1 Bogor

Nilai: 587.276
Bogor Kota, Jawa Barat
Peringkat nasional: 45

2. SMA Swasta Regina Pacis

Nilai: 578.595
Bogor Kota, Jawa Barat
Peringkat nasional: 74

3. SMA Kristen Penabur Kota Wisata

Nilai: 570.712
Bogor Kota, Jawa Barat
Peringkat nasional: 114

4. SMA Negeri 3 Bogor

Nilai: 567.832
Bogor Kota, Jawa Barat
Peringkat nasional: 132

Baca Juga: Daftar Top 5 Fakultas Kedokteran Terbaik di Indonesia

5. SMA Negeri 2 Cibinong

Nilai: 562, 913
Bogor Kota, Jawa Barat
Peringkat nasional: 153

6. SMA Negeri 5 Bogor

Nilai: 554.033
Bogor Kota, Jawa Barat
Peringkat nasional: 229

7. SMA Swasta Al Kahfi

Nilai: 553.827
Bogor Kota, Jawa Barat
Peringkat nasional: 232

8. SMA Negeri 2 Bogor

Nilai: 547, 212
Bogor Kota, Jawa Barat
Peringkat nasional: 229

Itulah peringkat SMA terbaik di Kabupaten Bogor. Dengan informasi dari tongkrongin.com melihat peringkat ini, diharapkan calon siswa dan orang tua akan mendapatkan gambaran kapan mereka akan melanjutkan ke tingkat sekolah menengah.

Daftar Top 5 Fakultas Kedokteran Terbaik di Indonesia

Fakultas Kedokteran Terbaik di Indonesia – Menjadi spesialisasi paling populer dan teratas dari semua universitas, yaitu, departemen medis yang memiliki minat paling besar dibandingkan dengan jurusan lainnya. Lulusan kedokteran yang berhasil menjadi dokter umum atau dokter spesialis dianggap memiliki kehidupan yang sejahtera.

Calon mahasiswa kedokteran juga bersaing untuk masuk ke Universitas Kedokteran terbaik di Indonesia. Selain dianggap bergengsi, belajar di Fakultas Kedokteran tentu akan membuat Anda dan orang tua bangga. Berikut Tongkrongin.com akan memberi rekomendasi Fakultas Kedokteran Terbaik di Indonesia, berikut penjelasannya:

Rekomendasi Fakultas Kedokteran Indonesia Paling Terbaik

Masuk ke sekolah terbaik adalah masalah kebanggaan. Selain itu, hanya pelukis yang dapat memasuki departemen medis terkenal. Nah, disini Rukita menyediakan daftar universitas dengan jurusan kedokteran terbaik di Indonesia. Anda mungkin ingin mempertimbangkan untuk masuk ke sekolah terbaik!

1.Universitas Indonesia

Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia atau yang biasa dikenal dengan FKUI merupakan jurusan kedokteran pertama dan tertua. Dengan nilai historisnya, tidak mengherankan jika Fakultas Kedokteran selalu ramai dengan permintaan, meskipun proses seleksi membutuhkan banyak energi.

FKUI sendiri berada di peringkat 251-300 di QS WUR berdasarkan subjek 2021. Selain memiliki kelas reguler, FKUI juga memiliki kelas Internasional, Program Magister, Program Spesialis, Program subspesialis, dan Program PhD. Apakah FKUI salah satu sekolah impian Anda?

  • Peringkat Dunia: 401-500
  • Kutipan: 35.3
  • Pendapatan industri: 56.4
  • Pandangan Internasional: 66.5
  • Penelitian: 20.4
  • Pengajaran: 30.22
  • Skor Total: 31.3-34.3

2. Universitas Gadjah Mada (UGM)

Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada (UGM) masuk dalam peringkat universitas kedokteran terbaik di Indonesia. Seperti FKUI, FK UGM juga masuk dalam peringkat dunia.

Meski berada di bawah FKUI, FK UGM hanya terpaut satu poin. Jadi bagi anda yang ingin kuliah di Universitas Kedokteran terbaik, UGM sama hebatnya dengan UI dan benar-benar bisa dipertimbangkan.

  • Peringkat dunia: 601+
  • Kutipan: 31.5
  • Pendapatan industri: 47.4
  • Pandangan Internasional: 50.1
  • Penelitian: 14.3
  • Pengajaran: 24.1
  • Skor Total: 17.3-28.3

3. Universitas Airlangga

Universitas Airlangga Surabaya menduduki peringkat ke-3 Universitas Kedokteran terbaik di Indonesia. Masuk ke universitas dengan jurusan kedokteran terbaik, jumlah pelamar jurusan ini tidak kalah dengan FKUI atau fkugm.

Universitas Airlangga atau sering disingkat Unair berada di peringkat 551-600 dalam QS WUR Untuk Mata Kuliah 2021. Tidak hanya program medis, Unair juga menawarkan program spesialisasi seperti kedokteran forensik dan Kedokteran Tropis. Tertarik untuk datang ke sini?

  • Peringkat dunia: 601+
  • Kutipan: 30.7
  • Pendapatan industri: 42.0
  • Pandangan Internasional: 35.0
  • Penelitian: 12.3
  • Pengajaran: 19.1
  • Skor Total: 17.3-28.3

Baca juga: 5 Daftar Universitas Jurusan Hukum Terbaik di Indonesia

4. Universitas Padjadjaran (Unpad)

Unpad merupakan universitas bergengsi di Bandung yang tidak pernah sepi peminat. Universitas ini juga merupakan salah satu universitas kedokteran terbaik setelah UI, UGM dan Unair. Dalam peringkat dunia, Unpad menempati peringkat 601-605 untuk kelompok ilmu kesehatan, termasuk Departemen Kedokteran.

  • Peringkat dunia: 601+
  • Kutipan: 33.7
  • Pendapatan industri: 42.3
  • Pandangan internasional: 32.8
  • Penelitian: 12.6
  • Pengajaran: 21.5
  • Skor Total: 17.3-28.3

5. Universitas Brawijaya

Memang belum masuk peringkat dunia, namun Universitas Kedokteran di Malang tidak boleh di anggap remeh. Kedokteran Universitas Brawijaya (UB) terakreditasi A dengan minat tinggi. Pada tahun 2021, FK UB akan memiliki lebih dari 1.000 pelamar meskipun kapasitasnya hanya 75 mahasiswa.

  • Peringkat dunia: 601+
  • Kutipan: 24.9
  • Pendapatan industri: 42.1
  • Pandangan internasional: 25.2
  • Penelitian: 7.8
  • Pengajaran: 13.8
  •  Skor Total: 17.3-28.3

5 Daftar Universitas Jurusan Hukum Terbaik di Indonesia

Universitas Jurusan Hukum terbaik di Indonesia – pada dasarnya hukum merupakan hal yang wajib dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara, salah satunya adalah Indonesia. Hukum di bagi menjadi berbagai bagian seperti Hukum Ekonomi, Hukum Perdata, Hukum Tata Negara, Hukum Pidana, Hukum Tata Negara, dan masih banyak lagi. Karena hukum itu sendiri adalah titik fundamental dalam setiap proses kehidupan masyarakat. Hukum mengatur hampir semua kegiatan kita.

Daftar Universitas di Indonesia dengan Jurusan Hukum Terbaik Tahun 2022

1. Universitas Indonesia

Universitas Indonesia merupakan salah satu universitas terbaik di Indonesia yang selalu menjadi tujuan utama para calon ahli hukum di Indonesia. Berdasarkan evaluasi, di ketahui bahwa skor UI secara keseluruhan adalah 25.1-30.1

2. Universitas Gadjah Mada

Berlokasi di Yogyakarta, Universitas ini merupakan fakultas hukum pertama yang didirikan oleh Republik Indonesia. Didirikan pada 17 Februari 1946. Program studi yang tersedia di UGM untuk Program Studi Hukum berkisar dari Program Sarjana Hukum reguler (S1) dan sarjana internasional (IUP), Program Magister, hingga studi PhD. Program Studi Hukum (PDIH). ). ). UGM memiliki skor keseluruhan 10,3-25,0

3. Universitas Padjajaran

Di Jurusan Hukum Bandung, tentu saja Universitas Padjadjaran adalah yang terbaik. Universitas Padjadjaran didirikan pada tanggal 11 September 1957. Fakultas Hukum Unpad masuk dalam jajaran 5 Besar Fakultas Hukum di Indonesia. Dimana nilai keseluruhan Jurusan Hukum Universitas Padjadjaran adalah 10.3-25.0.

Baca Juga: Daftar Program Studi Universitas Kristen Indonesia Paling Lengkap

4. Universitas Diponegoro

Universitas Diponegoro (Undip) di dirikan pada tahun 1957. Fakultas Hukum Universitas Diponegoro (FH Undip) menjadi Fakultas pertama dan menjadi titik awal Universitas Diponegoro. Fakultas Hukum Universitas Diponegoro menduduki peringkat ketiga dengan skor keseluruhan 10,3-25,0.

5. Universitas Brawijaya

Jurusan Hukum Universitas Brawijaya lebih tua dari Universitas Brawijaya. Di Jurusan Hukum, Universitas Brawijaya di dirikan pada tanggal 1 Juli 1957 dengan nama Sekolah Tinggi Hukum dan pengetahuan umum (Pthpm). Fakultas Hukum Universitas Brawijaya merupakan yang terbaik di Jawa Timur dengan skor keseluruhan 10,3-25,0.

Kelima universitas di atas bisa menjadi pertimbangan bagi anda yang ingin melanjutkan pendidikan di bidang hukum. Selain itu, gelar sarjana hukum juga bisa menjadi pilihan utama bagi anda yang ingin masuk perguruan tinggi negeri melalui SNMPTN, SBMPTN, atau Mandiri.

Daftar Program Studi Universitas Kristen Indonesia Paling Lengkap

Program Studi Universitas Kristen Indonesia – Universitas Kristen Indonesia (UKI) adalah universitas swasta berbasis Kristen Protestan yang berlokasi di Jakarta Pusat dan Jakarta Timur, DKI Jakarta, Indonesia. Universitas menyelenggarakan program pendidikan di sembilan fakultas di tingkat kejuruan, sarjana, magister dan doktoral.

Info Singkat Sejarah Universitas Kristen Indonesia

Setelah kemerdekaan Republik Indonesia tahun 1945, beberapa tokoh bangsa dan umat Kristiani di Indonesia tergerak untuk membentuk Dewan Gereja-Gereja di Indonesia (DGI) dan berlangsung pada tanggal 25 Mei 1950. Pada awal kegiatannya, lembaga ini juga memperhatikan masalah pendidikan karena pada saat itu bangsa Indonesia sangat membutuhkan sumber daya manusia untuk mengisi lapangan pekerjaan dalam berbagai aspek kehidupan.

Universitas Kristen Indonesia (UKI) diresmikan pada tahun 1953 dengan dua fakultas, yaitu Fakultas Sastra dan Filsafat dan Fakultas Ekonomi. Kemudian dalam perjalanan pengabdiannya Universitas mendirikan Fakultas Hukum (1956), Fakultas Kedokteran (1962), Fakultas Teknik (1963), dan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (1994).

Fakultas dan Program Universitas Kristen Indonesia, UKI

Awalnya Universitas Kristen Indonesia terdiri dari 7 fakultas, 3 akademi dan program pascasarjana, namun kini UKI memiliki delapan fakultas dan satu program pascasarjana karena penggabungan Akademi Perbankan, Akademi Fisioterapi dan Akademi Keperawatan menjadi Fakultas Vokasi. Berikut fakultas dan program yang ada di UKI beserta pejabat terbaru.

Program Pascasarjana

Direktur : Prof.Dr.dr. Bernadetha Nadeak, M.Pd., PA
Wakil Direktur : Desi Sianipar, M.Th., D.Th.

Program Doktor

  1. Program Studi Doktor Pendidikan Agama Kristen
  2. Program Studi Doktor Ilmu Hukum

Program magister

  1. Program Studi Magister Administrasi Pendidikan
  2. Program Studi Magister Hukum
  3. Program Studi Magister Manajemen
  4. Program Studi Magister Teknik Elektro
  5. Program Studi Magister Arsitektur
  6. Program Studi Magister Pendidikan Agama Kristen

Baca Juga: Daftar Biaya Universitas Pamulang 2022/2023, Serta Akreditasinya

Program Sarjana

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

  1. Program Studi Bimbingan Konseling
  2. Program Studi Pendidikan Matematika
  3. Program Studi Pendidikan Biologi
  4. Program Studi Pendidikan Agama Kristen
  5. Jurusan Pendidikan Fisika
  6. Program Studi Pendidikan

Fakultas Sastra dan Bahasa

  1. Program Studi Sastra Inggris
  2. Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris
  3. Program Studi Pendidikan Bahasa Mandarin

Fakultas Ekonomi dan Bisnis

  1. Program Studi Manajemen
  2. Program Studi Akuntansi

Fakultas Hukum

  1. Program Studi Hukum

Fakultas Kedokteran

  1. Program Studi Pendidikan Sarjana Kedokteran
  2. Program Studi Pendidikan Profesi Dokter

Fakultas Teknik

  1. Program Studi Teknik Mesin
  2. Program Studi Teknik Elektro
  3. Program Studi Teknik Sipil
  4. Program Studi Arsitektur

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

  1. Program Studi Hubungan Internasional
  2. Program Studi Ilmu Komunikasi
  3. Program Studi Ilmu Politik

Program Sarjana dan Diploma Terapan

Fakultas Vokasi

  1. Program Studi Fisioterapi
  2. Program Studi Analisis Keuangan
  3. Program Studi Keperawatan
  4. Program Studi Manajemen Perpajakan

Daftar Biaya Universitas Pamulang 2022/2023, Serta Akreditasinya

Rincian Biaya Universitas Pamulang – Salah satu perguruan tinggi swasta yang menarik perhatian mahasiswa adalah Universitas Pamulang atau UNPAM. Gedung Perguruan Tinggi Swasta (PTS) ini bisa Anda temukan tepat di Jalan Surya Kencana No. 1, Pamulang, Tangerang Selatan, Provinsi Banten.

Biaya Kuliah UNPAM (Universitas Pamulang) – Di era sekarang ini, pendidikan merupakan sesuatu yang sangat penting bagi setiap individu. Dengan mendapatkan, masing-masing individu tersebut dapat berperilaku baik dan mengetahui aturan. Definisi pendidikan itu sendiri adalah suatu bentuk pembelajaran pengetahuan, keterampilan, dan kebiasaan sekelompok orang yang di turunkan dari satu generasi ke generasi berikutnya melalui pengajaran, pelatihan, atau penelitian.

Akreditasi Universitas Pamulang (UNPAM) 2020

Secara kelembagaan, Universitas Pamulang (UNPAM) telah mendapatkan akreditasi B dengan No. SK 34/SK/BAN-PT/Akred/PT/II/2019. Akreditasi ini berlaku mulai tahun 2019 hingga 2024.

Rincian Biaya Kuliah UNPAM 2022/2023 Universitas Pamulang

Salah satu perguruan tinggi swasta yang menarik perhatian mahasiswa adalah Universitas Pamulang atau UNPAM. Gedung Perguruan Tinggi Swasta (PTS) ini bisa Anda temukan tepat di Jalan Surya Kencana No. 1, Pamulang, Tangerang Selatan, Provinsi Banten. Universitas Pamulang di dirikan pada tahun 2000 oleh Yayasan Prima Jaya di ketuai oleh Drs. Wayan.

Namun karena ketidakmampuan Yayasan Prima Jaya untuk mengelola universitas tersebut, mereka mengalihkan kepemilikan dan pengelolaannya ke Yayasan Sasmita Jaya pada awal tahun 2005.

Daya tarik Universitas Pamulang (UNPAM) adalah biaya kuliah yang cukup murah dan dapat di jangkau oleh semua kalangan. Kualitas pendidikan dari kampus ini tidak perlu di ragukan lagi karena Universitas Pamulang (UNPAM) memiliki akreditasi yang baik.

Kuliah dengan biaya murah yang terjangkau tentu menjadi impian setiap orang bukan? Apalagi jika kualitas pendidikannya juga bagus, tentunya Universitas Pamulang (UNPAM) akan semakin di minati oleh para mahasiswa yang mencari tempat menuntut ilmu.

Program Studi UNPAM – Universitas Pamulang

Di Universitas Pamulang (UNPAM) ada beberapa fakultas dan program studi yang bisa menjadi pilihan Anda. Anda harus memilih program studi sesuai dengan pengetahuan yang Anda peroleh selama di sekolah menengah. Misalnya, jika Anda mengambil jurusan ilmu sosial, mungkin Anda bisa mengambil jurusan ekonomi. Selanjutnya, tongkrongin memberikan daftar fakultas dan program studi di Universitas Pamulang (UNPAM).

  • Fakultas Ekonomi UNPAM: Program Studi S1 Manajemen, Program Studi Magister Manajemen, Program Studi Sarjana Akuntansi, Program Studi D3 Akuntansi, Program Studi Diploma Kesekretariatan.
  • Fakultas Hukum UNPAM: Program Studi Sarjana Hukum, Program Studi Magister Ilmu Hukum.
  • Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UNPAM: Program Studi S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKN), dan S1 Pendidikan Ekonomi
  • Fakultas MIPA UNPAM: Program Studi S1 Matematika
  • Fakultas Sastra UNPAM: Program Studi Sastra Inggris, Program Studi Sastra Indonesia
  • Fakultas Teknik UNPAM: Program Studi Teknik Elektro, Program Studi Teknik Kimia, Program Studi Teknik Industri, Program Studi Teknik Informatika, Program Studi Teknik Mesin.

Persyaratan pendaftaran dan rincian biaya kuliah UNPAM tahun akademik 2022/2023 adalah sebagai berikut. Sebagai informasi tambahan, nantinya UNPAM akan membuka pendaftaran mahasiswa baru dalam tiga gelombang.

Persyaratan Pendaftaran UNPAM – Universitas Pamulang

  • Isi formulir dan bayar biaya pendaftaran Rp 100.000.
  • Menyerahkan 2 pas foto berwarna terbaru dan terbaru (formal) ukuran 3 x 4 dan dilampirkan pada Formulir Pendaftaran.
  • Menyerahkan fotokopi 1 (satu) Ijazah asli yang telah dilegalisir (stempel asli yang dilegalisir), khusus untuk Paket C wajib disertakan Ijazah asli.
  • Menyerahkan fotokopi Akta Kelahiran sebanyak 1 (satu) lembar.
  • Membawa 1 (satu) Rp. 6.000 materai.
  • Menyerahkan fotokopi KTP/SIM sebanyak 1 (satu) lembar.
  • Mengikuti tes urine di UNPAM setelah tes tertulis.
  • Secara khusus, calon mahasiswa Prodi Informatika wajib memiliki laptop/notebook (dibawa saat mendaftar/mengembalikan formulir).

Biaya Kuliah UNPAM Program S1 dan D3 – Universitas Pamulang

Berikut biaya kuliah UNPAM dilansir dari situs resmi http://pmb.unpam.ac.id/. Harap dicatat, biaya kuliah di bawah ini adalah biaya kuliah untuk tahun 2021 untuk digunakan sebagai referensi. Ketika biaya 2022 diterbitkan, artikel ini akan segera diperbarui.

1. Fakultas Ekonomi

SPP Per Semester

  • Formulir Pendaftaran Rp. 100.000
  • Pendaftaran Semester Awal Rp. 150.0000
  • Jas almamater dan KTM Rp. 200.000
  • Uang Kesehatan Rp. 50.0000
  • Biaya UTS dan UAS (Reguler A,B) Rp. 250.000
  • Biaya UTS dan UAS (Reguler C) Rp. 350.000
  • SPP (Biasa A,B) Rp. 1.200.000,-/Semester*
  • Biaya Pendidikan (Reguler C) Rp. 1.800.000,-/Semester*
  • *Biaya SKS dapat diangsur setiap bulan, Reguler A, B Rp. 200.000/bulan, dan Regular C Rp. 300.000/bulan

Calon mahasiswa baru yang telah dinyatakan lulus SPMB diwajibkan membayar biaya pendidikan sebesar:

  • Reguler A, B Rp. 600.000, dan Regular C Rp. 700.00

2. Fakultas Sastra

SPP Per Semester

  • Formulir Pendaftaran Rp. 100.000
  • Pendaftaran Semester Awal Rp. 150.0000
  • Jas almamater dan KTM Rp. 200.000
  • Uang Kesehatan Rp. 50.0000
  • Biaya UTS dan UAS (Reguler A,B) Rp. 250.000
  • Biaya UTS dan UAS (Reguler C) Rp. 350.000
  • SPP (Biasa A,B) Rp. 1.200.000,-/Semester*
  • Biaya Pendidikan (Reguler C) Rp. 1.800.000,-/Semester*
  • *Biaya SKS dapat diangsur setiap bulan, Reguler A, B Rp. 200.000/bulan, dan Regular C Rp. 300.000/bulan

Calon mahasiswa baru yang telah dinyatakan lulus SPMB diwajibkan membayar biaya pendidikan sebesar:

  • Reguler A, B Rp. 600.000, dan Regular C Rp. 700.00

3. Fakultas Hukum

SPP Per Semester

  • Formulir Pendaftaran Rp. 100.000
  • Pendaftaran Semester Awal Rp. 150.0000
  • Jas almamater dan KTM Rp. 200.000
  • Uang Kesehatan Rp. 50.0000
  • Biaya UTS dan UAS (Reguler A,B) Rp. 250.000
  • Biaya UTS dan UAS (Reguler C) Rp. 350.000
  • SPP (Biasa A,B) Rp. 1.200.000,-/Semester*
  • Biaya Pendidikan (Reguler C) Rp. 1.800.000,-/Semester*
  • *Biaya SKS dapat diangsur setiap bulan, Reguler A, B Rp. 200.000/bulan, dan Regular C Rp. 300.000/bulan

Calon mahasiswa baru yang telah dinyatakan lulus SPMB diwajibkan membayar biaya pendidikan sebesar:

  • Reguler A, B Rp. 600.000, dan Regular C Rp. 700.00

Baca Juga:  Daftar 8 Jurusan SMK Paling Diminati dan Bergaji Tinggi

4. Fakultas Teknik

SPP Per Semester

  • Formulir Pendaftaran Rp. 100.000
  • Pendaftaran Semester Awal Rp. 150.0000
  • Jas almamater dan KTM Rp. 200.000
  • Uang Kesehatan Rp. 50.0000
  • Biaya UTS dan UAS (Reguler A,B) Rp. 250.000
  • Biaya UTS dan UAS (Reguler C) Rp. 350.000
  • SPP (Biasa A,B) Rp. 1.300.000,-/Semester*
  • Biaya Pendidikan (Reguler C) Rp. 1.950.000,-/Semester*
  • *Biaya SKS dapat diangsur setiap bulan, Reguler A, B Rp. 200.000/bulan, dan Regular C Rp. 300.000/bulan

Calon mahasiswa baru yang telah dinyatakan lulus SPMB diwajibkan membayar biaya pendidikan sebesar:

  • Reguler A, B Rp. 600.000, dan Regular C Rp. 700.00

5. Fakultas MIPA

SPP Per Semester

  • Formulir Pendaftaran Rp. 100.000
  • Pendaftaran Semester Awal Rp. 150.0000
  • Jas almamater dan KTM Rp. 200.000
  • Uang Kesehatan Rp. 50.0000
  • Biaya UTS dan UAS (Reguler A,B) Rp. 250.000
  • Biaya UTS dan UAS (Reguler C) Rp. 350.000
    SPP (Biasa A,B) Rp. 1.300.000,-/Semester*
  • Biaya Pendidikan (Reguler C) Rp. 1.950.000,-/Semester*
  • *Biaya SKS dapat diangsur setiap bulan, Reguler A, B Rp. 200.000/bulan, dan Regular C Rp. 300.000/bulan

Calon mahasiswa baru yang telah dinyatakan lulus SPMB diwajibkan membayar biaya pendidikan sebesar:

  • Reguler A, B Rp. 600.000, dan Regular C Rp. 700.00

6. Fakultas KIP

SPP Per Semester

  • Formulir Pendaftaran Rp. 100.000
  • Pendaftaran Semester Awal Rp. 150.0000
  • Jas almamater dan KTM Rp. 200.000
  • Uang Kesehatan Rp. 50.0000
  • Biaya UTS dan UAS (Reguler A,B) Rp. 250.000
  • Biaya UTS dan UAS (Reguler C) Rp. 350.000
  • SPP (Biasa A,B) Rp. 1.200.000,-/Semester*
  • Biaya Pendidikan (Reguler C) Rp. 1.800.000,-/Semester*
  • *Biaya SKS dapat diangsur setiap bulan, Reguler A, B Rp. 200.000/bulan, dan Regular C Rp. 300.000/bulan

Calon mahasiswa baru yang telah di nyatakan lulus SPMB di wajibkan membayar biaya pendidikan sebesar:

  • Reguler A, B Rp. 600.000, dan Regular C Rp. 700.00

Nah sebelumnya ini adalah review biaya kuliah UNPAM (Universitas Pamulang) yang di kutip dari website resmi http://pmb.unpam.ac.id/ yang harus anda bayarkan kepada seluruh calon mahasiswa baru Universitas Pamulang (UNPAM) selama tahun 2022/ tahun akademik 2023. Demikian informasi yang dapat tongkrongin berikan tentang biaya kuliah Universitas Pamulang (UNPAM), semoga informasi ini bermanfaat bagi anda yang akan kuliah di Universitas Pamulang (UNPAM).

Daftar 8 Jurusan SMK Paling Diminati dan Bergaji Tinggi

Jurusan SMK Paling Diminati – Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) bisa menjadi pilihan bagi siswa yang ingin langsung bekerja setelah lulus SMA, sebelum akhirnya melanjutkan ke pendidikan tinggi. Siswa SMK dibekali keterampilan praktik kerja nyata, sehingga setelah lulus mereka siap memasuki dunia kerja.

SMK adalah singkatan dari Sekolah Menengah Kejuruan. Dahulu SMK disebut juga STM (Sekolah Teknik Menengah). Karena teknologi yang semakin maju dan kebutuhan industri yang semakin beragam, STM ditutup pada tahun 1997 dan digantikan oleh SMK hingga sekarang.

Saat ini, ada 14 ribu SMK di Indonesia. Bagi Anda yang ingin bekerja setelah lulus, ada jurusan vokasi yang paling dibutuhkan di dunia kerja. Mulai dari akuntansi, kesehatan, tata rias, teknik, dan masih banyak lagi. Simak artikel ini sampai selesai!

Daftar Jurusan SMK Favorit Paling Diminati

1. Jurusan Akuntansi

Hampir semua SMK memiliki jurusan Akuntansi. Di sini, Anda akan dibekali dengan pengetahuan teoretis dan praktis. Mulai dari konsep debit kredit, neraca, laporan keuangan, komputer akuntansi, hingga aplikasi pengolah angka untuk memudahkan pekerjaan Anda. Psstt, semua perusahaan butuh jasa akuntansi lho, jadi nggak perlu takut dengan masa depan. Gaji lulusan SMK Akuntansi berkisar antara 3 juta hingga 5 juta rupiah per bulan.

2. Jurusan Administrasi Perkantoran

Selanjutnya, jurusan Administrasi Perkantoran. Jangan anggap remeh dulu, kamu bukan hanya belajar korespondensi, tapi belajar etiket dasar di lingkungan kantor. Misalnya, cara mengangkat telepon, mengatur ruang rapat, dan berbicara di depan umum. Tak heran, lulusan SMK Administrasi Perkantoran bisa bekerja di berbagai bidang profesi. Mulai dari admin, sekretaris hingga resepsionis. Jurusan ini cocok untuk kamu yang cekatan dan teliti.

3. Jurusan Desain Grafis / Multimedia

Ingin menjadi pembuat konten? Yuk, kita ke SMK Multimedia! Anda diajari cara menyajikan teks, gambar, dan video dengan perangkat lunak desain seperti Adobe Photoshop atau After Effects. Jurusan ini cocok untuk kamu yang berjiwa kreatif. Nantinya, Anda bisa bekerja sebagai desainer, videografer, editor video, animator, dan masih banyak lagi. Anda bisa memilih karir di biro iklan, rumah produksi, TV, atau lepas.

4. Jurusan Farmasi

Di mana Anda menyukai suara maple IPA? Yup, kalau masuk SMK Farmasi, mayoritas mata pelajaran yang dipelajari berkaitan dengan Kimia dan Biologi. Salah satunya simplisia yang merupakan bahan pembuatan obat. Simplisia berasal dari hewan, sayuran dan mineral. Anda juga mempelajari seluk beluk administrasi kesehatan. Jadi, setelah lulus Anda siap bekerja sebagai asisten apoteker. Jangan khawatir, jika Anda ingin mempelajari lebih lanjut, Anda bisa!

Baca Juga: Cara Daftar BKK SMK 1 Karawang Online, Wajib Diketahui

5. Jurusan Keperawatan

Masih terkait dengan dunia kesehatan, SMK Keperawatan menjadi incaran para pelajar. Hal ini di dukung dengan prospek pekerjaan yang terbuka lebar. Menjadi asisten perawat, asisten laboratorium, asisten gigi, atau perawat homecare. Gaji perawat homecare saja bisa mencapai 5-7 juta rupiah sebulan. Siswa SMK Keperawatan mempelajari jenis penyakit umum, cara berkomunikasi dengan pasien, membaca hasil laboratorium, dan kebutuhan dasar manusia.

6. Jurusan Bisnis dan Pemasaran

Jika kamu sedang mencari jurusan vokasi yang bisa bekerja di mana saja, Bisnis dan Pemasaran adalah jawabannya! Siapa yang tidak membutuhkan ilmu pemasaran untuk mengembangkan bisnisnya? Anda di bekali keterampilan mengelola bisnis online, penataan produk, perdagangan ritel, inovasi produk, dan administrasi transaksi. Mau jadi pengusaha? Itu benar-benar! Tapi, kalau mau bekerja di bidang penjualan dan pemasaran juga cocok. Pekerjaan tidak monoton di depan komputer.

7. Jurusan Rekayasa Perangkat Lunak

Rekayasa Perangkat Lunak adalah ilmu yang mempelajari pembuatan dan pemeliharaan perangkat lunak. Jika Anda masuk jurusan ini, hari-hari Anda tidak akan lepas dari coding, desain, dan algoritma. Anda tidak perlu khawatir, karena lulusan RPL cepat mendapatkan pekerjaan. Banyak perusahaan teknologi membutuhkan insinyur perangkat lunak untuk mengembangkan aplikasi atau situs web. Selain itu, Anda dapat berkarier sebagai analis sistem, pemrogram, dan pengembang. Dingin!

8. Jurusan Perhotelan

Di SMK Perhotelan, Anda belajar banyak hal, mulai dari komunikasi, sanitasi, bahasa asing, memasak, tata graha, administrasi hotel, dan pariwisata. Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), jumlah hotel dan penginapan di Indonesia pada tahun 2020 mencapai 3.000. Artinya, hotel masih membutuhkan banyak tenaga kerja untuk mengembangkan usahanya. Anda bisa menjadi resepsionis, asisten chef, pramutamu, layanan kamar, perencana acara, dan banyak lainnya.

Cara Daftar BKK SMK 1 Karawang Online, Wajib Diketahui

Daftar BKK SMK 1 Karawang – BKK SMKN 1 Karawang merupakan salah satu BKK yang sering melakukan update lowongan kerja. SMK Negeri 1 Karawang telah menerapkan peraturan baru yang mewajibkan pencari kerja untuk mendaftar secara online di situs resmi BKK SMKN 1 Karawang.

BKK telah bekerja sama dengan perusahaan-perusahaan besar seperti: PT. Toyota Motor Mfg Indonesia, PT. Astra Honda Motor, PT. Aisin Indonesia Otomotif, PT. Yamaha Motor Mfg Jawa Barat, PT. Yamaha Parts Mfg Indonesia, dan masih banyak perusahaan besar lainnya dan kemungkinan masih banyak lagi yang tidak dapat kami sebutkan secara detail.

Dengan adanya pendaftaran online seperti ini sebenarnya memudahkan para pencari kerja untuk mencari pekerjaan, karena tidak perlu lagi jauh-jauh datang hanya untuk melihat ada lowongan di BKK SMK N 1 atau tidak.

Selain itu, dengan media online ini Anda juga dapat menghemat uang yang sebelumnya Anda gunakan untuk memarkir sepeda motor Anda saat berkunjung untuk melihat apakah ada lowongan.

Anda harus segera mendaftar jika ada lowongan dari perusahaan yang anda inginkan dan sesuai dengan persyaratan yang diberikan, karena jika anda malas mendaftar atau bahkan sedikit terlambat, kuota bisa terisi dan kesempatan anda untuk mengikuti proses seleksi dari perusahaan itu akan hilang.

Langkah Daftar Melalui BKK SMK 1 Karawang

1. Cek loker di website resmi BKK SMK N 1 Karawang

Anda wajib mengunjungi website resmi BKK SMK Negeri 1 Karawang untuk mengetahui informasi lowongan kerja yang masih tersedia.

Website resmi BKK SMKN 1 Karawang → http://www.bkk-smkn1karawang.com/

2. Pilih Daftar Perusahaan yang Anda Inginkan

Perhatikan baik-baik perusahaan mana saja yang membuka lowongan kerja di BKK SMK Negeri 1, jika anda merasa tertarik dengan perusahaan tersebut maka pilihlah perusahaan tersebut dan daftarkan diri anda.

3. Daftarkan Diri Anda

Sebelum mendaftar, perhatikan baik-baik persyaratan dari setiap perusahaan yang ingin Anda daftarkan.
Silahkan cek link pada DETAIL T-shirt dari daftar lowongan yang anda ikuti untuk mengecek apakah anda memenuhi kriteria atau tidak.

Jika Anda setuju dengan apa yang telah disebutkan, segera daftarkan diri Anda dan isi formulir pendaftaran.

4. Simpan Bukti Pendaftaran

Setelah mengisi formulir pendaftaran, Anda akan menerima bukti pendaftaran yang akan berguna untuk pendaftaran ulang.

Jika melakukan pendaftaran menggunakan handphone atau smartphone, bukti pendaftaran dapat discreenshot untuk nanti sebagai bukti kepada petugas BKK saat melakukan pendaftaran ulang.

Jika Anda mendaftar melalui warnet atau sebagainya, jika Anda tidak dapat menunjukkan tangkapan layar, Anda harus mencetak bukti pendaftaran.

Baca Juga: Daftar SMK Online POLRI: Pengertian, Tujuan & Manfaatnya!

5. Temukan Data Hasil Seleksi

Setelah melakukan pendaftaran anda dapat mengecek hasil seleksi apakah anda lolos atau tidak. Untuk mengecek hasil seleksi PT dapat mengklik → Cari Data Hasil Seleksi PT

Anda bisa melihat hasil penyortiran data saat itu sesuai dengan informasi masing-masing lowongan.

Jika Anda dinyatakan lulus, maka Anda berhak melakukan pendaftaran ulang di BKK SMKN 1 Karawang.

6. Mendaftar ulang di BKK SMKN 1 Karawang

Setelah anda lolos seleksi hasil seleksi, silahkan melakukan registrasi ulang ketika informasi sudah lengkap dengan membawa berkas sesuai permintaan.

Jika Anda telah memutuskan untuk mendaftar secara resmi, Anda telah berhasil menyelesaikan proses pendaftaran.

Anda yang sudah berhasil menyelesaikan tahap pendaftaran tidak salah untuk menanyakan jadwal tes hanya untuk memastikan dan sebagai persiapan proses seleksi nanti.

7. Mengikuti Proses Rekrutmen di BKK SMKN 1 Karawang

Silahkan datang ke tempat rekrutmen yang telah ditentukan oleh pihak BKK SMKN 1 Karawang tepat waktu sesuai dengan yang telah ditentukan.

Untuk mendapatkan informasi terupdate dari BKK SMKN 1 Karawang anda bisa bergabung di grup Facebook yang bernama “Pengumuman BKK SMK Negeri 1 Karawang”

Daftar SMK Online POLRI: Pengertian, Tujuan & Manfaatnya!

SMK Online adalah aplikasi yang dirancang untuk mendukung kinerja polisi secara keseluruhan, dengan menyediakan sistem informasi untuk menilai kinerja Anggota Polisi. SMK-Online dihadirkan untuk mengukur kinerja Anggota Kepolisian berbasis kompetensi sehingga penilaian dapat dilakukan secara objektif, akuntabel dan transparan.

Aplikasi ini telah diunduh oleh 100.000 orang melalui Play Store. Tinjau SMK-Online. Aplikasi SMK Online mendapat rating bintang 4,5 dari penggunanya. Artinya, aplikasi yang dirancang khusus untuk anggota polisi dilengkapi dengan fitur lengkap sehingga dapat memuaskan penggunanya.

Login Dan Homepage

Setelah itu anggota yang bersangkutan akan diarahkan ke halaman depan aplikasi. Status anggota yang masuk disebut AYD.

Memilih dan mengubah PP

PP adalah istilah atau sebutan yang digunakan untuk menyebut atasan yang akan menilai pejabat yang bersangkutan dalam 1 semester. AYD harus terlebih dahulu memilih PP untuk masuk ke halaman AYD. Setelah masuk ke halaman AYD, petugas dapat mengganti supervisor yang akan menjadi juri.

Manfaat dan fungsi SMK Online

Aplikasi ini dapat memberikan kemudahan bagi anggota Polri dan memberikan layanan penilaian yang transparan karena pihak dalam nilai juga dapat melihat nilai yang diberikan oleh atasan yang menilainya.

Unduh SMK-Online

Aplikasi ini juga dapat diunduh melalui tautan berikut. POLRI membuka sekolah pengawas pengawasan polisi (SIPSS) tahun ini. Berikut adalah persyaratan, prosedur pendaftaran, jadwal seleksi dan sejumlah kondisi lainnya:

NCO

Ketentuan Penerimaan Terpadu Polri Tahun Anggaran :

Kandidat harus memberikan informasi yang benar atau tidak memberikan informasi palsu untuk menerima polisi.
Pengakuan NCO menerapkan prinsip bersih, transparan, akuntabel dan manusiawi (di rumah) dan tidak dipungut biaya.
Sebelum diangkat menjadi anggota Polri, mahasiswa Polri bintara yang telah lulus pendidikan formasi dan lulus dari S1 atau Diploma IV (D-IV) diberikan masa berlaku retroaktif selama 2 tahun.

Baca juga: 15 SMA terbaik di Jakarta tahun 2022 berdasarkan nilai UTBK

Apa Persyaratan Umum?

Warga negara Indonesia.

Saat ini tidak dalam kasus pidana atau pernah di pidana karena dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan polisi (SKCK)dari Kepolisian.
Perilaku yang bermartabat, jujur, adil dan sempurna.

Persyaratan khusus pria dan wanita, telah menjadi anggota Kepolisian Nasional, bersertifikat :

A. S – 1 / S-1:

  • Kedokteran Umum (Profesi)
  • Kedokteran Gigi (Profesi)
  • Psikologi
  • Biologi (murni)
  • Teknik Informatika (Pemrograman)
  • Teknik Informatika (Jaringan)
  • Sistem Informasi (Database)
  • Desain Komunikasi Visual / Desain Grafis
  • Aerospace Engineering
  • Teknik Elektro (Arus Lemah)
  • Teknik Metalurgi
  • Hubungan Internasional
  • Sastra Cina
  • Sastra Prancis atau Spanyol
  • Pendidikan Olahraga
  • Kurikulum Pendidikan
  • Apoteker Apoteker (Profesi)
  • Ilmu Komunikasi (Hubungan Masyarakat)
  • Ilmu Komunikasi (Jurnalisme)
  • Pajak
  • Semua kursus + sertifikat sekolah terbang CPL IR.

B. D-IV

  • Harus memiliki sertifikat TK Ahli Teknis.

C.) khusus untuk kursus medis

Dokter Umum dan dokter gigi diharuskan memiliki sertifikat kelengkapan Penyakit Dalam (STSI) dan sertifikat pendaftaran definitif (str). Lulusan perguruan tinggi asing harus menyaksikan keputusan pemerataan yang dikeluarkan oleh Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi.

Usia saat membuka SIPSS T. A. 2021:

  • Usia maksimal 38 (tiga puluh delapan) tahun untuk profesi Master
  • Kedokteran Gigi Forensik
  • Maksimum 26 (dua puluh enam) tahun untuk S-1/D-IV.
  • Pria: 158 (seratus lima puluh delapan) cm
  • Wanita: 155 (seratus lima puluh lima) cm.

Persyaratan khusus:

Berpendidikan minimal SMA, MA Jurusan IPA dan IPS belum lulus dan atau bersertifikat paket A, B dan C) dengan ketentuan nilai kelulusan rata-rata tahun 2016. minimal 60.00 pada tahun 2019. Dengan rata-rata Ujian Nasional (UN) dengan skor minimal 55,00 pada tahun 2020. Menggunakan nilai rapor rata-rata dengan nilai akumulasi minimal 65,00 pada tahun 2021 akan ditentukan kemudian.

Berapa tinggi dan persyaratan untuk anak perempuan?

Untuk wanita, tinggi minimum adalah 163 cm. Tidak pernah menikah secara sah menurut hukum, agama, adat istiadat, tidak pernah hamil, tidak pernah melahirkan, tidak pernah memiliki anak kandung dan tidak boleh menikah selama menempuh pendidikan.

Tidak diperbolehkan membuat tato dan tindikan pada telinga atau bagian tubuh lainnya, kecuali yang disebabkan oleh ketentuan agama dan adat. Calon Taruna yang dinyatakan tidak lulus atau TMS sedang dalam proses seleksi karena telah melakukan tindak pidana yang memiliki kekuatan hukum tidak dapat melakukan registrasi ulang.

Mantan Taruna atau mahasiswa yang diberhentikan dengan tidak hormat karena keyakinan yang bertentangan dengan Pancasila, UUD 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia dan Bhinneka Tunggal Ika. Jangan melakukan tindakan yang melanggar norma agama, norma kesopanan, norma sosial, dan norma hukum.

Isi formulir pendaftaran mengenai identitas pendaftar, masukkan NIK yang telah ditunjuk di Disdukcapil, identitas orang tua dan informasi lainnya sesuai format di website. Pelamar harus memberikan data yang benar dan akurat pada formulir pendaftaran online, dengan cermat memeriksa data yang dimasukkan pada formulir pendaftaran.

Batas waktu verifikasi selambat-lambatnya 4 hari setelah pendaftaran online. Jika sudah lebih dari 4 hari, data registrasi online akan otomatis terhapus. Jika pendaftar ingin memverifikasi maka pendaftar harus mengulangi pendaftaran online. Ikuti dan lulus ujian dan tes dengan materi level Panda berikut dengan Ko, antara lain :

  • Pemeriksaan administrasi dengan penilaian kualitatif.
  • Uji kompetensi aspek pengetahuan dengan penilaian kuantitatif.
  • Tes psikologi tertulis dengan penilaian kualitatif dan kuantitatif.
  • Menelusuri kepribadian psikiatris (PMK) dengan penilaian kualitatif.
  • Tes administrasi akhir dan tugas akhir dengan penilaian kualitatif.
  • Tingkat pusat dengan KO atau peringkat meliputi:
  • Tes administrasi dengan penilaian kualitatif.
  • Uji Kompetensi Manajerial dengan penilaian kuantitatif.
  • Tes keterampilan dan kompetensi kualitatif terkait dengan kualitatif.
  • Solusi akhir kualitatif.
  • Ketentuan Penggunaan Pakaian untuk pelamar
  • Untuk peserta pria yang mengenakan batik lengan panjang
  • Kenakan celana panjang hitam atau gelap

Tata Cara Pendaftaran SMK Online

Jika pendaftar menginginkan leverage, maka pendaftar harus mendaftar secara online lagi.

Memanfaatkan prosedur di kepolisian setempat

  • Kartu Keluarga asli (KK) dan salinan dilegalisir Disdukcapil lokal,
  • Untuk KK yang sudah memiliki barcode tidak perlu dilegalkan
  • Fotocopy Sertifikat Akreditasi yang egalized dari BAN-PT
  • Foto Berwarna 4×6 dari 10 buah dengan latar belakang merah
  • Surat persetujuan atau wali (formulir dapat diunduh di situs web
  • Curriculum vitae (cetak formulir aplikasi pada saat pendaftaran online) dan fotokopi.
  • Surat itu tidak memiliki perjanjian dengan lembaga lain
  • Surat perwalian untuk memberikan informasi dan dokumen aktual
  • Jadwal seleksi tingkat Panitia Daerah (Panda)
  • Kampanye dan Pendaftaran Online (7-24 Januari 2021)
  • Verifikasi kandidat dan dokumen (7-24 Januari 2021)

Demikian informasi saya tentang SMK Online semoga bermanfaat Terima kasih.

15 SMA Terbaik di Jakarta Tahun 2022 Berdasarkan Nilai UTBK

SMA Terbaik di Jakarta – Sebuah Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) telah mengeluarkan daftar 1000 Sekolah Terbaik Tahun 2022 berdasarkan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK). 131 di antaranya berlokasi di Jakarta.

SMA mana yang terbaik di Jakarta? Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) sudah mengeluarkan daftar 1000 Sekolah Terbaik Tahun 2022 dari nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK). Daftar tersebut memuat 131 SMA/SMK/MA di Jakarta.

Jumlah sekolah peserta UTBK 2022 mencapai 23.657 sekolah. Dari jumlah tersebut, 3.381 sekolah memenuhi kriteria pemeringkatan.

Nilai tertinggi peserta prodi Iptek pada UTBK 2022 mencapai 830,98. Sedangkan nilai tertinggi untuk peserta program IPS dan SDM adalah 786,17.

Dari sekian banyak SMA Negeri di DKI Jakarta, berikut daftar 15 SMA Negeri terbaik di Jakarta berdasarkan nilai UTBK 2022:

Nama-Nama SMA Terbaik di Jakarta Tahun 2022

1. SMAN 8 Jakarta

Skor total rata-rata: 635.347

2. SMA Labschool Kebayoran

Skor total rata-rata: 634.304

3. SMAS Kanisius Jakarta

Skor total rata-rata: 632.269

4. SMAN 2 Jakarta

Skor total rata-rata: 631.421

Baca Juga: 15 Daftar SMA Terbaik di Indonesia dan Provinsi Berdasarkan Nilai UTBK

5. SMAN 68 Jakarta

Skor total rata-rata: 629.223

6. SMAN 28 Jakarta

Skor total rata-rata: 625.145

7.SMAN 81 Jakarta.

Skor total rata-rata: 624.037

8. SMA Kristen BPK Penabur 5

Skor total rata-rata: 621.951

9. SMAN 21 Jakarta

Skor total rata-rata: 616.405

10. SMAN 61 Jakarta

Skor total rata-rata: 615

11. SMAN 34 Jakarta

Skor total rata-rata: 613.287

12. SMAN 48 Jakarta

Skor total rata-rata: 611.964

13. SMA Santa Ursula

Skor total rata-rata: 609.237

14.SMAN 78 Jakarta

Skor total rata-rata: 607.431

15. SMAN 47 Jakarta

Skor total rata-rata: 603.293

Dapatkan update berita pendidikan setiap hari dari tongkrongin.com Ayo gabung website kami dengan mengirimkan cerita seputar pendidikan Anda.

15 Daftar SMA Terbaik di Indonesia dan Provinsi Berdasarkan Nilai UTBK

SMA Terbaik di Indonesia – Di mana sekolah terbaik di Indonesia? Menurutmu, sekolahmu salah satunya bosku? Nah, Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) baru saja merilis daftar sekolah terbaik tahun 2022 berdasarkan nilai UTBK. Karena berdasarkan nilai UTBK, daftar sma terbaik di indonesia yang akan kita bahas disini adalah SMA sederajat.

Kriteria Pemeringkatan Sekolah Terbaik Berdasarkan Nilai UTBK

Berdasarkan situs resmi LTMPT, terdapat 23.657 sekolah dengan 745.115 peserta yang mengikuti seleksi UTBK 2022. Namun, tidak semua sekolah tersebut masuk dalam pemeringkatan tersebut, guys. Terdapat 3.381 sekolah dan 515.165 peserta yang memenuhi kriteria pemeringkatan.

“Apa yang kriteria cari?”

Menurut Ketua LTMPT, sekolah peserta pemeringkatan ini merupakan sekolah yang peserta UTBK tahun 2022 lebih dari 40 orang (lulusan tahun 2022). Maka, dari 3.381 sekolah yang memenuhi kriteria diambil 1.000 sekolah terbaik.

Inilah 15 SMA Terbaik di Indonesia Paling Kompetitif

Sekolah terbaik se-Indonesia berdasarkan nilai UTBK diraih oleh MAN Insan Cendekia Serpong. Serpong Scholars berhasil menjadi sekolah terbaik selama 2 tahun berturut-turut lho. Yuk, simak daftar lengkapnya.

1. MAN Cendekiawan Serpong

Tangerang Selatan, Banten

Skor rata-rata: 666.494

2. SMA Katolik St Louis 1

Surabaya, Jawa Timur

Skor rata-rata: 641.482

3. SMA Pradita Dirgantara

Boyolali, Jawa Tengah

Skor rata-rata: 640.747

4. MAN Sarjana Pekalongan

Pekalongan, Jawa Tengah

Skor rata-rata: 637.499

5. SMAN 8 Jakarta

Jakarta Selatan, DKI Jakarta

Skor rata-rata: 635, 347

Baca Juga: 8 Daftar SMA Swasta Terbaik di Bandung Dari Rata-Rata Tertinggi UTBK 2022

6. SMA Labschool Kebayoran

Jakarta Selatan, DKI Jakarta

Skor rata-rata: 634.304

7. SMAS Kanisius Jakarta

Jakarta Pusat, DKI Jakarta

Skor rata-rata: 632.269

8. SMAN 2 Jakarta, Jakarta Barat

DKI Jakarta

Skor rata-rata: 631.421

9. SMAS BPK 1 Penabur

Bandung, Jawa Barat

Skor rata-rata: 630.562

10. SMAN 68 Jakarta

Jakarta Pusat, DKI Jakarta

Skor rata-rata: 629.223

11. SMAN 8 Yogyakarta

Yogyakarta, DI Yogyakarta

Skor rata-rata: 628.538

12. SMAS Superior Del

Toba, Sumatera Utara

Skor rata-rata: 628.100

13. SMAN 1 Yogyakarta

Yogyakarta, DI Yogyakarta

Skor rata-rata: 625.860

14. SMAN 28 Jakarta

Jakarta Selatan, DKI Jakarta

Skor rata-rata: 625.145

15. SMAN 3 Yogyakarta

Yogyakarta, DI Yogyakarta

Skor rata-rata: 624.698

8 Daftar SMA Swasta Terbaik di Bandung Dari Rata-Rata Tertinggi UTBK 2022

SMA Swasta Terbaik di Bandung – Bagi Anda yang saat ini sedang mencari Sekolah Menengah Atas (SMA) Swasta di Kota Kembang Bandung Jawa Barat, tidak ada salahnya memilih sekolah yang telah di nyatakan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPTN) memiliki nilai rata-rata Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK). ) tertinggi. pada tahun 2022.

LTMPTN sendiri telah merilis daftar 1.000 sekolah terbaik dengan nilai rata-rata tertinggi Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) tahun 2022. Penilaian UTBK sendiri meliputi kemampuan kuantitatif, kemampuan membaca dan menulis, kemampuan penalaran umum dan pengetahuan umum yang bisa kalian baca di website Tongkrongin.

Di ketahui, pada tahun 2022 LTMPT akan menggelar UTBK yang di ikuti oleh 23.657 sekolah dengan 745.115 peserta.

Dalam pemeringkatan nasional, SMAS BPK 1 PENABUR BANDUNG merupakan sekolah terbaik ke-9 di Indonesia.

Sedangkan di urutan kedua adalah SMAS AL-IRSYAD SATYAM dengan nilai UTBK 2022 sebesar 609.602, dan menempati peringkat ke-29 secara nasional. Selanjutnya SMAS ALLOYSIUS 1 menduduki peringkat pencapaian UTBK tahun 2022 dengan skor rata-rata 605.233, sekolah ini menduduki peringkat 33 nasional.

Daftar SMA Swasta Terbaik di Bandung versi Nilai UTBK Tahun 2022

Cara perhitungannya adalah mendapatkan 1.000 sekolah, yaitu dari jumlah peserta tiap sekolah minimal 40 orang. Dari situ, hanya 3.381 sekolah yang memenuhi kriteria, sedangkan pesertanya 515.165 orang.

Selanjutnya, nilai UTBK di hitung berdasarkan hasil 60 persen TPS di tambah 40 persen tenaga kerja asing. TPS berdasarkan rata-rata TPS setiap peserta dari sekolah, TKA berdasarkan rata-rata TKA (Iptek) setiap peserta dari sekolah dan untuk peserta yang mengikuti ujian campuran di ambil nilai TKA tertinggi.

Kemudian sekolah di urutkan berdasarkan total skor tertinggi hingga terendah dan di ambil 1.000 sekolah dengan total skor tertinggi. Lantas siapa saja 20 SMA Swasta di Bandung yang masuk dalam Top 1000 Schools 2022 berdasarkan nilai UTBK?

1. SMAS BPK 1 PENABUR BANDUNG

Skor UTBK: 630.562
Peringkat nasional: 9

2. SMAS AL-IRSYAD SATYAM

Skor UTBK: 609.602
Peringkat nasional: 29

3. SMAS ALLOYSIUS 1

Skor UTBK: 605.233
Peringkat nasional: 33

4. SMAN 3 BANDUNG

Skor UTBK: 588.599
Peringkat nasional: 66

5. SMAS BPK 2 PENABUR

Skor UTBK: 584.268
Peringkat nasional: 80

6. MAS ZAKARIA

Skor UTBK: 582.462
Peringkat nasional: 89

7. SEKOLAH ST ANGELA

Skor UTBK: 582.306
Peringkat nasional: 90

8. SMA Taruna BAKTI

Skor UTBK: 581.497
Peringkat nasional: 94